Hubungan Faktor Variabel Tunggal dengan Satu Produk Hubungan Faktor Variabel Ganda dengan Produk Tunggal

BAB 2 FUNGSI PRODUKSI DALAM KERANGKA ASPEK TEKNIS

Hubungan fisik serta perangkat-perangkatnya baik secara aljabar maupun geometris dengan tujuan memberikan kesan bagaimana pertimbangan teknis yang dilakukan produsen berkenaan dengan pilihan-pilihan ekonomis, dimana akan dimulai dengan beberapa penjelasan seperti penjelasan kasus faktor-produksi tunggal, dua faktor produksi, dan berikutnya diperluas dengan konsep faktor produksi dengan variabel- variabel. Adapun penjelasan yang dimaksud adalah :

2.1 Hubungan Faktor Variabel Tunggal dengan Satu Produk

Hubungan teknis antara suatu variabel faktor produksi dan outputnya dapat ditunjukkan oleh suatu fungsi produksi, yang secara matematis dapat ditulis: y=f x 1 | x 2 Y adalah output, x 1 faktor variabel dari input produksi, dan x 2 adalah faktor tetap the fixed factor, dan f adalah fungsi. Untuk menyederhanakan notasi, output untuk suatu periode produksi tertentu dan pabrik tertentu dengan hanya satu faktor variabel dapat ditulis dengan : y = f x Faktor tetap x 2 dianggap ada, namun untuk menggampangkan notasi x 2 nya tidak dituliskan. Hal tersebut terjadi karena output diukur dalam ukuran fisik, maka y merupakan Total Physical Product Produk Fisikal Total. Sedangkan konsep fisik lainnya adalah Average Phisical Product Produksi Fisik Rata-rata. APP ≡ y x ≡ f x x Dan konsep fisik yang ketiga adalah Marginal Physical Product Produktifitas Fisik Marjinal. MPP ≡ d TPP dx ≡ dy dx ≡ df x dx ≡ f x Elastisitas Produksi Ada dua elastisitas dalam ekonomi produksi, yaitu : Elastisitas faktor dan koefisien fungsi. Elastisitas faktor E untuk fungsi produksi dengan input variabel tunggal fx didefinisikan sebagai berikut, yaitu : E = Perubahan output Perubahan input ≡ dy y dx x = dyx dxy = MPP 1 APP = MPP APP E merupakan ukuran persentase perubahan output sebagai tanggapan atas perubahan infinitesimal dalam satu faktor tertentu yang faktor lainnya tetap.

2.2 Hubungan Faktor Variabel Ganda dengan Produk Tunggal

Fungsi produk ditulis sebagai berikut: y=f X 1 , X 2 Y adalah jumlah output dan x 1 dan x 2 adalah faktor produksi. Ini berarti ada praanggapan bahwa hanya ada faktor, suatu atau kedua-duanya mungkin variabel, tapi mungkin salah satunya adalah faktor tetap fixed. Suatu keunggulan pedagogis dan model faktor ganda adalah bahwa ambiguitas antara jangka panjang dan jangka pendek dapat direduksi dibandingkan dengan model produksi dengan faktor banyak. Dalam suatu model faktor n dimungkinkan untuk mempunyai berbagai situasi jangka pendek hanya dengan merumuskan bahwa faktor-faktor lainnya tetap. Untuk model faktor ganda hanya ada dua kemungkinan kasus jangka pendek yang umum. y = f x 1 x 2 dan y = f x 2 x 1 Harus dicatat bahwa model fungsi produksi faktor-ganda merupakan anggapan umum dalam literature ekonomi.

2.3 Satu Produk dengan S Faktor Variabel