Distribusi Maloklusi pada Siswa SMAN 4 Medan Tahun 2016

(1)

LAMPIRAN 1

LEMBAR PENJELASAN KEPADA CALON SUBJEK PENELITIAN

Selamat Pagi/Siang,

Perkenalkan adik-adik , nama saya Maria Ulfah. Saya adalah mahasiswa Fakultas Kedokteran Gigi USU dan saat ini saya sedang menjalani penelitian di Departemen Ortodonsia Fakultas Kedokteran Gigi USU. Saya sedang melakukan penelitian dengan judul “DISTRIBUSI MALOKLUSI PADA SISWA SMAN 4 MEDAN TAHUN 2016”.

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui distribusi maloklusi pada siswa SMAN 4 Medan tahun 2016. Manfaat penelitian ini adalah memberikan bahan informasi kepada pihak sekolah dan Departemen Ortodonsia mengenai distribusi maloklusi pada siswa SMAN 4 sehingga bisa membantu usaha promotif dan korektif pada kasus maloklusi.

Penelitian ini dilakukan oleh saya sendiri. Saya akan memberikan lembar kuisioner yang berisi beberapa pertanyaan untuk diisi oleh adik-adik. Pemeriksaan dilakukan dengan mengambil foto intra oral dengan tujuan untuk melihat keadaan gigi geligi dalam keadaan oklusi dan kelainan-kelainan gigi-geligi yang ada pada adik-adik.

Jika adik-adik setuju, maka saya akan meminta kesediaannya untuk menjadi subjek penelitian dengan memberikan lembar persetujuan subjek penelitian untuk ditandatangani. Perlu diketahui bahwa surat kesediaan tidak mengikat dan adik-adik dapat mengundurkan diri dari penelitian ini kapan saja selama penelitian ini berlangsung.

Pada penelitian ini adik-adik tidak dikenakan biaya atau gratis dan saya akan memberikan tanda terimakasih kepada adik-adik atas kesediaannya menjadi subjek penelitian ini. Semoga penelitian berjalan dengan baik dan bermanfaat untuk semua pihak. Atas kesediaan adik-adik saya ucapkan terimakasih.


(2)

LAMPIRAN 2 Nomor :

Tanggal : ………

DISTRIBUSI MALOKLUSI PADA SISWA SMAN 4 MEDAN

TAHUN 2016”

KUISIONER

I. Data Responden

Nama :

Umur :

Jenis Kelamin : L/P

Kelas :

Alamat :

Telp. / HP :

DEPARTEMEN ORTODONSIA FAKULTAS KEDOKTERAN GIGI UNIVERSITAS SUMATERA UTARA


(3)

II. Data Penelitian

Lingkarilah salah satu jawaban dari pilihan yang ada!

1. Apakah Anda sedang menggunakan pesawat ortodonti cekat/behel? a. Ya

b. Tidak

2. Apakah Anda pernah menggunakan pesawat ortodonti cekat/behel? a. Ya

b. Tidak

3. Apakah gigi permanen Anda pernah dicabut? a. Ya

b. Tidak

4. Apakah Anda pernah mengalami trauma/benturan keras di daerah wajah? a. Ya


(4)

LAMPIRAN 3

LEMBAR PERSETUJUAN SUBJEK PENELITIAN

Saya yang bertanda tangan di bawah ini:

Nama : ... Umur : ... Jenis Kelamin : Laki-laki/Perempuan*) Alamat : ... No. Telepon/ Hp : ...

Setelah mendapat penjelasan mengenai penelitian dan paham akan apa yang akan dilakukan pada penelitian yang berjudul:

“DISTRIBUSI MALOKLUSI PADA SISWA SMAN 4 MEDAN TAHUN 2016”.

Maka dengan penuh kesadaran dan tanpa paksaan saya bersedia berpartisipasi dalam penelitian tersebut diatas.

Medan,

Mahasiswa Peneliti Subjek Penelitian

(Maria Ulfah) ( )


(5)

LAMPIRAN 4

No. ………… LEMBAR ISIAN HASIL PEMERIKSAAN SUBJEK PENELITIAN

Nama : Umur : Jenis Kelamin : L/P Kelas : Alamat : Telp. / HP : Pemeriksa :

PEMERIKSAAN MALOKLUSI KLAS I / II/ III

No. Maloklusi Hasil Pemeriksaan

Anterior Posterior

1. Crowding

2. Spacing

3. Crossbite anterior 4. Crossbite posterior 5. Deep bite

6. Open bite


(6)

LAMPIRAN 5

DATA HASIL PENGAMATAN MALOKLUSI PADA SISWA SMAN 4 MEDAN TAHUN 2016

NO JENIS

KELAMIN MALOKLUSI KLAS I KLAS II KLAS III

CROWDING SPACING

CBA CBP DEEP

-BITE

OPEN

-BITE PROTRUSI

Ante-rior Poste-rior Ante-rior Poste-rior

001 Perempuan Tidak Tidak Ya Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 002 Laki-laki Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 003 Perempuan Ya Tidak Tidak Ya Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 004 Perempuan Ya Tidak Tidak Ya Ya Tidak Tidak Ya Tidak Tidak Tidak Tidak 005 Perempuan Ya Tidak Tidak Ya Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 006 Laki-laki Ya Tidak Tidak Ya Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 007 Perempuan Ya Tidak Tidak Ya Ya Tidak Tidak Tidak Ya Tidak Tidak Tidak 008 Laki-laki Ya Tidak Tidak Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 009 Perempuan Tidak Tidak Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 010 Laki-laki Tidak Tidak Ya Ya Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 011 Laki-laki Ya Tidak Tidak Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 012 Perempuan Tidak Tidak Ya Ya Tidak Tidak Tidak Ya Tidak Tidak Tidak Tidak 013 Perempuan Tidak Tidak Ya Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 014 Perempuan Ya Tidak Tidak Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 015 Perempuan Ya Tidak Tidak Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 016 Perempuan Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 017 Laki-laki Tidak Tidak Ya Ya Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Ya Tidak Tidak 018 Laki-laki Ya Tidak Tidak Ya Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 019 Laki-laki Tidak Tidak Ya Ya Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 020 Perempuan Ya Tidak Tidak Ya Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 021 Laki-laki Ya Tidak Tidak Ya Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 022 Perempuan Tidak Tidak Ya Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 023 Laki-laki Tidak Tidak Ya Ya Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Ya Tidak 024 Laki-laki Tidak Tidak Ya Ya Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 025 Laki-laki Tidak Tidak Ya Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Ya Tidak Tidak 026 Perempuan Ya Tidak Tidak Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 027 Perempuan Ya Tidak Tidak Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Ya Tidak Tidak 028 Perempuan Tidak Tidak Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 029 Perempuan Tidak Tidak Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 030 Perempuan Tidak Tidak Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 031 Laki-laki Ya Tidak Tidak Ya Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 032 Perempuan Ya Tidak Tidak Tidak Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 033 Perempuan Ya Tidak Tidak Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 034 Laki-laki Tidak Tidak Ya Ya Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Ya Tidak Tidak 035 Perempuan Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak


(7)

036 Perempuan Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 037 Perempuan Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 038 Laki-laki Tidak Tidak Ya Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 039 Laki-laki Tidak Tidak Ya Ya Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 040 Laki-laki Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 041 Perempuan Ya Tidak Tidak Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 042 Perempuan Tidak Tidak Ya Ya Ya Tidak Tidak Ya Tidak Tidak Tidak Tidak 043 Perempuan Tidak Tidak Ya Ya Ya Tidak Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 044 Laki-laki Tidak Tidak Ya Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 045 Perempuan Ya Tidak Tidak Ya Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 046 Laki-laki Tidak Tidak Ya Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 047 Laki-laki Ya Tidak Tidak Ya Ya Tidak Tidak Ya Tidak Tidak Tidak Tidak 048 Laki-laki Tidak Tidak Ya Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 049 Perempuan Ya Tidak Tidak Ya Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 050 Laki-laki Ya Tidak Tidak Ya Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 051 Laki-laki Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 052 Perempuan Ya Tidak Tidak Ya Tidak Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 053 Perempuan Ya Tidak Tidak Tidak Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 054 Perempuan Ya Tidak Tidak Ya Tidak Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 055 Laki-laki Tidak Tidak Ya Ya Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 056 Perempuan Ya Tidak Tidak Tidak Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 057 Laki-laki Tidak Tidak Ya Ya Ya Tidak Tidak Ya Tidak Tidak Tidak Tidak 058 Perempuan Ya Tidak Tidak Ya Ya Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 059 Laki-laki Ya Tidak Tidak Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 060 Laki-laki Ya Tidak Tidak Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 061 Perempuan Ya Tidak Tidak Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 062 Laki-laki Ya Tidak Tidak Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Ya Tidak Ya 063 Perempuan Ya Tidak Tidak Ya Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 064 Perempuan Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 065 Laki-laki Ya Tidak Tidak Ya Ya Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 066 Laki-laki Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 067 Perempuan Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 068 Laki-laki Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 069 Perempuan Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 070 Laki-laki Tidak Tidak Ya Tidak Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Ya Tidak Tidak 071 Laki-laki Tidak Tidak Ya Tidak Tidak Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 072 Perempuan Tidak Tidak Ya Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 073 Perempuan Tidak Ya Tidak Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 074 Laki-laki Tidak Tidak Ya Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 075 Laki-laki Ya Tidak Tidak Ya Ya Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 076 Laki-laki Tidak Tidak Ya Ya Ya Tidak Tidak Ya Tidak Tidak Tidak Tidak 077 Laki-laki Ya Tidak Tidak Ya Tidak Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Ya Tidak 078 Laki-laki Ya Tidak Tidak Ya Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 079 Laki-laki Ya Tidak Tidak Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Ya Tidak Ya 080 Laki-laki Tidak Tidak Ya Ya Ya Ya Tidak Ya Tidak Tidak Tidak Tidak


(8)

081 Laki-laki Tidak Tidak Ya Ya Tidak Tidak Tidak Ya Tidak Tidak Tidak Tidak 082 Laki-laki Ya Tidak Tidak Ya Tidak Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 083 Laki-laki Ya Tidak Tidak Ya Tidak Tidak Tidak Ya Tidak Tidak Tidak Tidak 084 Laki-laki Ya Tidak Tidak Ya Tidak Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 085 Perempuan Ya Tidak Tidak Tidak Ya Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 086 Perempuan Tidak Tidak Ya Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 087 Perempuan Tidak Tidak Ya Ya Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 088 Laki-laki Tidak Tidak Ya Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 089 Perempuan Ya Tidak Tidak Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 090 Perempuan Ya Tidak Tidak Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 091 Perempuan Tidak Tidak Ya Ya Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Ya Tidak 092 Laki-laki Ya Tidak Tidak Tidak Ya Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 093 Laki-laki Tidak Tidak Ya Tidak Ya Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 094 Laki-laki Ya Tidak Tidak Ya Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 095 Peempuan Ya Tidak Tidak Ya Ya Ya Tidak Tidak Tidak Ya Tidak Tidak 096 Perempuan Ya Tidak Tidak Ya Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 097 Perempuan Ya Tidak Tidak Ya Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 098 Perempuan Ya Tidak Tidak Ya Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 099 Perempuan Tidak Tidak Ya Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak 100 Perempuan Ya Tidak Tidak Ya Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak Tidak


(9)

LAMPIRAN 6

HASIL PERHITUNGAN STATISTIK DISTRIBUSI MALOKLUSI PADA SISWA SMAN 4 MEDAN

Frequency Table

Jenis Kelamin

Frequency Percent Valid Percent Cumulative Percent

Valid Laki-laki 48 48.0 48.0 48.0

Perempuan 52 52.0 52.0 100.0

Total 100 100.0 100.0

Klasifikasi Maloklusi

Frequency Percent Valid Percent Cumulative Percent

Valid Klas I 62 62.0 62.0 62.0

Klas II 1 1.0 1.0 63.0

Klas III 37 37.0 37.0 100.0

Total 100 100.0 100.0

Crowding Anterior

Frequency Percent Valid Percent Cumulative Percent

Valid Ya 76 76.0 76.0 76.0

Tidak 24 24.0 24.0 100.0

Total 100 100.0 100.0

Crowding Posterior

Frequency Percent Valid Percent Cumulative Percent

Valid Ya 45 45.0 45.0 45.0

Tidak 55 55.0 55.0 100.0


(10)

Spacing Anterior

Frequency Percent Valid Percent Cumulative Percent

Valid Ya 15 15.0 15.0 15.0

Tidak 85 85.0 85.0 100.0

Total 100 100.0 100.0

Spacing Posterior

Frequency Percent Valid Percent Cumulative Percent

Valid Ya 1 1.0 1.0 1.0

Tidak 99 99.0 99.0 100.0

Total 100 100.0 100.0

Crossbite Anterior

Frequency Percent Valid Percent Cumulative Percent

Valid Ya 9 9.0 9.0 9.0

Tidak 91 91.0 91.0 100.0

Total 100 100.0 100.0

Crossbite Posterior

Frequency Percent Valid Percent Cumulative Percent

Valid Ya 1 1.0 1.0 1.0

Tidak 99 99.0 99.0 100.0

Total 100 100.0 100.0

Deep Bite

Frequency Percent Valid Percent Cumulative Percent

Valid Ya 8 8.0 8.0 8.0

Tidak 92 92.0 92.0 100.0


(11)

Open Bite

Frequency Percent Valid Percent Cumulative Percent

Valid Ya 3 3.0 3.0 3.0

Tidak 97 97.0 97.0 100.0

Total 100 100.0 100.0

Protrusi

Frequency Percent Valid Percent Cumulative Percent

Valid Ya 2 2.0 2.0 2.0

Tidak 98 98.0 98.0 100.0

Total 100 100.0 100.0

Crosstabs

Jenis Kelamin * Klasifikasi Maloklusi Crosstabulation

Count

Klasifikasi Maloklusi

Total

Klas I Klas II Klas III

Jenis Kelamin Laki-laki 26 0 22 48

Perempuan 36 1 15 52

Total 62 1 37 100

Jenis Kelamin * Crowding Anterior Crosstabulation

Count

Crowding Anterior

Total

Ya Tidak

Jenis Kelamin Laki-laki 39 9 48

Perempuan 37 15 52


(12)

Jenis Kelamin * Crowding Posterior Crosstabulation

Count

Crowding Posterior

Total

Ya Tidak

Jenis Kelamin Laki-laki 24 24 48

Perempuan 21 31 52

Total 45 55 100

Jenis Kelamin * Spacing Anterior Crosstabulation

Count

Spacing Anterior

Total

Ya Tidak

Jenis Kelamin Laki-laki 10 38 48

Perempuan 5 47 52

Total 15 85 100

Jenis Kelamin * Spacing Posterior Crosstabulation

Count

Spacing Posterior

Total

Ya Tidak

Jenis Kelamin Laki-laki 0 48 48

Perempuan 1 51 52


(13)

Jenis Kelamin * Crossbite Anterior Crosstabulation

Count

Crossbite Anterior

Total

Ya Tidak

Jenis Kelamin Laki-laki 6 42 48

Perempuan 3 49 52

Total 9 91 100

Jenis Kelamin * Crossbite Posterior Crosstabulation

Count

Crossbite Posterior

Total

Ya Tidak

Jenis Kelamin Laki-laki 0 48 48

Perempuan 1 51 52

Total 1 99 100

Jenis Kelamin * Deep Bite Crosstabulation

Count

Deep Bite

Total

Ya Tidak

Jenis Kelamin Laki-laki 6 42 48

Perempuan 2 50 52


(14)

Jenis Kelamin * Open Bite Crosstabulation

Count

Open Bite

Total

Ya Tidak

Jenis Kelamin Laki-laki 2 46 48

Perempuan 1 51 52

Total 3 97 100

Jenis Kelamin * Protrusi Crosstabulation

Count

Protrusi

Total

Ya Tidak

Jenis Kelamin Laki-laki 2 46 48

Perempuan 0 52 52


(15)

(16)

(17)

DAFTAR PUSTAKA

1. Laguhi VA, Anindita PS, Gunawan PN. Gambaran maloklusi dengan menggunakan HMAR pada pasien di rumah sakit gigi dan mulut Universitas Sam Ratulangi Manado. Jurnal e-GiGi 2014; 2(2): 1-7.

2. Dewi O. Analisis hubungan maloklusi dengan kualitas hidup pada remaja SMU kota Medan tahun 2007. Tesis. Medan: Program Studi Magister Administrasi dan Kebijakan Kesehatan Konsentrasi Administrasi Kesehatan Komunitas/Epidemiologi pada Sekolah Pasca Sarjana USU, 2008: 3,14-9. 3. Sari NPKM, Mariati NW, Wowor VNS. Gambaran perawatan gigi tiruan di

rumah sakit gigi dan mulut prodi pendidikan dokter gigi Fakultas Kedokteran Universitas Sam Ratulangi Manado tahun 2013-2014. Jurnal e-GiGi 2015; 3(2): 331.

4. Loblobly M, Anindita PS, Leman MA. Gambaran maloklusi berdasarkan indeks handicapping malocclusion assessment record (HMAR) pada siswa SMAN 9 Manado. Jurnal e-GiGi 2015; 3(2):626.

5. Adhani R, Kusuma RH, Widodo, Rianta S. Perbedaan indeks karies antara maloklusi ringan dan berat pada remaja di pondok pesantren Darul Hijrah Martapura. Dentino (Jurnal Kedokteran Gigi) 2014; 2(1): 13-7.

6. Fajri L, Sutjiati R. Kebutuhan perawatan ortodonsi siswa sekolah dasar Sumbersasi V kecamatan Sumbersasi Kabupaten Jember dengan menggunakan indeks HMAR. Jurnal Kedokteran Gigi Unej 2013; 10(1): 47-50.

7. Al-Jundi A, Riba H. Pattern of malocclusion in a sample of orthodontic patients from a hospital in the kingdom of Saudi Arabia. Savant J. Med. Med. Sci 2015; 1: 014-021.

8. Nazir R, Amanat N, Rizki KF. Pattern, prevalence and severity of malocclusion among university students. Journal of the Pakistan Dental Association 2013; 22(1): 13.


(18)

9. Rahardjo P. Ortodonti Dasar. Surabaya: Airlangga University Press, 2009: 46-56,66,70-9.

10.Sandeep G, Sonia G. Pattern of dental malocclusion in orthodontic patients in Rwanda: a retrospective hospital based study. Rwanda Medical Journal 2012; 69(4): 13-5.

11.Bittencourt MAV, Machado AW. An overview of the prevalence of malocclusion in 6 to 10 year old children in Brazil. Dental Press J Orthod 2010; 15 (6): 113-22.

12.Kumar DA, Varghese RK, Chatuverdi SS. Prevalenceof malocclusion among children and adolescents residing in orphanages of Bilaspur, Chattishgarh, India. J Adv Oral Research 2012; 3(3): 21-8.

13.Singh G. Textbook of Orthodontics. 2nd ed. India: Jaypee, 2007: 163-8,175,177.

14.Bhalajhi SI. Orthodontics the art and science. 4th ed. New Delhi: Arya (MEDI), 2009: 63-96.

15.Wagiran DIL, Kaunang WPJ, Wowor VNS. Kualitas hidup remaja SMAN 6 Manado yang mengalami maloklusi. Jurnal Kedokteran Komunitas dan Tropik 2014; 2(2): 85-9.

16.Garbin AJI, Perin PCP, Garbin CAS, Lolli LF. Malocclussion prevalence and comparison between the Angle classification and the Dental Aesthetic Index in scholars in the interior of Sao Paulo state-Brazil. Dental Press J Orthod 2010; 15(4):94-102.

17.Aslam K, Nadim R, Rizwan S. Prevalence of angles malocclusion according to age groupings and gender. Pakistan Oral & Dental Journal 2014; 34(2): 362-5.

18.Hansu C, Anindita PS, Mariati NW. Kebutuhan perawatan ortodonsi berdasarkan index of orthodontic treatment need di SMP Katolik Theodorus Kotamobagu. Jurnal e-GiGi 2013; 1(2): 99-104.


(19)

19.Rumampuk MAV, Anindita PS, Mintjelungan C. Kebutuhan perawatan ortodonsi berdasarkan index of orthodontic treatment need pada siswa kelas II di SMPN Bitung. Jurnal eG 2014; 2(2): 1-6.

20.Pilthon MM, dos Santos CR, de Lima Santos N, Aguiar Sales Lima SO, da Silva Coqueiro R, dos Santos RL. Impact of Malocclusion on Affective/Romantic Relationships among Young Adults. Angle Orthodontist 2015; 1-6.

21.Trivedi K, Shyagali TR, Doshi J., Rajpara Y. Reliability of aesthetic component of IOTN in the assessment of subjective orthodontic treatment need. Journal of Advanced Dental Research January 2011; II:59-65.

22.Harris EF. Sex differences in esthetic treatment needs in American black and white adolescent orthodontic patients. Angle Orthodontist 2011; 81: 743-9. 23.Waddington C, Sambo C. Financing health care for adolescents: a necessary

part of universal health coverage. Bull World Health Organ 2015; 93: 57-9 24.Kementerian Kesehatan RI. Pusat Data dan Informasi Kementerian Kesehatan

RI. Jakarta Selatan 2015: 1-7.

25.Baral P. Prevalence of malocclusion in permanent dentition in Aryan and Mongoloid race of Nepal – A comparative study. POJ 2013; 5 (2): 57-9.

26.Proffit WR, Fields HW, Sarver DM. Contemporary Orthodontics. 5th ed. Canada: Mosby Elsevier, 2013:5-10.

27.Abu Bakar. Buku Kedokteran Gigi Klinis. 5th ed. Yogyakarta: Quantum Sinergis Media, 2014: 124-125.

28.Bishara SE. Textbook of Orthodontics. United States of America: WB Saunders, 2001: 103, 171, 176-8.

29.Alatrach AB, Saleh FK, Osman E. The prevalence of malocclusion and orthodontic treatment need in a Syrian children. European Scientific Journal

2014; 10(30): 231.

30.Kantola KG. Reliability of reproducing intercuspal position by hand articulating on dental casts without using an occlusal index. Tesis. Norwegia:


(20)

31.Durgesh BH, Prakash P, Ramakrishnaiah R, Phulari BS, Al Kheraif AA.

Malocclusion Pattern (Angle’s) in Mauritian Orthodontic Patients.

International Scholarly Research Network Dentistry 2012; 1-3.

32.Piya A, Shrestha VB, Acharya J, Khanal S, Bhattarai P. Pattern of distribution of malocclusion among patients seeking orthodontic treatment at dental college Nepal medical college. Journal of Nepal Dental Association 2013; 13(2): 36-41.


(21)

BAB 3

METODE PENELITIAN

3.1 Rancangan Penelitian

Jenis rancangan penelitian ini adalah penelitian deskriptif yaitu untuk mendeskripsikan atau menggambarkan tentang distribusi maloklusi siswa SMAN 4 di Kota Medan.

3.2 Tempat dan Waktu Penelitian

Penelitian ini dilakukan di SMAN 4 Medan pada bulan September 2015 – Maret 2016.

3.3 Populasi Penelitian

Populasi pada penelitian ini adalah seluruh siswa SMAN 4 Medan.

3.4 Sampel Penelitian

Sampel penelitian adalah subjek yang diambil dari populasi yang memenuhi kriteria inklusi penelitian dengan menggunakan teknik simple random sampling.

Besar sampel ditentukan dengan rumus penaksiran proporsi populasi dengan ketelitian absolut (absolute precision):

�=��

2.. (1− �) �2 Keterangan :

n : besar sampel

Zα : derajat kepercayaan 95% maka Z=1,96

P : proporsi pada populasi penelitian sebelumnya (hasil penelitian Dewi O tahun 2007 menyatakan bahwa prevalensi maloklusi pada remaja di Kota Medan sebesar 60.5%)


(22)

�=(1,96)

2. (0,605). (0,395) (0,01)2

�= 91,8

Maka, sampel yang diambil peneliti digenapkan menjadi 100 sampel.

3.4.1 Kriteria Inklusi

1. Usia 14 – 18 tahun.

2. Semua gigi permanen telah erupsi kecuali gigi M3. 3. Tidak mengalami kelainan deformitas kraniofasial.

4. Tidak pernah atau tidak sedang dalam perawatan ortodonti. 5. Tidak pernah mengalami trauma di daerah wajah.

3.4.2 Kriteria Eksklusi

1. Ada gigi permanen yang telah dicabut dan kelainan bentuk serta jumlah gigi.

2. Tidak berpartisipasi dalam penelitian.

3.5 Variabel Penelitian dan Definisi Operasional

1. Siswa SMAN 4 Medan adalah siswa yang masih aktif terdaftar di sekolah SMAN 4 Medan pada saat penelitian berlangsung.

2. Usia adalah usia kronologis berdasarkan tanggal lahir.

3. Jenis Kelamin adalah ciri-ciri fisik perbedaan laki-laki dan perempuan yang dilihat dari kartu siswa.

4. Maloklusi Klas I adalah maloklusi menurut klasifikasi Angle berdasarkan relasi molar satu permanen dimana cusp mesiobukal molar satu permanen rahang atas beroklusi pada bukal groove molar satu permanen rahang bawah.

5. Maloklusi Klas II adalah maloklusi menurut klasifikasi Angle dimana


(23)

groove mesiobukal molar satu permanen rahang bawah atau sebaliknya groove bukal molar satu permanen rahang bawah beroklusi lebih ke distal terhadap cusp

mesiobukal molar satu permanen rahang atas.

6. Maloklusi Klas III adalah maloklusi menurut klasifikasi Angle dimana

cusp mesiobukal molar satu permanen rahang atas beroklusi lebih ke distal terhadap

groove mesiobukal molar satu permanen rahang bawah atau sebaliknya ketika bagian

groove bukal molar satu permanen rahang bawah beroklusi lebih ke mesial terhadap

cusp mesiobukal molar satu permanen rahang atas.

7. Crowding adalah keadaan gigi berjejal yang dilihat secara visual dengan adanya gigi yang tidak pada susunan yang seharusnya (malalignment) ataupun adanya gigi yang tumpang tindih dengan gigi lain.

8.Spacing adalah keadaan gigi bercelah yang dilihat secara visual adanya celah antara satu gigi dengan gigi lain akibat adanya gigi dengan morfologi yang abnormal.

9.Crossbite anterior adalah keadaan dimana gigi anterior atas terdapat sebelah palatal dari gigi anterior bawah baik yang melibatkan satu gigi maupun lebih.

10.Crossbite posterior adalah keadaan dimana gigi posterior atas terdapat sebelah palatal dari gigi posterior bawah baik yang melibatkan satu gigi atau lebih dan unilateral maupun bilateral.

11.Deep bite adalah keadaan dimana jarak overbite lebih dari normal (lebih dari 4 mm) yang dilihat secara visual.

12.Open bite adalah keadaan dimana tidak terdapat jarak vertikal antara gigi pada rahang atas dan bawah ataupun tepi insisal insisivus atas tidak berkontak dengan tepi insisal insisivus rahang bawah.

13.Protrusi adalah keadaan overjet yang melebihi dari normal (jarak overjet

normal 3mm) yang dilihat secara visual.

3.6 Alat dan Bahan Penelitian

Alat yang digunakan selama penelitian ini adalah (Gambar 12): a. Tiga serangkai (Kaca mulut, sonde dan pinset).


(24)

b. Pulpen. c. Pensil. d. Penghapus.

e. Kamera digital merek SONY. f. Check retractor.

g.Kaca intraoral. h. Lampu senter.

Sedangkan bahan yang digunakan selama penelitian ini adalah (Gambar 13): a. Sarung tangan.

b. Masker.

Gambar 12. Alat penelitian. (A) Tiga serangkai, (B) Pulpen, (C) Pensil, (D) Penghapus, (E) Kamera, (F) Check retractor,

(G) Kaca intraoral dan (H) Lampu senter.

A B

C D

E


(25)

Gambar 13. Bahan penelitian. (A) Sarung tangan, (B) Masker

3.7 Metode Pengumpulan Data

1. Pengumpulan data dilakukan di SMAN 4 Medan setelah mendapat izin penelitian dari fakultas, Dinas Pendidikan Kota Medan dan pihak sekolah. 2. Penyebaran kuisioner kepada responden.

3. Pemilihan sampel penelitian diambil secara acak disesuaikan dengan kriteria inklusi dan kriteria eksklusi.

4. Sampel yang terpilih diberikan lembar penjelasan penelitian dan diminta untuk mengisi lembar persetujuan subjek penelitian.

5. Dilakukan pemeriksaan klinis rongga mulut sampel untuk melihat keadaan gigi-geliginya.

6. Hasil pemeriksaan tersebut dimasukkan ke dalam lembar isian.

7. Hasil pengumpulan data dimasukkan kedalam tabel di komputer untuk dianalisis.

8. Analisis data dilakukan untuk melihat distribusi maloklusi pada siswa dan siswi tersebut.

3.8Pengolahan data

Data yang diperoleh dianalisis, diklasifikasikan, diinterpretasikan setiap variabel pengukuran dan dianalisis dengan komputerisasi.

A B


(26)

3.9 Etika Penelitian

Etika penelitian ini mencakup:

1. Lembar pesetujuan (informed consent).

Peneliti memberikan lembar penjelasan yang berisi penelitian serta manfaatnya dan lembar persetujuan kepada subjek penelitian.

2. Ethical clearance.

Peneliti mengajukan lembar persetujuan pelaksanaan penelitian kepada Komisi Etik Penelitian Kesehatan berdasarkan ketentuan etik yang bersifat internasional dan nasional.


(27)

BAB 4

HASIL PENELITIAN

Penelitian ini dilakukan di SMAN 4 Medan dengan tujuan untuk mengetahui distribusi maloklusi pada siswa SMAN 4 Medan. Penelitian ini menggunakan kuisioner yang diberikan kepada responden kemudian dari kuisioner tersebut didapat subjek penelitian yang berjumlah 100 orang, terdiri dari 48 orang laki-laki dan 52 orang perempuan. Subjek penelitian ini disesuaikan dengan sampel yang diperlukan dalam penelitian ini dan diambil dengan menggunakan teknik simple random sampling.

Berdasarkan hasil pencatatan dan pengamatan pada subjek penelitian, dilakukan uji statistik deskriptif untuk mengetahui distribusi maloklusi pada siswa SMAN 4 Medan dalam bentuk frekuensi dan persentase (Tabel 1).

Tabel 1. Distribusi maloklusi berdasarkan klasifikasi Angle pada siswa SMAN 4 Medan

Maloklusi (klasifikasi Angle)

Total (n = 100)

Laki-laki (n = 48)

Perempuan (n = 52)

N % n % n %

Klas I 62 62 26 54,2 36 69,2

Klas II 1 1 0 0 1 1,9

Klas III 37 37 22 45,8 15 28,8

Keterangan : n = frekuensi % = persentase

Tabel 1 memperlihatkan bahwa hubungan molar Klas I memilki total persentase paling tinggi yaitu 62% (62 orang) yang terdiri atas persentase perempuan 69,2% (36 orang) dan laki-laki 54,2% (26 orang). Kemudian total persentase hubungan molar Klas II 1% (1 orang) yang hanya dimiliki perempuan. Total


(28)

persentase hubungan molar Klas III 37% (37 orang) dengan persentase pada laki-laki 45,8% (22 orang) dan perempuan 28,8% (15 orang).

Penelitian ini bukan hanya melihat distribusi maloklusi berdasarkan klasifikasi Angle saja, tetapi juga melihat distribusi maloklusi berdasarkan bentuk-bentuk umum seperti crowding, spacing, crossbite, deep bite, open bite dan protrusi. Distribusi maloklusi berdasarkan bentuk-bentuk umum pada siswa SMAN 4 Medan dapat dilihat pada tabel 2.

Tabel 2. Distribusi maloklusi berdasarkan bentuk-bentuk umum pada siswa SMAN 4 Medan

Bentuk-bentuk umum maloklusi

Total (n = 100)

Laki-laki (n = 48)

Perempuan (n = 52)

N % n % n %

Crowding

Crowding Anterior 76 76 39 81,2 37 71,1

Crowding Posterior 45 45 24 50 21 40,3

Spacing

Spacing Anterior 15 15 10 20,8 5 9,6

Spacing Posterior 1 1 0 0 1 1,9

Crossbite

Crossbite Anterior 9 9 6 12,5 3 5,8

Crossbite Posterior 1 1 0 0 1 1,9

Deep bite 8 8 6 12,5 2 3,8

Open bite 3 3 2 4,2 1 1,9

Protrusi 2 2 2 4,2 0 0

Keterangan : n = frekuensi % = persentase

Tabel 2 memperlihatkan bahwa dari semua bentuk-bentuk umum maloklusi yang diteliti, crowding memiliki total persentase paling tinggi terutama pada

crowding anterior 76% (76 orang) yaitu pada laki-laki 81,2% (39 orang) dan perempuan 71,1% (37 orang). Sedangkan untuk persentase crowding posterior 45%


(29)

(45 orang) yaitu pada laki-laki 50% (24 orang) dan perempuan 40,3% (21 orang). Selanjutnya total persentase tertinggi kedua yaitu spacing 16% (16 orang) yang terdiri dari spacing anterior 15% (15 orang) dan spacing posterior sebanyak 1% (1 orang). Persentase spacing anterior pada laki-laki sebanyak 20,8% (10 orang) dan perempuan 9,6% (5 orang) sedangkan untuk spacing posterior 1,9% (1 orang) pada perempuan.

Total persentase crossbite adalah 10% (10 orang) yang terdiri dari crossbite

anterior 9% (9 orang) dan crossbite posterior 1% (1 orang). Persentase crossbite

anterior yang ada pada laki-laki lebih tinggi dibanding perempuan, sedangkan untuk yang memiliki crossbite posterior adalah perempuan.

Selanjutnya, total persentase deep bite sebesar 8% (8 orang) dengan persentase pada perempuan 3,8% (2 orang) dan laki-laki 12,5% (6 orang). Total persentase open bite sebesar 3% (3 orang) dengan persentase pada laki-laki sebanyak 4,2% (2 orang) dan perempuan hanya 1,9% (1 orang). Total persentase protrusi sebesar 4,2% (2 orang) dan hanya dijumpai pada laki-laki dalam penelitian ini.


(30)

BAB 5 PEMBAHASAN

Hasil penelitian yang dilakukan di SMAN 4 Medan mengenai distribusi maloklusi berdasarkan klasifikasi Angle didapati bahwa hubungan molar Klas I adalah yang tertinggi, dengan persentase 62% (62 orang) kemudian hubungan molar Klas III 37% (37 orang) dan hubungan molar Klas II 1% (1 orang). Hal ini berbeda dengan hasil penelitian yang dilakukan oleh Kashif yang memperoleh persentase maloklusi Klas I 62,6% (376 orang), maloklusi Klas II 27,1% (163 orang) dan maloklusi Klas III 10,1% (61 orang).17 Begitu juga dengan penelitian Sandeep dan Sonia yang dilakukan di Nigeria dengan jumlah sampel 243 orang. Hasilnya diperoleh bahwa maloklusi Klas I Angle 60,9% (148 orang), maloklusi Klas II Angle 28,8% (70 orang) dan maloklusi Klas III Angle 10,3% (25 orang).10 Hasil penelitian Baral tahun 2013 juga menunjukkan perbedaan, maloklusi Klas I pada ras Mongoloid 64%, maloklusi Klas II 20,4% dan maloklusi Klas III 15,6%.25 Siswa SMAN 4 Medan dalam penelitian ini paling banyak memiliki hubungan molar Klas I.17 Hal ini sesuai dengan hasil penelitian Kashif yang menunjukkan lebih banyak diperoleh maloklusi Klas I.17 Penelitian Durgesh juga memperoleh bahwa orang Asia memiliki angka terbesar dalam penyebaran maloklusi Klas I 87,9%.31

Selain melihat distribusi maloklusi berdasarkan klasifikasi Angle, penelitian ini melihat distribusi maloklusi pada siswa SMAN 4 Medan berdasarkan bentuk-bentuk umum maloklusi. Hasil penelitian ini menunjukkan crowding dengan jumlah terbanyak baik untuk laki-laki dan perempuan. Distribusi crowding ini terdiri atas anterior dan posterior. Crowding anterior 76% (76 orang) dan crowding posterior 45% (45 orang). Laki-laki dan perempuan lebih banyak didapati crowding anterior. Hasil penelitian ini sesuai dengan hasil penelitian Sandeep dan Sonia. Diantara bentuk-bentuk umum maloklusi yang diteliti, crowding menempati posisi tertinggi dibanding bentuk-bentuk umum maloklusi lainnya, sebanyak 71,2%.10 Penelitian Baral juga menunjukkan hasil yang sama yaitu persentase crowding pada ras


(31)

Mongoloid 48,1%.25 Berbeda pula dengan hasil penelitian yang dilakukan Piya yang mendapati deep over bite dengan persentase tertinggi yaitu 56,49% sedangkan umtuk

crowding hanya 32,1%.32

Selanjutnya total persentase spacing 16% (16 orang). Spacing anterior lebih banyak dibanding spacing posterior. Laki-laki lebih banyak diperoleh spacing

daripada perempuan. Hasil penelitian Baral diperoleh spacing pada ras Mongoloid 8,7%.25 Sedangkan hasil penelitian Sandeep dan Sonia total persentase spacing 9,9% (24 orang).10 Pada penelitian ini laki-laki lebih banyak diperoleh spacing daripada perempuan. Hal ini berbeda dengan hasil penelitian yang diperoleh Sandeep dan Sonia bahwa untuk spacing lebih banyak pada perempuan dibanding laki-laki.10

Kemudian untuk bentuk-bentuk umum maloklusi yang diperoleh dari hasil penelitian ini adalah crossbite 10% (10 orang) yang terdiri atas crossbite anterior 9% (9 orang) dan crossbite posterior 1% (1 orang). Penelitian ini sesuai dengan penelitian Piya bahwa crossbite anterior lebih banyak dijumpai dibanding crossbite posterior. Persentase crossbite anterior dari penelitian Piya adalah 20,61% dan crossbite

posterior sebanyak 1,53%.32 Sedangkan persentase crossbite anterior dan posterior pada ras Mongoloid berdasarkan hasil penelitian Baral yaitu 17,8%.25

Dari 100 orang sampel yang diteliti di SMAN 4 Medan, diperoleh deep bite

8% (8 orang), open bite 3% (3 orang) dan protrusi 2% (2 orang). Penelitian Sandeep dan Sonia menunjukkan hal yang berbeda. Total persentase protrusi 44,4%, deep bite

31,7% dan open bite 24,3%.10 Sedangkan penelitian Piya menunjukkan hasil yang sesuai, diperoleh persentase deep bite 56,49% dan open bite 0,8%.32 Begitu juga penelitian yang dilakukan Baral yang memperoleh hasil deep bite pada ras Mongoloid 24,8% dan open bite 18,4%.25 Penelitian di SMAN 4 Medan memperoleh hasil bahwa laki-laki lebih banyak diperoleh deep bite. Hal ini sesuai dengan penelitian Sandeep dan Sonia yang memperoleh deep bite pada laki-laki 39,5% sedangkan perempuan 23,5%.10 Open bite pada laki-laki lebih banyak dijumpai daripada perempuan di SMAN 4 Medan. Hasil ini berbeda dengan penelitian Sandeep dan Sonia yang memperoleh bahwa open bite pada laki-laki 22,6% dan perempuan 26%.10 Sedangkan untuk protrusi pada penelitian ini hanya diperoleh pada laki-laki. Penelitian Sandeep


(32)

dan Sonia memperoleh hasil bahwa protrusi pada laki-laki 48,4% dan perempuan 40,3%.10 Semua sampel penelitian yang diperoleh di SMAN 4 Medan mengalami maloklusi.


(33)

BAB 6

KESIMPULAN DAN SARAN

6.1 Kesimpulan

Berdasarkan hasil penelitian distribusi maloklusi pada siswa SMAN 4 Medan dapat disimpulkan bahwa:

1. Hubungan molar dengan persentase tertinggi adalah hubungan molar Klas I Angle yaitu 62% (62 orang).

2. Hubungan molar Klas III Angle dengan persentase 37% (37 orang) adalah hubungan molar dengan persentase tertinggi kedua.

3. Hubungan molar yang paling rendah persentasenya adalah hubungan molar Klas II Angle yaitu 1% (1 orang).

4. Distribusi maloklusi berdasarkan bentuk-bentuk umum yang paling tinggi total persentasenya adalah crowding anterior 76% (76 orang) yang lebih banyak dijumpai pada perempuan 71,1% (37 orang). Total persentase spacing

16% (16 orang) yang lebih banyak dijumpai spacing anterior pada laki-laki 20,8% (10 orang). Sedangkan persentase crossbite 10% (10 orang) lebih banyak dijumpai crossbite anterior pada laki-laki 12,5% (6 orang). Persentase

deep bite 8% (8 orang) lebih banyak dijumpai pada laki-laki 12,5% (6 orang).

Open bite 3% (3 orang) yang lebih banyak dijumpai pada laki-laki 4,2% (2 orang) dan persentase protrusi 2% (2 orang) yang hanya dijumpai pada laki-laki.

Saran

1. Perlu dilakukan penelitian lebih lanjut menggunakan subjek penelitian yang lebih banyak untuk mendapatkan validitas yang lebih tinggi.

2. Perlu dilakukan penelitian menggunakan populasi siswa SMA Kota Medan agar dapat diketahui distribusi maloklusi pada siswa SMA Kota Medan.


(34)

BAB 2

TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Maloklusi

Maloklusi sebenarnya bukan suatu penyakit tetapi bila tidak dirawat dapat menimbulkan gangguan pada fungsi pengunyahan, penelanan, bicara, dan keserasian wajah yang berakibat pada gangguan fisik maupun mental.1,4,5 Maloklusi adalah penyimpangan letak gigi dan atau malrelasi antara rahang atas dan rahang bawah.7,9 Maloklusi memiliki dampak yang besar terhadap individu dan lingkungan sosial dalam hal kenyamanan, kualitas hidup, keterbatasan sosial dan fungsi.12

2.1.1 Klasifikasi

Klasifikasi ini dibagi berdasarkan persamaan yang dimiliki berbagai macam maloklusi sehingga bisa digabungkan kedalam satu kelompok.13 Klasifikasi maloklusi ini memiliki beberapa keuntungan, diantaranya:14

a. Membantu dalam hal diagnosis dan rencana perawatan yang tepat.

b. Membantu dalam visualisasi dan pengertian masalah yang berhubungan dengan maloklusi.

c. Membantu dalam mengkomunikasikan masalah. d. Mudah membandingkan berbagai macam maloklusi.

Berbagai macam klasifikasi maloklusi diperoleh dari banyak penelti berdasarkan penelitian yang dilakukan dan penemuan yang relevan.13 Secara terminologi, maloklusi dibagi kedalam 3 macam, yaitu:13,14

a. Maloklusi intra-lengkung atau malposisi individual gigi yang satu dengan gigi yang lain dalam lengkung yang sama.

b. Maloklusi inter-lengkung malrelasi sekelompok gigi antara satu lengkung dengan lengkung lainnya.

c. Hubungan abnormal skeletal yang disebabkan karena kerusakan permanen struktur skeletal. Kerusakan bentuk dan posisi kedua rahang.


(35)

Pada tahun 1899, Edward Angle (cit. Singh) mengklasifikasikan maloklusi berdasarkan mesio-distal gigi, lengkung gigi dan rahang. Menurut Angle, molar satu permanen adalah kunci oklusi sehingga molar atas dan molar bawah memiliki relasi yang mana cusp mesiobukal molar atas kontak dengan groove bukal molar bawah.13,14,26 Angle membagi kedalam tiga kategori, yaitu:

1. Maloklusi Klas I

Rahang bawah terletak pada relasi mesiodistal yang normal terhadap rahang atas. Posisi cusp mesiobukal molar satu rahang atas beroklusi dengan groove bukal molar satu permanen rahang bawah dan cusp mesiolingual molar satu permanen rahang atas beroklusi dengan fossa oklusal molar satu permanen rahang bawah ketika rahang dalam posisi istirahat dan gigi dalam keadaan oklusi sentrik (Gambar 1).10,13,14,27-29 Maloklusi Klas I menggambarkan hubungan skeletal yang normal dan fungsi otot yang normal.14 Walaupun maloklusi Klas I Angle memiliki hubungan molar yang normal tetapi garis oklusinya kurang tepat dikarenakan malposisi gigi, rotasi gigi, proklinasi, gigitan terbuka anterior, crowding, spacing dan lain sebagainya.8,9,14,26,28,29

Gambar 1. Maloklusi Klas I Angle26

2. Maloklusi Klas II

Cusp mesiobukal molar satu permanen rahang atas beroklusi lebih ke mesial dari

groove mesiobukal molar satu permanen rahang bawah atau sebaliknya groove bukal molar satu permanen rahang bawah beroklusi lebih ke distal terhadap cusp

mesiobukal molar satu permanen rahang atas (Gambar 2).10,26,28,30 Banyak juga yang menyebutkan maloklusi ini ketika molar satu permanen rahang bawah posisinya lebih ke posterior daripada molar satu permanen rahang atas.29


(36)

Gambar 2. Maloklusi Klas IIAngle26

Angle membagi maloklusi Klas II menjadi dua divisi berdasarkan sudut labiolingual gigi insisivus rahang atas. Pembagiannya yaitu sebagai berikut:10,13,14,27-29

a. Klas II divisi 1

Hubungan molar Klas II tetapi gigi insisivus rahang atas labioversi.10,13,27 Maloklusi ini memiliki karakteristik proklinasi insisivus rahang atas yang proklinasi sehingga memperbesar overjet (Gambar 3).27,29 Pada maloklusi ini juga menunjukkan adanya aktivitas otot yang abnormal.9,14,28 Bibir atas biasanya hipotonik, pendek dan inkompeten dan bibir bawah berkontak dengan bagian palatal gigi rahang atas merupakan salah satu gambaran Klas II divisi 1 yang disebut sebagai “lip trap”.9,14

Gambar 3. Maloklusi Klas II divisi 1 Angle13

b. Klas II divisi 2

Maloklusi Klas II divisi 2 memiliki hubungan molar Klas II dengan karakteristik maloklusi ini adalah adanya inklinasi lingual atau linguoversi gigi insisivus sentralis rahang atas dan insisivus lateral rahang atas yang lebih ke labial ataupun mesial (Gambar 4).9,13,14,27,28 Pasien akanmenunjukkan overbite anterior yang berlebih (deep overbite).14 Bibir biasanya kompeten dengan garis bibir biasanya lebih tinggi


(37)

daripada normal (high lip line), bibir bawah menutupi insisivus atas lebih dari setengah insisivus atas.9

Gambar 4. Maloklusi Klas II divisi 2 Angle13

3. Maloklusi Klas III

Cusp mesiobukal molar satu permanen rahang atas beroklusi lebih ke distal terhadap groove mesiobukal molar satu permanen rahang bawah atau sebaliknya

groove bukal molar satu permanen rahang bawah beroklusi lebih ke mesial terhadap

cusp mesiobukal molar satu permanen rahang atas (Gambar 5).10,13,26,28,30 Selain itu, jika molar satu permanen rahang bawah memiliki posisi lebih ke anterior daripada molar satu permanen rahang atas juga disebut sebagai maloklusi Klas III.29 Maloklusi ini dapat disebabkan adanya maksila yang kecil dan sempit sedangkan mandibula dalam batas normal.9


(38)

Maloklusi Klas III dapat diklasifikasikan dalam true Class III dan pseudo Class III13 a. True Class III

Maloklusi Klas III skeletal yang berasal dari genetik dapat terjadi akibat beberapa hal berikut:14

1. Ukuran mandibula yang berlebih.

2. Maksila yang lebih kecil dari ukuran normal. 3. Kombinasi penyebab-penyebab di atas.

Insisivus rahang bawah memiliki inklinasi lebih ke lingual. Pasien dengan maloklusi ini dapat menunjukkan overjet normal, relasi insisivus edge to edge

ataupun crossbite anterior.14 b. Pseudo Class III

Maloklusi ini dihasilkan dari pergerakan ke depan mandibula ketika penutupan rahang sehingga disebut juga maloklusi Klas III ‘postural’ atau ‘habitual’.14 Mandibula pada maloklusi ini bergerak pada anterior fossa glenoid akibat kontak prematur dari gigi.13 Maloklusi ini merupakan maloklusi Klas III tetapi dengan relasi skeletal Klas I dan bukan merupakan maloklusi Klas III sesungguhnya. Kelainan gigitan silang anterior yang ada merupakan kelainan dental.9

Pada tahun 1915, Dewey memodifikasi klasifikasi Angle. Dewey memodifikasi Klas I klasifikasi Angle ke dalam 5 tipe dan Klas III klasifikasi Angle kedalam 3 tipe. Modifikasinya adalah sebagai berikut:13,14,28

a. Modifikasi Klas I oleh Dewey

Tipe 1: Maloklusi Klas I dengan gigi anterior rahang atas berjejal (crowded). Tipe 2: Klas I dengan insisivus maksila yang protrusi (labioversi).

Tipe 3: Maloklusi Klas I dengan crossbite anterior. Tipe 4: Relasi molar Klas I dengan crossbite posterior.

Tipe 5: Molar permanen mengalami drifting mesial akibat ekstraksi dini molar dua desidui atau premolar dua.


(39)

b. Modifikasi Klas III oleh Dewey

Tipe 1: Ketika rahang atas dan bawah dilihat secara terpisah menunjukkan susunan yang normal, tetapi ketika rahang dioklusikan, pasien menunjukkan adanya gigitan edge to edge pada insisivus.

Tipe 2: Insisivus rahang bawah berjejal dan menunjukkan relasi lingual terhadap insisivus rahang atas.

Tipe 3: Insisivus rahang atas berjejal dan menunjukkan crossbite dengan anterior rahang bawah.

Pada 1933, Lischer melakukan modifikasi terhadap klasifikasi Angle dengan mengganti nama Klas I, II dan III Angle dengan neutro-oklusi, disto-oklusi dan mesio-oklusi. Selain itu, Lischer juga mengklasifikasikan maloklusi gigi individual.13,14

1. Neutro-oklusi : istilah sinonim maloklusi Klas I Angle 2. Disto-oklusi : istilah sinonim maloklusi Klas II Angle 3. Mesio-oklusi : istilah sinonim maloklusi Klas III Angle

Nomenklatur Lischer pada malposisi individual gigi adalah dengan akhiran ‘versi’ pada kata yang diindikasikan penyimpangan dari posisi normal.

1. Mesioversi : lebih ke mesial dari posisi normal 2. Distoversi : lebih ke distal dari posisi normal 3. Linguoversi : lebih ke lingual dari posisi normal 4. Labioversi : lebih ke labial dari posisi normal

5. Infraversi : lebih ke inferior atau menjauh dari garis oklusi 6. Supraversi : lebih ke superior atau melewati garis oklusi 7. Aksiversi : inklinasi aksial abnormal, tipping

8. Torsiversi : rotasi gigi pada aksis panjangnya

9. Transversi : perubahan pada urutan posisi atau transposisi dua gigi

2.1.2 Etiologi

Maloklusi memiliki penyebab yang multifaktorial dan hampir tidak pernah memiliki satu penyebab yang spesifik.11,12 Moyer memiliki klasifikasi sendiri dalam


(40)

etiologi maloklusi ini. Menurut Moyer banyak macam faktor yang bisa menyebabkan maloklusi, tetapi hal-hal dibawah ini adalah faktor-faktor yang sering terjadi pada sekelompok orang daripada individual, yaitu:13,14

1. Herediter.

Anak pasti memiliki materi gen yang sama dengan orang tuanya. Faktor herediter ini memiliki pengaruh terhadap sistem neuromuskular, tulang, gigi dan jaringan lunak.14 Pengaruh herediter dapat bermanifestasi dalam dua hal, yaitu:9

a. Disproporsi ukuran gigi dan ukuran rahang yang menghasilkan maloklusi berupa gigi berdesakan atau maloklusi berupa diastema multiple meskipun yang terakhir ini jarang dijumpai.

b. Disproporsi ukuran, posisi dan bentuk rahang atas dan rahang bawah yang menghasilkan relasi rahang yang tidak harmonis.

2. Gangguan pada masa perkembangan yang tidak diketahui penyebabnya. 3. Trauma (prenatal trauma dan postnatal trauma).

4. Agen fisis (ekstraksi dini pada gigi desidui dan sumber makanan).13,14 Gigi desidui yang tanggal prematur dapat berdampak pada susunan gigi permanen. Semakin muda umur pasien pada saat terjadi tanggal prematur gigi desidui semakin besar akibatnya pada gigi permanen.9

5. Kebiasaan buruk. Banyak kebiasaan buruk yang bisa mempengaruhi, diantaranya adalah menghisap ibu jari, menjulurkan lidah, menghisap atau mengigit bibir, mengigit-gigit kuku, dan lain sebagainya.13,14 Suatu kebiasaan buruk yang berdurasi sedikitnya 6 jam sehari, berfrekuensi cukup tinggi dengan intensitas yang cukup dapat menyebabkan maloklusi. Durasi atau lama kebiasaan buruk berlangsung merupakan faktor yang paling berpengaruh dalam menyebabkan maloklusi.9

6. Penyakit (penyakit sistemik, kelainan hormon endokrin ataupun penyakit lokal lainnya, misalnya: tumor, periodontitis, gingivitis, karies).

7. Malnutrisi.

Defisiensi nutrisi selama masa pertumbuhan bisa menyebabkan pertumbuhan yang abnormal contohnya maloklusi. Hal ini sering terjadi di negara berkembang.11


(41)

2.1.3 Prevalensi

Penelitian tentang prevalensi maloklusi memiliki hasil yang sangat beragam. Hal ini juga disebabkan karena perbedaan sampel, tahun dan negara dilaksanakannya penelitian. Oktavia dalam penelitiannya mengatakan bahwa prevalensi maloklusi pada remaja SMA di Kota Medan tahun 2007 sebesar 60,5%.2 Hasil penelitian Baral tahun 2013 menunjukkan 61,3% ras Arya dan 64% ras Mongoloid memiliki maloklusi Klas I. Untuk maloklusi Klas II divisi 1 yaitu 25,2% pada ras Arya dan 17,9% pada ras Mongoloid sedangkan maloklusi Klas II divisi 2 memiliki prevalensi yang lebih rendah yaitu 5,3% pada ras Arya dan 2,5% pada ras Mongoloid. Maloklusi Klas III terdapat pada 8,2% ras Arya dan 15,6% ras Mongoloid.25 Durgesh melakukan penelitian terhadap pasien yang memakai pesawat ortodonti di Mauritian tahun 2012 melaporkan maloklusi pada perempuan 65,7% dan laki-laki 34,3%. Laki-laki dan perempuan Asia memiliki angka terbesar dalam penyebaran maloklusi Klas I yaitu 87,9%. Untuk penyebaran maloklusi Klas I dan II lebih banyak pada usia 11-15 tahun sedangkan untuk Klas III lebih banyak pada usia 16-20 tahun.31

2.1.4 Bentuk Umum Maloklusi 2.1.4.1 Crowding

Crowding atau gigi berjejal dapat didefinisikan sebagai ketidakseimbangan antara ukuran gigi dan panjang lengkung (Gambar 6).10,14

Etiologi terjadinya crowding diantaranya adalah:14

a. Diskrepansi panjang lengkung dan ukuran gigi akibat kurang panjangnya lengkung atau ukuran gigi yang berlebih.

b. Adanya gigi supernumerary sehingga susunan gigi menjadi berjejal.

c. Retensi gigi desidui yang berkepanjangan menyebabkan erupsi gigi pengganti tidak di tempat yang seharusnya.

d. Abnormalitas ukuran dan bentuk gigi.

e. Tanggal prematur gigi desidui sehingga gigi tetangga drifting ke ruang kosong.


(42)

Gambar 6. Crowding26

2.1.4.2 Spacing

Spacing atau sering disebut diastema adalah celah atau ruangan yang terdapat antara gigi geligi yang dapat terjadi pada gigi geligi atas dan bawah (Gambar 7).10,26

Beberapa etiologi dari spacing adalah sebagai berikut:14

a. Spacing yang terjadi secara umum (generalized spacing) biasanya terjadi karena ketidakseimbangan panjang lengkung dan ukuran gigi. Kondisi oligodonsia dan mikrodonsia dapat menyebabkan spacing.

b. Morfologi gigi yang tidak normal, seperti gigi insisivus lateral yang peg shaped.

c. Kebiasaan buruk seperti menghisap ibu jari (thumb-sucking) dan tongue thrusting dapat menyebabkan spacing pada regio anterior.

d. Ukuran lidah yang tidak normal yaitu makroglosia dapat menunjang terjadinya spacing.

e. Gigi supernumerary yang tidak erupsi ataupun adanya patologi seperti lesi kistik diantara gigi.


(43)

Gambar 7. Spacing28

2.1.4.3 Crossbite

Graber mendefinisikan crossbite sebagai suatu kondisi dimana satu atau lebih gigi berada pada posisi abnormal yaitu lebih ke bukal atau palatal maupun labial dari gigi antagonisnya. Istilah ini juga digunakan pada overjet terbalik pada satu atau lebih gigi anterior.14

Berdasarkan lokasinya, crossbite dibagi atas anterior crossbite dan posterior

crossbite. Anterior crossbite adalah keadaan gigi insisivus atas terdapat sebelah palatal gigi insisivus bawah (Gambar 8A)13,26 sedangkan posterior crossbite adalah relasi transversal abnormal antara gigi posterior atas dan bawah dengan keadaan gigi posterior atas terletak sebelah palatal dari gigi posterior bawah (Gambar 8B).14

Gambar 8. A. Anterior crossbite, B. Posterior crossbite13

2.1.4.4 Deep bite

Deep bite adalah jarak vertikal yang berlebih dari normal antara tepi insisal insisivus sentralis atas ke tepi insisal insisivus sentralis bawah ketika rahang dalam

B A


(44)

hubungan sentrik (Gambar 9).13,26 Dalam keadaan normal, insisal gigi insisivus bawah berkontak dengan permukaan palatal dan insisivus atas tepat pada singulum atau di atas singulum. Ukuran normal over bite adalah 1-2 mm.26

Gambar 9. Deep bite13

2.1.4.5 Open Bite

Open bite adalah tidak adanya jarak overlap vertikal antara gigi pada rahang atas dan bawah ketika rahang dalam hubungan sentrik (Gambar 10).13,26 Open bite

bisa terdapat pada bagian anterior atau posterior.10,13

Gambar 10. Open bite13

2.1.4.6 Protrusi

Protrusi adalah keadaan dimana terdapat overjet yang melebihi normal (Gambar 11). Overjet adalah jarak horizontal antara insisivus sentralis atas dan


(45)

insisivus sentralis bawah.10,26 Dalam keadaan normal, insisivus sentralis atas terletak di depan insisivus sentralis bawah dengan jarak sekitar 2-3 mm. 26


(46)

2.2 Kerangka Teori

Maloklusi

Definisi Klasifikasi Bentuk umum

maloklusi

Angle Dewey Lischer

Klas II

Klas I Klas III

Divisi 1 Divisi 2

Etiologi

Prevalensi

Crowding

Spacing

Crossbite

Deep bite Open bite


(47)

2.3 Kerangka Konsep

Siswa SMAN 4 Medan

1. Distribusi maloklusi berdasarkan Klas I Angle 2. Distribusi maloklusi

berdasarkan Klas II Angle 3. Distribusi maloklusi

berdasarkan Klas III Angle

Distribusi maloklusi berdasarkan bentuk-bentuk umum


(48)

BAB 1 PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Gigi dan mulut merupakan investasi bagi kesehatan sepanjang hidup dalam kehidupan manusia.1,2 Gigi berperan pada proses pengunyahan, berbicara dan penampilan atau estetika.1-3 Berbagai penyakit maupun kelainan gigi dan mulut dapat mempengaruhi berbagai fungsi rongga mulut.1-4 Salah satunya adalah kelainan susunan gigi atau disebut maloklusi.1,2,4

Maloklusi sebenarnya bukan suatu penyakit tetapi bila tidak dirawat dapat menimbulkan gangguan pada fungsi pengunyahan, penelanan, bicara dan keserasian wajah yang berakibat pada gangguan fisik maupun mental.1,4,5Maloklusi adalah suatu bentuk oklusi yang menyimpang dari bentuk standar yang diterima sebagai bentuk normal atau malrelasi lengkung rahang atas dan bawah yang tidak normal.1,2,4-9 Oklusi dikatakan normal jika susunan gigi dalam lengkung teratur dan baik serta terdapat hubungan yang harmonis antara gigi atas dan gigi bawah, hubungan seimbang antara gigi, tulang rahang terhadap tulang tengkorak dan otot sekitarnya yang dapat memberikan keseimbangan fungsional sehingga memberikan estetika yang baik.1,2,5,10 Penyimpangan tersebut berupa ciri-ciri maloklusi yang jumlah dan macamnya sangat bervariasi baik dari tiap individu maupun populasi, diantaranya adalah gigi berjejal (crowded), gingsul (caninus ectopic), gigi tonggos (disto oklusi),

gigi cakil (mesio oklusi), gigitan menyilang (crossbite),gigi jarang (diastema).2

Maloklusi memiliki penyebab yang multifaktorial dan hampir tidak pernah memiliki satu penyebab yang spesifik.11,12 Faktor penyebab maloklusi terbagi dua, yakni faktor umum dan faktor lokal. Faktor umum misalnya seperti genetik atau herediter, defisiensi nutrisi dan kebiasaan abnormal, sedangkan untuk faktor lokal berasal dari lengkung rahang misalnya gigi supernumerary, karies gigi dan kehilangan gigi desidui sebelum waktunya.11 Beberapa klasifikasi etiologi maloklusi sudah dikenalkan, salah satunya adalah klasifikasi etiologi maloklusi menurut Moyer.


(49)

Etiologi maloklusi menurut klasifikasi Moyer adalah herediter, trauma (prenatal trauma dan postnatal trauma), ekstraksi prematur gigi desidui, malnutrisi, kebiasaan buruk, penyakit sistemik, kelainan endokrin, dan penyakit lokal diantaranya adalah penyakit gingiva dan periodontal, karies, gangguan fungsi saluran pernafasan.13,14

Berdasarkan laporan dari hasil Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas) Nasional tahun 2013, sebanyak 14 provinsi mengalami masalah gigi dan mulut yaitu 25,9%.1 Prevalensi maloklusi di Indonesia masih sangat tinggi sekitar 80% dari jumlah penduduk, dan merupakan salah satu masalah kesehatan gigi dan mulut yang cukup besar.1,15 Maloklusi berada di urutan ketiga setelah karies dan penyakit periodontal dalam kategori masalah kesehatan gigi dan mulut.2,5,10,11,16,17 Beberapa peneliti di bidang ortodonti mengatakan bahwa maloklusi pada remaja Indonesia usia sekolah menunjukkan angka yang tinggi. Prevalensi maloklusi pada remaja di Indonesia mulai tahun 1983 sebesar 90% dan pada tahun 2006 sebesar 89%.2 Di Kota Medan, prevalensi maloklusi pada 4 Sekolah Menengah Umum bahkan telah mencapai 83% (Marpaung, 2006).2

Remaja masa kini sering dijumpai maloklusi tetapi tidak dilakukan perawatan. Mereka tidak merasa mengalami maloklusi atau tidak tahu bahwa dirinya membutuhkan perawatan ortodonti. Beberapa remaja lain menjadi rendah diri karena penampilan yang kurang menarik atau kurang sempurna fungsi bicara sebagai akibat dari maloklusi. Tidak sedikit pula, remaja banyak melakukan perawatan ortodonti. Tujuan mereka diantaranya adalah memperbaiki susunan gigi-geligi, memperbaiki penampilan wajah, meningkatkan fungsi bicara dan banyak yang bertujuan untuk gaya.18

Banyaknya minat remaja akan perawatan ortodonti atau kawat gigi dikarenakan kesadaran tentang penampilan fisik meningkat pada anak-anak yang usianya mendekati remaja.5,19 Masa remaja lebih mementingkan daya tarik fisik dan proses sosialisasi.2,16 Semakin dewasa seseorang kesadarannya terhadap kesehatan dan penampilan saat bersosialisasi akan bertambah oleh karena itu remaja khususnya remaja SMA lebih mementingkan estetik dalam kehidupan sosialnya dengan sesama teman sebaya dalam proses mencari identitas.2,5,20 Selain itu, faktor pendorong remaja


(50)

untuk mencari perawatan ortodonti sangat kompleks. Estetika, terutama susunan gigi anterior yang salah sering menjadi alasan utama untuk melakukan perawatan ortodonti dan memperbaiki susunan gigi-geligi adalah tujuan penting perawatan.21,22 Menurut WHO, usia yang dikatakan remaja ada pada usia 10-19 tahun.23,24 Sedangkan menurut Peraturan Menteri Kesehatan RI No. 25 tahun 2014, remaja adalah penduduk dalam rentang usia 10-18 tahun dan menurut Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana (BKKBN) rentang usia remaja adalah 10-24 tahun dan belum menikah. Jumlah kelompok usia 10-19 tahun di Indonesia menurut sensus penduduk 2010 sebanyak 43,5 juta atau sekitar 18% dari jumlah penduduk Indonesia. Di dunia, diperkirakan kelompok remaja berjumlah 1,2 milyar atau 18% dari jumlah penduduk dunia (WHO,2014).24

Beberapa penelitian tentang prevalensi maloklusi khususnya pada remaja sudah dilakukan di berbagai negara di dunia. Penelitian Oktavia melaporkan bahwa prevalensi maloklusi pada remaja SMA di Kota Medan tahun 2007 sebesar 60,5%.2 Artenio pada tahun 2010 melaporkan hasil penelitian prevalensi maloklusi Klas I, II dan III berdasarkan klasifikasi Angle pada anak usia 12 tahun di Brazil secara berturut-turut adalah 55,92%, 42,86% dan 1,22%.16 Penelitian Astuti mengenai prevalensi maloklusi pada siswa SMP di Kecamatan Malalayang tahun 2011 mendapatkan hasil sebesar 60,2%.1

Hasil penelitian Baral tahun 2013 menunjukkan 61,3% ras Arya dan 64% ras Mongoloid memiliki maloklusi Klas I. Untuk maloklusi Klas II divisi 1 yaitu 25,2% pada ras Arya dan 17,9% pada ras Mongoloid sedangkan maloklusi Klas II divisi 2 memiliki prevalensi yang lebih rendah yaitu 5,3% pada ras Arya dan 2,5% pada ras Mongoloid. Maloklusi Klas III terdapat pada 8,2% ras Arya dan 15,6% ras Mongoloid.25

Pada tahun 2014, Rosihan melaporkan bahwa maloklusi lebih banyak terjadi pada anak usia 13-14 tahun. Kemudian, remaja laki-laki lebih sering mengalami maloklusi berat 72% sedangkan remaja perempuan sebagian besar mengalami maloklusi ringan 56%. Hal ini dikarenakan remaja perempuan lebih memperhatikan penampilan mereka saat bersosialisasi dengan teman sebaya dan remaja laki-laki


(51)

bersifat acuh tak acuh atau kurang memperhatikan penampilan. Selain itu juga bisa disebabkan faktor orang tua.5

Tingginya angka maloklusi di Indonesia khususnya remaja membuat peneliti ingin melakukan penelitian tentang distribusi maloklusi tersebut. Maka dari itu, peneliti ingin melakukan penelitian di SMAN 4 Medan untuk mengetahui distribusi maloklusi tersebut.

1.2 Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang yang telah diuraikan, maka dapat dirumuskan permasalahan sebagai berikut:

Bagaimanakah distribusi maloklusi pada siswa SMAN 4 di Kota Medan.

1.3Tujuan Penelitian

Adapun tujuan dari penelitian ini adalah:

Untuk mengetahui distribusi maloklusi pada siswa SMAN 4 di Kota Medan.

1.4 Manfaat Penelitian

Adapun manfaat dari penelitian ini adalah:

a. Hasil penelitian ini diharapkan sebagai sumbangan ilmu pengetahuan bagi ilmu kedokteran gigi khususnya dalam bidang Ortodonti.

b. Hasil penelitian ini diharapkan sebagai langkah awal untuk dikembangkan pada penelitian selanjutnya.

c. Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan masukan kepada pihak sekolah mengenai distribusi maloklusi.


(52)

Abstrak Fakultas Kedokteran Gigi Departemen Ortodonsia Tahun 2016

Maria Ulfah

Distribusi Maloklusi pada Siswa SMAN 4 Medan Tahun 2016. x + 35 halaman

Maloklusi adalah suatu bentuk oklusi yang menyimpang dari bentuk normal atau malrelasi rahang atas dan rahang bawah. Maloklusi menempati urutan ketiga setelah karies dan penyakit periodontal untuk masalah kesehatan gigi dan mulut. Distribusi maloklusi cukup tinggi pada setiap populasi di seluruh belahan dunia maupun Indonesia, terutama pada remaja usia sekolah. Hal ini terbukti dari banyaknya penelitian yang sudah ada. Masa remaja adalah masa yang mementingkan daya tarik fisik dalam proses sosialisasi. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui distribusi maloklusi pada siswa SMAN 4 di Kota Medan berdasarkan klasifikasi Angle dan bentuk-bentuk umum. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif. Populasi penelitian adalah seluruh siswa SMAN 4 Medan. Pemilihan sampel dilakukan menggunakan teknik simple random sampling berdasarkan kriteria inklusi dan eksklusi. Besar sampel pada penelitian ini adalah 100 sampel. Penelitian dilakukan dengan pemeriksaan klinis rongga mulut sampel untuk mengamati keadaan gigi-geliginya kemudian dilakukan foto intra oral sebagai dokumentasi gigi-geligi sampel. Setelah itu, data yang diperoleh dianalisis di komputer sehingga mendapatkan hasil. Hasil penelitian menunjukkan hubungan molar Klas I Angle (62%), Klas II (1%) dan Klas III (37%). Sedangkan untuk distribusi berdasarkan bentuk maloklusi yang paling umum adalah crowding anterior (76%), crowding

posterior (45%) dan spacing anterior (15%). Sampel yang memiliki crossbite anterior (9%), deep bite (8%), open bite (3%), protrusi (2%), spacing posterior (1%) dan

crossbiteposterior (1%).


(53)

DISTRIBUSI MALOKLUSI PADA SISWA

SMAN 4 MEDAN TAHUN 2016

SKRIPSI

Diajukan untuk memenuhi tugas dan melengkapi syarat memperoleh gelar Sarjana Kedokteran Gigi

Oleh: MARIA ULFAH NIM: 120600027

Pembimbing: Siti Bahirrah, drg., Sp. Ort

FAKULTAS KEDOKTERAN GIGI

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA


(54)

Abstrak Fakultas Kedokteran Gigi Departemen Ortodonsia Tahun 2016

Maria Ulfah

Distribusi Maloklusi pada Siswa SMAN 4 Medan Tahun 2016. x + 35 halaman

Maloklusi adalah suatu bentuk oklusi yang menyimpang dari bentuk normal atau malrelasi rahang atas dan rahang bawah. Maloklusi menempati urutan ketiga setelah karies dan penyakit periodontal untuk masalah kesehatan gigi dan mulut. Distribusi maloklusi cukup tinggi pada setiap populasi di seluruh belahan dunia maupun Indonesia, terutama pada remaja usia sekolah. Hal ini terbukti dari banyaknya penelitian yang sudah ada. Masa remaja adalah masa yang mementingkan daya tarik fisik dalam proses sosialisasi. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui distribusi maloklusi pada siswa SMAN 4 di Kota Medan berdasarkan klasifikasi Angle dan bentuk-bentuk umum. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif. Populasi penelitian adalah seluruh siswa SMAN 4 Medan. Pemilihan sampel dilakukan menggunakan teknik simple random sampling berdasarkan kriteria inklusi dan eksklusi. Besar sampel pada penelitian ini adalah 100 sampel. Penelitian dilakukan dengan pemeriksaan klinis rongga mulut sampel untuk mengamati keadaan gigi-geliginya kemudian dilakukan foto intra oral sebagai dokumentasi gigi-geligi sampel. Setelah itu, data yang diperoleh dianalisis di komputer sehingga mendapatkan hasil. Hasil penelitian menunjukkan hubungan molar Klas I Angle (62%), Klas II (1%) dan Klas III (37%). Sedangkan untuk distribusi berdasarkan bentuk maloklusi yang paling umum adalah crowding anterior (76%), crowding

posterior (45%) dan spacing anterior (15%). Sampel yang memiliki crossbite anterior (9%), deep bite (8%), open bite (3%), protrusi (2%), spacing posterior (1%) dan

crossbiteposterior (1%).


(55)

PERNYATAAN PERSETUJUAN

Skripsi ini telah disetujui untuk dipertahankan di hadapan tim penguji skripsi

Medan, 06 April 2016

Pembimbing: Tanda tangan

Siti Bahirrah, drg., Sp. Ort


(56)

TIM PENGUJI SKRIPSI

Skripsi ini telah dipertahankan di hadapan tim penguji pada tanggal 06 April 2016

TIM PENGUJI

KETUA : Siti Bahirrah, drg., Sp.Ort

ANGGOTA : 1. Erna Sulistyawati, drg.,Sp.Ort (K) 2. Erliera, drg.,Sp.Ort


(57)

KATA PENGANTAR

Puji dan syukur penulis panjatkan kepada Allah SWT yang telah memberikan rahmat dan karunia-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan skripsi dengan judul “Distribusi Maloklusi pada Siswa SMAN 4 Medan Tahun 2016” sebagai salah satu syarat untuk memperoleh gelar Sarjana Kedokteran Gigi pada Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Sumatera Utara. Tak lupa pula penulis hadiahkan shalawat dan salam kepada junjungan Nabi besar Muhammad SAW.

Ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya penulis ucapkan untuk kedua orangtua tercinta Madjdan Wadjdi, SH dan Hj. Elida Marlina atas segala kasih sayang, nasihat dan doa serta kepada adik- adik tercinta yang selalu memberikan semangat kepada penulis.

Dalam penulisan skripsi ini, penulis banyak mendapat banyak bimbingan dan bantuan dari berbagai pihak juga. Untuk itu, dengan segala kerendahan hati dan penghargaan yang tulus, penulis menyampaikan rasa terima kasih kepada:

1. Prof. Nazruddin, drg., C.Ort., Ph.D., Sp.Ort., sebagai Dekan Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Sumatera Utara.

2. Erna Sulistyawati, drg., Sp.Ort (K) sebagai Ketua Departemen Ortodonsia Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Sumatera Utara sekaligus sebagai dosen penguji skripsi yang telah memberikan waktu dan masukan kepada penulis.

3. Hilda Fitria Lubis, drg., Sp.Ort., sebagai koordinator skripsi di Departemen Ortodonsia Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Sumatera Utara.

4. Siti Bahirrah, drg., Sp.Ort., sebagai dosen pembimbing skripsi yang telah meluangkan banyak waktu, tenaga, dan pikiran untuk membimbing penulis sehingga skripsi ini dapat diselesaikan dengan baik.

5. Erliera, drg., Sp.Ort., sebagai dosen penguji skripsi yang telah memberikan saran dan masukan untuk penulis dan dosen pembimbing akademik yang telah memberi arahan dan bimbingan kepada penulis.


(58)

6. Seluruh staf pengajar dan pegawai Fakultas kedokteran Gigi Universitas Sumatera Utara terutama staf dan pegawai di Departemen Ortodonsia Fakultas Kedokteran Gigi atas bantuan dan motivasinya.

7. Sahabat-sahabat penulis yaitu Chandra, Ami, Fita, Desi, Mus’ab, Alfi, Ari, Naila dan kawan kawan pengurus KOHATI dan HMI Komisariat FKG USU yang selalu ada membantu dan memberikan semangat.

8. Teman-teman seperjuangan skripsi di Departemen Ortodonsia terutama Manda, senioren, dan junior lainnya yang tidak dapat disebutkan satu persatu atas dukungan dan bantuan selama pengerjaan skripsi.

9. Abangda Masbudi, drg yang telah memberikan sumbangsih yang berarti dalam pengerjaan skripsi ini.

10.Pihak sekolah SMAN 4 Medan terutama Ibu Supiah yang telah membantu penulis dalam penelitian dan adik-adik siswa SMAN 4 Medan yang telah menjadi subjek penelitian penulis yang tidak bisa penulis sebutkan satu persatu.

Penulis menyadari bahwa masih terdapat banyak kekurangan dalam penulisan skripsi ini. Oleh karena itu, penulis mengharapkan kritik dan saran yang bersifat membangun dari semua pihak. Akhir kata penulis mengharapkan semoga skripsi ini dapat memberikan sumbangan pikiran yang berguna bagi Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Sumatera Utara, khususnya di Departemen Ortodonsia.

Medan, 06 April 2016 Penulis,

(Maria Ulfah) NIM: 120600027


(59)

DAFTAR ISI

Halaman

HALAMAN JUDUL ... HALAMAN PERSETUJUAN ... HALAMAN TIM PENGUJI ...

KATA PENGANTAR ... ... iv

DAFTAR ISI ... vi

DAFTAR TABEL ... viii

DAFTAR GAMBAR ... ix

DAFTAR LAMPIRAN ... x

BAB 1 PENDAHULUAN 1.1Latar Belakang ... 1

1.2Rumusan Masalah ... 4

1.3Tujuan Penelitian ... 4

1.4Manfaat Penelitian ... 4

BAB 2 TINJAUAN PUSTAKA 2.1 Maloklusi ... 5

2.1.1 Klasifikasi ... 5

2.1.2 Etiologi ... ... 10

2.1.3 Prevalensi ... ... 12

2.1.4 Bentuk umum maloklusi ... 12

2.2 Kerangka Teori ... 17

2.3 Kerangka Konsep ... 18

BAB 3 METODE PENELITIAN 3.1 Rancangan Penelitian ... 19

3.2Tempat dan Waktu Penelitian ... 19

3.3 Populasi Penelitian ... 19

3.4 Sampel Penelitian ... 19


(60)

3.4.2 Kriteria Eksklusi ... 20

3.5 Variabel Penelitian dan Definisi Operasional ... 20

3.6 Alat dan Bahan Penelitian ... 21

3.7 Metode Pengumpulan Data... . 23

3.8 Pengolahan dan Analisis Data ... 23

3.9 Etika Penelitian ... 24

BAB 4 HASIL PENELITIAN ... 25

BAB 5 PEMBAHASAN ... 28

BAB 6 KESIMPULAN DAN SARAN ... 31

DAFTAR PUSTAKA ... 32 LAMPIRAN


(61)

DAFTAR TABEL

Tabel Halaman

1. Distribusi maloklusi berdasarkan klasifikasi Angle pada siswa

SMAN 4 Medan ... 25 2. Distribusi maloklusi berdasarkan bentuk-bentuk umum pada


(62)

DAFTAR GAMBAR

Gambar Halaman

1. Maloklusi Klas I Angle ... 6

2. Maloklusi Klas II Angle ... 7

3. Maloklusi Klas II Divisi 1 Angle ... 7

4. Maloklusi Klas II Divisi 2 Angle ... 8

5. Maloklusi Klas III Angle ... 8

6. Crowding ... 13

7. Spacing ... 14

8. A. Anterior crossbite ... 14

B. Posterior crossbite ... 14

9. Deep bite ... 15

10. Open bite ... 15

11. Protrusi ... 16

12. Alat penelitian ... ... 22


(63)

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran

1. Lembar penjelasan kepada calon subjek penelitian 2. Lembar persetujuan subjek penelitian

3. Kuisioner

4. Lembar isian hasil pemeriksaan subjek penelitian

5. Data hasil pengamatan maloklusi pada siswa SMAN 4 Medan tahun 2016 6. Hasil perhitungan statistik distribusi maloklusi pada siswa SMAN 4 Medan

tahun 2016 7. Ethical clearance


(1)

6. Seluruh staf pengajar dan pegawai Fakultas kedokteran Gigi Universitas Sumatera Utara terutama staf dan pegawai di Departemen Ortodonsia Fakultas Kedokteran Gigi atas bantuan dan motivasinya.

7. Sahabat-sahabat penulis yaitu Chandra, Ami, Fita, Desi, Mus’ab, Alfi, Ari, Naila dan kawan kawan pengurus KOHATI dan HMI Komisariat FKG USU yang selalu ada membantu dan memberikan semangat.

8. Teman-teman seperjuangan skripsi di Departemen Ortodonsia terutama Manda, senioren, dan junior lainnya yang tidak dapat disebutkan satu persatu atas dukungan dan bantuan selama pengerjaan skripsi.

9. Abangda Masbudi, drg yang telah memberikan sumbangsih yang berarti dalam pengerjaan skripsi ini.

10.Pihak sekolah SMAN 4 Medan terutama Ibu Supiah yang telah membantu penulis dalam penelitian dan adik-adik siswa SMAN 4 Medan yang telah menjadi subjek penelitian penulis yang tidak bisa penulis sebutkan satu persatu.

Penulis menyadari bahwa masih terdapat banyak kekurangan dalam penulisan skripsi ini. Oleh karena itu, penulis mengharapkan kritik dan saran yang bersifat membangun dari semua pihak. Akhir kata penulis mengharapkan semoga skripsi ini dapat memberikan sumbangan pikiran yang berguna bagi Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Sumatera Utara, khususnya di Departemen Ortodonsia.

Medan, 06 April 2016 Penulis,

(Maria Ulfah) NIM: 120600027


(2)

DAFTAR ISI

Halaman HALAMAN JUDUL ...

HALAMAN PERSETUJUAN ... HALAMAN TIM PENGUJI ...

KATA PENGANTAR ... ... iv

DAFTAR ISI ... vi

DAFTAR TABEL ... viii

DAFTAR GAMBAR ... ix

DAFTAR LAMPIRAN ... x

BAB 1 PENDAHULUAN 1.1Latar Belakang ... 1

1.2Rumusan Masalah ... 4

1.3Tujuan Penelitian ... 4

1.4Manfaat Penelitian ... 4

BAB 2 TINJAUAN PUSTAKA 2.1 Maloklusi ... 5

2.1.1 Klasifikasi ... 5

2.1.2 Etiologi ... ... 10

2.1.3 Prevalensi ... ... 12

2.1.4 Bentuk umum maloklusi ... 12

2.2 Kerangka Teori ... 17

2.3 Kerangka Konsep ... 18

BAB 3 METODE PENELITIAN 3.1 Rancangan Penelitian ... 19

3.2Tempat dan Waktu Penelitian ... 19

3.3 Populasi Penelitian ... 19

3.4 Sampel Penelitian ... 19


(3)

3.4.2 Kriteria Eksklusi ... 20

3.5 Variabel Penelitian dan Definisi Operasional ... 20

3.6 Alat dan Bahan Penelitian ... 21

3.7 Metode Pengumpulan Data... . 23

3.8 Pengolahan dan Analisis Data ... 23

3.9 Etika Penelitian ... 24

BAB 4 HASIL PENELITIAN ... 25

BAB 5 PEMBAHASAN ... 28

BAB 6 KESIMPULAN DAN SARAN ... 31

DAFTAR PUSTAKA ... 32


(4)

DAFTAR TABEL

Tabel Halaman

1. Distribusi maloklusi berdasarkan klasifikasi Angle pada siswa

SMAN 4 Medan ... 25 2. Distribusi maloklusi berdasarkan bentuk-bentuk umum pada


(5)

DAFTAR GAMBAR

Gambar Halaman

1. Maloklusi Klas I Angle ... 6

2. Maloklusi Klas II Angle ... 7

3. Maloklusi Klas II Divisi 1 Angle ... 7

4. Maloklusi Klas II Divisi 2 Angle ... 8

5. Maloklusi Klas III Angle ... 8

6. Crowding ... 13

7. Spacing ... 14

8. A. Anterior crossbite ... 14

B. Posterior crossbite ... 14

9. Deep bite ... 15

10. Open bite ... 15

11. Protrusi ... 16

12. Alat penelitian ... ... 22


(6)

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran

1. Lembar penjelasan kepada calon subjek penelitian 2. Lembar persetujuan subjek penelitian

3. Kuisioner

4. Lembar isian hasil pemeriksaan subjek penelitian

5. Data hasil pengamatan maloklusi pada siswa SMAN 4 Medan tahun 2016 6. Hasil perhitungan statistik distribusi maloklusi pada siswa SMAN 4 Medan

tahun 2016

7. Ethical clearance