Observasi Refleksi Pertemuan Kedua

umumnya dan memerintahkan siswa bergabung ke dalam kelompok. b Peneliti dan seluruh siswa di kelas bersama-sama menyanyikan sifat-sifat bangun datar dengan metode bernyanyi dalam pembelajaran dengan penuh semangat dan bertepuk tangan. c Masing-masing kelompok menyetorkan hafalan yang telah di tugaskan oleh peneliti pada pertemuan pertama dan peneliti mengamati masing-masing siswa dalam kelompok yang sedang bernyanyi dan menghafal materi bangun datar. d Peneliti memberikan komentar kepada masing-masing kelompok yang telah bernyanyi dan menghafal. e Peneliti memberikan bintang untuk anggota kelompok yang telah benar dalam bernyanyi dan menghafal dengan metode bernyanyi.

c. Observasi

Pelaksanaan tindakan siklus 1 dilakukan oleh peneliti. Kegiatan yang dilakukan adalah mengamati aktivitas peserta didik saat menerima pelajaran dengan menggunakan metode bernyanyi untuk mengembangkan kemampuan peserta didik dan dilakukan dengan menggunakan lembar observasi belajar siswa yang dilakukan oleh observer guru Matematika terhadap peneliti saat menyampaikan pembelajaran. Hasil pengamatan yang didapatkan oleh peneliti pada siklus I pertemuan ke 1 dan 2 adalah: 1 Peserta didik pada pertemuan ke 1 ini belum terbiasa menghafal materi menggunakan metode bernyanyi, sehingga ketika diberikan tugas untuk menyanyikan beberapa siswa belum terlihat hidup sehingga pelaksanaan pembelajaran mata pelajaran Matematika dengan metode bernyanyi ini belum terlaksana sebagai mana mestinya. Tetapi pada pertemuan yang ke 2 peserta didik sudah dapat memahami dan sedikit terbiasa belajar dengan bernyanyi. 2 Peserta didik antusias mendengarkan peneliti menyanyikan nyanyian sifat-sifat bangun datar dengan menggunakan metode bernyanyi. 3 Pada pertemuan pertama beberapa peserta didik masih ada yang bingung tentang menghafal materi menggunakan metode bernyanyi. Tetapi pada pertemuan kedua peserta didik menunjukkan kemajuan tentang mengahafal materi dengan metode bernyanyi bahkan sebagian dari mereka berani tampil di hadapan teman-temannya untuk menyanyikan lagu pembelajaran tersebut. 4 Berkaitan dengan metode bernyanyi ini peserta didik sudah mulai memahami materi yang dikaitkannya dengan nyanyian atau lagu pembelajaran, terlihat dari semangat siswa dalam menyanyikan lagu pembelajaran tersebut walaupun masih ada beberapa peserta didik yang kurang semangat atau kurang memahami penjelasan ketika peneliti menjelaskan materi.

d. Refleksi

Berdasarkan hasil pengamatan pembelajaran dan hasil peneliti dalam pelaksanaan tindakan penelitian ada beberapa hal yang akan dilakukan pada tahap siklus II untuk memperbaiki dan meningkatkan hasil belajar terkait dengan pelaksanaan pembelajaran mata pelajaran Matematika dengan metode bernyanyi ini membawa dampak pada hasil belajar peserta didik. Tindakan tersebut antara lain: 1 Peneliti sudah melaksanakan proses pembelajaran sesuai dengan RPP meskipun belum sempurna dan masih perlu perbaikan. 2 Berusaha lebih baik dalam memotivasi peserta didik untuk semangat dalam menghafal dan menyanyikan materi bangun datar menggunakan metode bernyanyi bersama dengan kelompoknya. 3 Peneliti berusaha memberikan pengarahan supaya peserta didik semangat dan ingin bertanya atau mengeluarkan pendapatnya. 4 Hasil belajar siswa sudah lebih meningkat, namun masih ada siswa yang belum mencapai KKM. 5 Hasil observasi yang dilakukan guru Matematika terhadap peneliti, aktivitas siswa dan pelaksanaan tindakan pembelajaran melalui metode bernyanyi perlu diperbaiki. Dari hasil refleksi siklus I perlu diadakan perbaikan pada siklus II. Hasil refleksi siklus I digunakan sebagai acuan untuk merencanakan pelaksanaan tindakan siklus II.

e. Evaluasi

Dokumen yang terkait

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN TEMATIK SEBAGAI UPAYA MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA PADA SISWA KELAS III SDN 1 KALIAWI BANDAR LAMPUNG TAHUN PELAJARAN 2011/2012

1 63 66

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN REALISTIC MATHEMATICS EDUCATION (RME) DALAM MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN MATEMATIKA KELAS III-C SDN 101765 BANDAR SETIA T.A 2016/2017.

0 2 28

PENGGUNAAN MEDIA GAMBAR ILUSTRASI DALAM MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SENI BUDAYA DAN KETERAMPILAN PESERTA DIDIK KELAS III MIN 7 BANDAR LAMPUNG

0 0 101

PENGGUNAAN METODE BRAINSTORMING UNTUK MENINGKATKAN AKTIVITAS BELAJAR SISWA KELAS 1V PADA PELAJARAN PKn DI MIN 12 GARUNTANG BANDAR LAMPUNG TAHUN PELAJARAN 2016 2017

1 10 202

TAPPDF.COM PDF DOWNLOAD METODE DISKUSI DALAM MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA ... 1 SM

0 4 6

PENGARUH PENERAPAN PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPEWORD SQUARE TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN IPS KELAS IV MIN 11 BANDAR LAMPUNG - Raden Intan Repository

0 2 138

PENERAPAN METODE PEMBELAJARAN JIGSAW DALAM MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN SKI DI KELAS V MIN 4 BANDAR LAMPUNG TAHUN PELAJARAN 2015/2016 - Raden Intan Repository

1 1 103

PENERAPAN PEMBELAJARAN CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING (CTL) UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK PADA MATA PELAJARAN IPS KELAS III A MIN 6 BANDAR LAMPUNG TAHUN 2015/2016 - Raden Intan Repository

0 0 99

PENGARUH PENGGUNAAN METODE TWO STAY TWO STRAY (TSTS) TERHADAP HASIL BELAJAR IPS KELAS V MIN 6 BANDAR LAMPUNG TAHUN PELAJARAN 2016/ 2017 - Raden Intan Repository

0 0 168

PENGARUH METODE BERMAIN PERAN TERHADAP KEMAMPUAN BERBICARA SISWA PADA MATA PELAJARAN BAHASA INDONESIA KELAS III MIN 11 BANDAR LAMPUNG TAHUN AJARAN 2015/2016 - Raden Intan Repository

1 3 99