Rumusan Masalah Pertanyaan Penelitian Batasan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian

Hayatun Nufus, 2013 Pengaruh Konsentrasi Inokulum Monascus Purpureus Terhadap Produksi Pigmen Pada Sumstrat Tepung Biji Durian Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu 43,6 dan protein 2,6. Biji durian memiliki kandungan pati yang cukup tinggi sehingga berpotensi untuk dimanfaatkan sebagai substrat fermentasi pembuatan angkak. Mengingat pentingnya solusi alternatif untuk menggantikan pewarna sintetis pada makanan, maka dilakukan penlitian dengan judul “Pengaruh Konsentrasi Inokulum Monascus purpureus terhadap Produksi Pigmen pada Substrat Tepung Biji Durian Durio zibethinus ”.

B. Rumusan Masalah

Dari latar belakang yang telah diuraikan di atas, maka rumusan masalah dari penelitian ini adalah : “Bagaimana pengaruh konsentrasi inokulum Monascus purpureus terhadap produksi pigmen pada substrat tepung biji durian Durio zibethinus? ”

C. Pertanyaan Penelitian

Dari rumusan masalah di atas, dapat dijabarkan beberapa pertanyaan penelitian yaitu sebagia berikut: 1. Apakah perbedaan konsentrasi inokulum spora M. purpureus berpengaruh signifikan terhadap pigmen yang dihasilkan ? 2. Berapa konsentrasi inokulum M. purpureus optimum yang dapat menghasilkan pigmen merah rubropunctamine dan monascorubramine , pigmen jingga rubropunctatin dan monascorubrin dan pigmen kuning monascoflavin dan ankaflavin tertinggi ?

D. Batasan Masalah

Batasan masalah dari penelitian ini adalah: 1. Konsentrasi M. purpureus yang digunakan adalah 0, 5,10,15 vb. 2. Jenis substrat yang digunakan adalah biji durian dari varietas Perwira. Hayatun Nufus, 2013 Pengaruh Konsentrasi Inokulum Monascus Purpureus Terhadap Produksi Pigmen Pada Sumstrat Tepung Biji Durian Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu 3. Parameter yang diukur pada penelitian ini adalah kadar pigmen merah rubropunctamine dan monascorubramine , pigmen jingga rubropunctatin dan monascorubrin dan pigmen kuning monascoflavin dan ankaflavin yang dihasilkan oleh M. purpureus.

E. Tujuan Penelitian

Tujuan dilakukannya penelitian ini adalah sebagai berikut : 1. Mengetahui perbedaan produksi pigmen merah, kuning dan jingga pada beberapa konsentrasi inokulum M. purpureus 0,5,10, dan 15 vb dengan substrat tepung biji durian. 2. Mengetahui konsentrasi inokulum M. purpureus yang optimum untuk menghasilkan pigmen merah, kuning dan jingga.

F. Manfaat Penelitian

Manfaat yang dapat diambil dari penelitian ini adalah sebagai berikut : 1. Menghasilkan produk angkak dengan substrat biji durian. 2. Mengupayakan pemanfaatan limbah produksi olahan biji durian untuk dijadikan bahan lain yang lebih bermanfaat serta bernilai jual tinggi.

G. Asumsi