Materi Pelatihan Pengenalan Kewirausahaan

5. Dampak Pelatihan Pengenalan Kewirausahaan

Pelatihan pengenalan kewirausahaan memberikan dampak positif terhadap pembentukan sikap kewirausahaan. Kemendiknas 2010 menyebutkan bahwa dampak pelatihan pengenalan kewirausahaan akan membentuk mahasiswa memiliki kemampuan untuk berani mengambil resiko dalam melaksanakan pekerjaan dan memiliki sikap tidak mudah tergantung dengan orang lain atau mandiri. Selain itu, mahasiswa juga akan memiliki sikap kepemimpinan yang berarti mempunyai sikap dan perilaku terbuka terhadap saran dan kritik, mudah beradaptasi, dan mampu bekerja keras Kemendiknas, 2010. Dampak pelatihan kewirausahaan selanjutnya adalah terjadi peningkatan minat mahasiswa terhadap kegiatan kewirausahaan. Mahasiswa akan memiliki motivasi dalam mengembangkan dirinya dalam berwirausaha sehingga mahasiswa mampu mengatasi kekhawatirannya dalam menghadapi dunia kerja dan meningkatkan pengetahuan serta keterampilan mahasiswa dalam kegiatan kewirausahaan Mustofa dkk, 2011. Pelatihan pengenalan kewirausahaan juga berperan dalam pembentukan kemampuan soft-skill yang berarti mahasiswa mempunyai kemampuan interpersonal dengan orang lain atau kemampuan bekerja sama team work sehingga akan memiliki kemampuan dalam mengakses informasi yang luas dan membentuk jaringan kerja sama yang kuat. Mahasiswa juga akan mempunyai kemampuan hard-skill yang berarti mahasiswa akan miliki ketrampilan dalam menguasai ilmu pengetahuan maupun teknologi dalam bidangnya sehingga mahasiswa mempunyai bekal yang cukup dalam menghadapi dunia kerja Mustofa dkk, 2011. Menurut paparan diatas, maka dapat ditarik kesimpulan bahwa dampak positif dari pelatihan pengenalan kewirausahaan adalah terjadinya proses pembentukan kemampuan untuk berani mengambil resiko dalam melaksanakan pekerjaan, memiliki sikap yang tidak mudah tergantung dengan orang lain atau mandiri, memiliki motivasi dalam mengembangkan dirinya dalam berwirausaha, dan meningkatkan pengetahuan serta keterampilan mahasiswa dalam kegiatan kewirausahaan baik ketrampilan softskill maupun hardskill , sehingga terbentuk sikap dan perilaku percaya diri pada mahasiswa, yang bertujuan untuk membentuk kesadaran atau pengenalan diri mengenai seberapa besar kemampuannya dalam menghadapi dunia kerja Dermol, 2014.

C. Dinamika Pengaruh Pelatihan Pengenalan Kewirausahaan Terhadap

Tingkat Kecemasan Mahasiswa Dalam Menghadapi Dunia Kerja Pelatihan pengenalan kewirausahaan merupakan bagian dari pendidikan yang menyangkut proses belajar untuk memperoleh dan meningkatkan pengetahuan dan keterampilan tentang kewirausahaan sehingga individu mampu bertindak mendirikan usaha yang layak dengan memanfaatkan peluang yang ada dan mampu menciptakan kesempatan kerja bagi dirinya sendiri maupun orang lain Departemen Perindustrian, 2010. Pelatihan pengenalan kewirausahaan tersebut dapat memunculkan calon-calon pelaku wirausaha yang mempunyai keahlian, keterampilan dan dapat menggunakan pikiranya secara kritis, kreatif dan inovatif Hilmaniar, 2012. Pelatihan pengenalan kewirausahaan mempelajari tentang nilai, kemampuan, dari perilaku seseorang dalam menghadapi tantangan hidup untuk memperoleh peluang kerja dengan berbagai resiko yang akan dihadapinya Suryana, 2006. Adanya pelatihan pengenalan kewirausahaan diharapkan mampu memberikan dampak positif bagi perkembangan keterampilan dan mental mahasiswa Mustofadkk, 2011. Mahasiswa yang mendapatkan pelatihan pengenalan kewirausahaan dapat meningkatkan minat dan motivasi serta menambah pengetahuan dan keterampilan mahasiswa untuk dapat berwirausaha Mustofadkk, 2011. Mahasiswa juga akan memiliki sikap tidak mudah tergantung dengan orang lain atau mempunyai sikap mandiri sehingga mahasiswa berani mengambil resiko dalam melaksanakan pekerjaan Kemendiknas, 2010. Selain itu, pelatihan pengenalan kewirausahaan dapat juga meningkatkan kemampuan dan kreatifitas individu dalam berwirausaha, sehingga mahasiswa memiliki sikap percaya diri dan optimis dalam menghadapi dunia kerja tanpa harus merasa cemas Dermol, 2014. Maka dari itu, mahasiswa yang mendapat pelatihan pengenalan kewirausahaan akan sanggup menyelesaikan masalah atau konflik mengenai sempitnya lapangan pekerjaan sehingga tetap memiliki kesempatan untuk berkarier. Kecemasan dalam menghadapi dunia kerja dapat diartikan sebagai suatu perasaan yang tidak menyenangkan mengenai dunia kerja, karena adanya PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI