Lokasi Penelitian Sampel Sumber dan Metode Pengumpulan Data

BAB 3 METODE PENELITIAN

3.1 Lokasi Penelitian

Berdasarkan judul yang sudah ditentukan, maka yang menjadi tempat penelitian dilakukan di kota Pematangsiantar yang merupakan kota terbesar ke 3 setelah Medan dan Deli Serdang di Sumatera Utara yang memiliki kawasan industri dan banyak para pelaku UMKM. Sehingga lokasi penelitian adalah daerah-daerah yang banyak para pelaku UMKM yakni pusat pasar dan kawasan industri.

3.1.1 Objek Penelitian

Dalam penelitian ini yang menjadi objek penelitian adalah masyarakat pelaku UMKM yang menerima kredit KUR dari Bank.

3.1.2 Populasi dan Sampel a. Populasi

Populasi adalah kelompok elemen yang lengkap yang biasanya berupa orang, subjek atau transaksi atau kejadian dimana kita tertarik untuk mempelajarinya menjadi objek penelitian. Populasi merupakan keseluruhaan objek penelitian yang akan diteliti, dalam hal ini adalah seluruh masyarakat pelaku UMKM yang usahanya masih produktif dan menerima kredit KUR dari lembaga perbankan yang ada di kota Pematangsiantar.

b. Sampel

Sebagian atau himpunan bagian dari unit populasi yang mewakili keseluruhan objek penelitian. Universitas Sumatera Utara Metode pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah Nonprobability Sampling, yakni metode yang dilakukan misalnya untuk sekedar menguji reliabilitas alat pengukur tertentu. Dengan kata lain, cara ini sering dilakukan untuk penelitian yang masih bersifat eksplotarif. Sehingga penentuan sampel mempertimbangkan kriteria-kriteria tertentu yakni pelaku UMKM di Pematangsiantar yang sesuai dengan tujuan penelitian dan jumlah responden sebanyak 30 orang yang sudah ada mewakili dari usaha mikro, usaha kecil dan usaha menengah yang juga mendapatkan kredit KUR dari bank.

3.2 Sumber dan Metode Pengumpulan Data

Untuk memperoleh data yang diperlukan baik data kualitatif ataupun data kuantitatif yang relevan, maka dalam penelitian ini data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder. Data Primer adalah data yang diperoleh langsung dari responden melalui wawancara langsung dengan menggunakan daftar pertanyaan atau mengisi kuesioner yang telah dipersiapkan. Data Sekunder adalah data yang diperoleh dari studi kepustakaan, buku-buku yang terkait, jurnal ekonomi, majalah ilmiah dan data dari bank salah satunya kantor cabang Bank BRI Pematangsiantar dan juga data dari Badan Pusat Statistik kota Pematangsiantar.

3.3 Pengolahan Data