BAB V KESIMPULAN DAN SARAN
A. Kesimpulan
Berdasarkan uraian-uraian sebelumnya yang dikaitkan dengan
permasalahan maka dapat disimpulkan sebagai berikut
1. Standar penilaian kemampuan dan kepatutan direksi dalam industri keuangan
bank antara lain terdiri dari standar kriteria dan standar cara penilaian. Standar
kriteria yaitu Integritas, Kompetensi dan Reputasi Keuangan Pasal 17 PBI
No. 1223PBI2010. Adapun faktor integritas antara lain memiliki akhlak dan moral yang baik; tidak pernah melakukan praktik-praktik dibidang usaha
perusahaan pembiayaan danatau jasa keuangan lainnya; tidak pernah melakukan pelanggaran peraturan perundang-undangan bidang perusahaan
pembiayaan danatau jasa keuangan lainnya; tidak pernah dihukum karena tindak pidana kejahatan, sedangkan faktor kompetensi antara lain pengetahuan
yang memadai dan relevan dengan jabatannya, pemahaman tentang peraturan perundang-undangan dibidang perusahaan pembiayaan dan peraturan
perundang-undang lain yang berhubungan dengan perusahaan pembiayaan. Standar cara penilaian yaitu penelahaan administratif dan wawancara Pasal
22 PBI No. 1223PBI2010
2. Pihak yang terlibat dalam penilaian kemampuan dan kepatutan direksi
dalam industri keuangan bank ada dua pihak yaitu pertama, pihak penilai dan
kedua adalah pihak yang dinilai, pihak penilai adalah tim penguji OJK dan
Universitas Sumatera Utara
pihak yang dinilai adalah calon direksi yang telah memenuhi persyaratan penilaian kemampuan dan kepatutan; calon anggota direksi yang melakukan
pelanggaran dalam penilaian kemampuan dan kepatutan; orang yang belum pernah menjadi anggota direksi bank, yang dicalonkan menjadi anggota
direksi bank; orang yang sedang menjabat sebagai anggota direksi bank, yang dicalonkan menjadi anggota direksi pada bank lainnya; orang yang pernah
menjabat sebagai anggota direksi bank yang dicalonkan menjadi anggota direksi pada bank yang sama atau pada bank lainnya; anggota direksi bank
yang akan beralih jabatan menjadi direktur yang membawah fungsi kepatuhan pada bank yang sama; anggota direksi bank yang beralih jabatan menjadi
anggota dewan komisaris pada bank yang sama;
3. Akibat hukum bagi direksi pada industri keuangan bank yang melanggar
aturan pelaksanaan penilaian kemampuan dan kepatutan adalah bagi calon direksi yang dinyatakan lulus namun diketahui pelanggaran seperti memiliki
kredit macet akan dikenakan sanksi lulus bersyarat Pasal 32 PBI No. 1223PBI2010. Bagi calon direksi yang tidak lulus karena memenuhi
persyaratan wajib segera mengundurkan diri paling lambat 15 lima belas hari dan dilarang melakukan tugas operasional dalam bentuk apapun dan harus
menyelesaikan hal-hal terkait dengan pelanggaran atau penyimpang yang dilakukannya, bagi calon direksi yang melakukan pelanggaran dapat
dikenakan sanksi ancaman pidana sekurang-kurangnya 3 tiga tahun dan paling lama 8 delapan tahun serta denda sekurang-kurangnya Rp.
Universitas Sumatera Utara
5.000.000.000,00 lima miliar rupiah dan paling banyak Rp. 100.000.000,00
seratus miliar rupiah Pasal 49 ayat 2 UU Perbankan.
B. Saran