Lokasi Variability of water mass surface from satellite data at makasar strait

Data yang digunakan dari Juli 2002 – Mei 2010, merupakan data 8 harian yang diunduh dari laman National Oceanic and Atmospheric Administration NOAA Fisheries Service SWFSC 2006. Data nilai-nilai SPL ini telah divalidasi dan dibandingkan dengan data suhu buoy dari National Data Buoy Center. Algoritma yang digunakan dalam mendapatkan data SPL berdasarkan Brown and Minnett 1999. Untuk lebih jelasnya tentang algoritma ini dapat dibaca dalam tulisan dengan judul MODIS Infrared Sea Surface Temperature Algorithm, Algorithm Theoretical Basis Document Version 2.0 Brown and Minnett 1999. Data klorofil yang digunakan dalam penelitian adalah data citra penginderaan jauh dengan sensor MODIS. Data ini di kelola oleh the NOAA CoastWatch Program NASAs, Goddard Space Flight Center, dan OceanColor Web. Spasial grid data 0,05 derajat bujur x 0,05 derajat lintang, geografis. Data yang digunakan adalah data 8 harian dari bulan Juli 2002 sampai dengan bulan Mei 2010, yang diunduh dari NOAA Fisheries Service SWFSC 2006. Data ini sudah diproses dengan menggunakan perangkat lunak sistem analisis Data SeaWiFS SeaDAS Fu et al. 1998. Koreksi atmosfer telah diterapkan pada data klorofil ini untuk menghasilkan pengukuran radiansi yang meninggalkan air Gordon Wang 1994, Shettle Fenn 1979. Data tinggi muka laut yang digunakan adalah data citra penginderaan jauh gabungan yaitu JASON-1, TOPEXPOSEIDON, ENVISAT, GFO, ERS 12, dan GEOSAT dengan sensor altimeter. Data ini di kelola oleh NOAA CoastWatch dan AVISO. Spasial grid data 0,25 derajat bujur x 0,25 derajat Latitude, geografis. Data ini merupakan data bulanan dari Juli 2002 – Mei 2010, yang diunduh dari NOAA Fisheries Service SWFSC 2006. Akurasi data mendekati 1 cm Stammer and Wunsch 1994; Callahan et al. 2009.

3.2.2 Data Curah Hujan dan Angin

Data curah hujan diunduh dari laman National Aeronautics and Space Administration NASA Hegde 2010. Data curah hujan yang digunakan telah diakuisisi menggunakan analisis GES-DISC Interactive Online Visualization ANd aNalysis Infrastructure Giovanni sebagai bagian dari the NASAs Goddard Earth Sciences GES Data and Information Services Center DISC. Data ini