Hasil Penelitian HASIL DAN PEMBAHASAN

BAB 4 HASIL DAN PEMBAHASAN

4.1. Hasil Penelitian

Sebelum dilakukan pembuatan metil ester asam lemak dari PFAD dan metanol, maka PFAD yang digunakan sebagai bahan baku diuji komposisi senyawa apa saja yang terkandung di dalamnya dengan menggunakan kromatografi gas cair KGC. Adapun hasil analisisnya seperti yang ditunjukkan pada Table 4.1 Lampiran 1. Tabel 4.1. Komposisi senyawa yang terkandung dalam PFAD Jenis senyawa Jumlah Asam lemak 96,1326 Monogliserida 0,7740 Digliserida 0,7042 Trigliserida 0,8209 Sequalen 1,1090 TokoferolVitamin E 0,4593 Total 100,0000 Untuk mengetahui komposisi asam lemak yang terkandung dalam PFAD dilalukan analisis metil ester asam lemak dari PFAD dengan menggunakan KGC. Adapun hasil analisisnya seperti yang ditunjukkan pada Tabel 4.2 Lampiran 2. Tabel 4.2. Komposisi asam lemak dari PFAD Nama asam lemak Jumlah Asam miristatC12 0,2691 Asam lauratC14 1,0796 Asam palmitatC16 45,8182 Asam stearatC18 4,2281 Asam oleat18:1 37,5396 Asam linoleat18:2 8,8802 Asam linolenat18:3 0,2909 Lain-lain 1,8943 Total 100,0000 Universitas Sumatera Utara Sintesis metil ester asam lemak dari PFAD dilakukan dengan menggunakan katalis H 2 SO 4 p dengan perbandingan molar 1:2, 1:4, 1:6, 1:8 dan 1:10 dengan desikan benzena. Hasil metil ester yang diperoleh dianalisis dengan spektrofotometer Infra Red FT-IR dan Kromatografi Gas cair KGC. Adapun hasil analisis pada spektrofotometer FT-IR memberikan puncak-puncak serapan pada bilangan gelombang 3005 cm -1 , 2925 cm -1 , 2854 cm -1 , 1744 cm -1 , 1697 cm -1 , 1464 cm -1 , 1317 cm -1 , 1245-1171 cm -1 dan 722 cm -1 . Hasil analisis dengan KGC seperti ditunjukkan pada Tabel 4.3 Lampiran 3,4,5,6,7. Tabel 4.3. Hasil metil ester asam lemak yang diperoleh dengan beberapa perbandingan molar antara PFAD dan metanol menggunakan desikan benzena Parameter Perbandingan molar 1:2 1:4 1:6 1:8 1:10 Metil ester 96,4736 97,0910 97,4495 98,2307 98,3722 Asam lemak 0,3400 0,2237 0,1848 0,2215 0,1456 Rendemen 78,5319 79,3354 80,6331 84,2476 85,2985 Dengan prosedur yang sama seperti dengan menggunakan desikan benzena, sintesis metil ester asam lemak dari PFAD dan metanol juga dilakukan dengan jenis desikan lain, seperti kalsium sulfat, molekular shieve dan silika dengan perbandingan molar 1:8. Adapun hasil analisis dengan KGC adalah seperti pada Tabel 4.4 Lampiran 7,9,10,11. Tabel 4.4. Hasil metil ester asam lemak dengan perbandingan molar 1:8 antara PFAD dan metanol menggunakan desikan benzena, kalsium sulfat, molekular shieve dan silika. Parameter Jenis desikan Benzena Kalsium sulfat Molekular shieve Silika Metil ester 98,2307 98,0679 96,5973 97,6615 Asam lemak 0,2215 0,0000 0,3239 0,0000 Rendemen 84,2476 83,3939 81,7188 82,3918 Universitas Sumatera Utara

4.3 Pembahasan