Latar Belakang Deskripsi Singkat

156 Modul Pembelajaran Apresiasi Sastra BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Selamat berjumpa dalam modul pembelajaran apresiasi sastra.Modul ini disusun untuk melatih dan meningkatkan kemampuan apresiasi sastra siswa. Apresiasi sastra adalah kegiatan menggali karya sastra secara sungguh-sungguh sehingga menumbuhkan pengertian, penghargaan, kepekaan pikiran kritis, dan kepekaan perasaan yang baik terhadap karya sastra. Kegiatan apresiasi dapat tumbuh dengan baik apabila pembaca mampu menumbuhkan rasa akrab dengan teks sastra yang diapresiasinya, menumbuhkan sikap sungguh-sungguh serta melaksanakan kegiatan apresiasi itu sebagai bagian dari hidupnya. Apresiasi sastra secara langsung adalah kegiatan membaca atau menikmati karya sastra, baik berupa teks maupun performansi secara langsung. Kegiatan membaca suatu teks sastra secara langsung dapat terwujud dalam perilaku membaca, memahami, menikmati, serta mengevaluasi teks sastra, baik yang berupa cerpen, novel, puisi, naskah drama, maupun teks sastra berupa cerita rakyat. Melalui modul ini, siswa dapat belajar secara mandiri tanpa atau dengan disertai pembimbing. Peran guru dalam pembelajaran melalui modul tidaklah dominan. Pembelajaran melalui modul juga dapat melatih kejujuran karena siswa mengukur tingkat penguasaan materi yang dipelajari dengan mengerjakan latihan soal dan mencocokan jawaban dengan kunci jawaban atau pedoman penskoran. Modul ini memanfaatkan hasil analisis teks legenda Nyi Mas Gandasari yang sudah dianalisis berdasarkan struktur, konteks, nilai dan fungsi yang terdapat di dalamnya. Oleh karena itu, teks-teks yang disajikan sebagai 157 Modul Pembelajaran Apresiasi Sastra bahan bacaan dalam modul ini memiliki kebermaknaan dan kebergunaan sesuai dengan siswa SMA sebagai sasaran pengguna modul ini.

B. Deskripsi Singkat

Dalam modul ini kalian akan disuguhi teks legenda Nyi Mas Gandasari yang diambil dari daerah Cirebon. Dalam teks legenda Nyi Mas Gandasari juga terdapat pesan moral dan sosial yang berkaitan dengan pembentukan karakter siswa.Selain itu, dalam modul ini pun kalian dapat memperoleh pemahaman tentang: 1. hakikat cerita ulang; 2. jenis-jenis cerita ulang; 3. jenis cerita ulang nofiktif; 4. struktur dan kaidah teks cerita ulang.

C. Tujuan Pembelajaran