Prosedur Sertifikasi Guru Sertifikasi Guru

19 b. Mempunyai golongan IVa atau memenuhi angka kredit kumulatif setara dengan golongan IVa bagi PNS 7 Memiliki masa kerja bagi guru PNS atau bukan PNS minimal 5 tahun pada suatu satuan pendidikan secara terus menerus. 8 Tercantum dalam daftar calon peserta long list sertifikasi tahunkuota 2010. 9 Guru dapat diberi sertifikat pendidik secara langsung apabila memenuhi persyaratan sebagai berikut : a. Memiliki kualifikasi akademik magister S-2 atau doktor S-3 dari perguruan tinggi terakreditasi dalam bidang kependidikan atau bidang studi yang relevan dengan mata pelajaran atau rumpun mata pelajaran yang diampunya dan mempunyai golongan sekurang-kurangnya IVb atau yang memenuhi angka kredit kumulatif setara dengan golongan IVb; atau b. Memiliki golongan serendah-rendahnya IVc atau yang memenuhi angka kredit kumulatif setara dengan golongan IVc.

2.1.3.4 Prosedur Sertifikasi Guru

Sertifikasi guru merupakan kegiatan bersama antara Direktorat Jenderal Peningkatan Mutu Pendidikan dan Tenaga Kependidikan Ditjen PMPTKDinas Pendidikan ProfinsiKabupatenKota sebagai pengelola guru dan Ditjen DiktiPerguruan Tinggi sebagai penyelenggara sertifikasi. Penjelasan tentang tahapan sertifikasi guru terdapat pada gambar 1. 20 Gambar 1. Tahapan sertifikasi guru : Berdasarkan pedoman tekhnis pelaksanaan sertifikasiKementerian Pendidikan, 2010:5, guru yang ditetapkan sebagai peserta serifikasi bagi guru dalam jabatan tahun 2010 Short List melalui jalur pemberian sertifikat pendidik secara langsung maupun melalui penilaian portofolio wajib melakukan hal-hal sebagai berikut : 1 Mengambilmeng-copy pada Dinas Pendidikan KabupatenKota setempat. 2 Mempelajari dan mencermati paduan penyusunan portofolio dengan seksama. 3 Mengisi formulir secara benar, lengkap, cermattermasuk mencantumkan NUPTK dan mempersiapkan dokumen portofolio serta menyusun sesuai panduan. 21 4 Menyerahkan 2dua rangkap dokumen portofolio yang telah disusun sesuai panduan ke Dinas Pendidikan KabupatenKota, untuk dikirim ke PTLPTK. 5 Portofolio yang setelah dilakukan penilaian oleh LPTK dan hasilnya dinyatakan MA Melengkapi Administrasi atau MS Melengkapi Substansi, maka guru yang bersangkutan harus melengkapi dokumen portofolio yang diperlukan. Guru harus memberikan klarifikasi jika hasil penilaian portofolio menunjukkan K perlu klarifikasi. 6 Jika tidak lulus melalui penilaian portofolio, peserta harus mengikuti Pendidikan dan Latihan Profesi Guru PLPG yang diselenggarakan oleh PTLPTK yang melakukan penilaian portofolio. Peserta tidak diperkenankan menempuh PLPG pada tahun berikutnya atau bergabung dengan peserta kuota tahun berikutnya carry-over tidak berlaku. Ketentuan lebih lanjut tentang penyelenggaraan PLPG diatur oleh PTLPTK. 7 Guru yang tidak lulus sertifikasi dalam PLPG, harus mengikuti pembinaan yang pelaksanaannya lebih lanjut. 8 Guru yang lulus sertifikasi, akan memperoleh sertifikasi pendidik, dan setelah itu akan memperoleh Nomor Registrasi Guru NRG yang dikeluarkan oleh Direktorat Jendral Peningkatan Mutu Pendidikan dan Tenaga Kependidikan PMPTK Kementerian Pendidikan Nasional.

2.1.3.5 Ketentuan Kelulusan Dalam Sertifikasi Guru