Definisi Operasional Variabel Metode Penelitian 1. Batasan Operasional Variabel

Y = Faktor yang memotivasi wanita memilih berwirausaha

2. Definisi Operasional Variabel

Dalam Penelitian ini variabel–variabel yang dioperasionalkan adalah semua variabel yang temasuk dalam hipotesis yang telah dirumuskan. Untuk memberikan gambaran yang jelas dan memudahkan pelaksanaan penelitian, maka perlu definisi variabel–variabel yang akan di teliti sebagai berikut ; 1. Faktor Kemandirian adalah Kemampuan untuk mengandalkan diri sendiri dalam upaya menciptakan lapangan pekerjaan baru tanpa harus bergantung dari orang lain. 2. Faktor Modal adalah Faktor finansial pada wanita yang mempunyai modal yang cukup untuk mendirikan suatu usaha. 3. Faktor Emosional adalah Tindakan pribadi seseorang yang mampu mempengaruhi emosinya dalam mengambil keputusan untuk memilih usaha kecil. 4. Faktor Pendidikan adalah Faktor tingkat pendidikan formal dan keahlian serta teknik–teknik yang diperoleh wanita pengusaha dalam memilih usaha kecil. 5. Faktor yang memotivasi wanita memilih berwirausaha adalah langkah awal yang dilakukan seseorang untuk membuat suatu pekerjaan untuk mendapatkan laba. Universitas Sumatera Utara Tabel 1.1 Definisi Operasionalisasi Variabel Variabel Definisi Indikator Skala Ukur Faktor Kemandirian Kemampuan untuk mengandalkan diri sendiri dalam upaya menciptakan lapangan pekerjaan baru tanpa harus bergantung dari orang lain. 1. Mengandalkan kemampuan diri sendiri dalam tugas 2. Mengandalkan kemampuan keuangan sendiri 3. Keberanian menghadapi tantangan Likert Faktor Modal Faktor finansial pada wanita yang mempunyai modal yang cukup untuk mendirikan suatu usaha 1. Jumlah modal 2. Sumber modal Likert Faktor Emosional Tindakan pribadi seseorang yang mampu mempengaruhi emosinya dalam mengambil keputusan untuk memilih usaha kecil. 1. Dorongan dari dalam diri sendiri 2. Usaha sampingan 3. Membantu Keuangan keluarga Likert Faktor Pendidikan Faktor tingkat pendidikan formal dan keahlian serta teknik-teknik yang diperoleh wanita pengusaha dalam memilih usaha kecil 1. Tingkat pendidikan 2. Pelatihan informal 3. Pengetahuan bisnis Likert Faktor yang memotivasi wanita memilih berwirausaha langkah awal yang dilakukan seseorang untuk membuat suatu pekerjaan untuk mendapatkan laba. 1. Menyalurkan Hobi Pemilik 2. Mencari keuntungan 3. Mengasah keahlian pemilik Likert Sumber : Pandji Anoraga 2004 , dimodifikasi Universitas Sumatera Utara

3. Skala Pengukuran Variabel