Karakteristik Remaja Sebagai Siswa SMA

38 siswa yang belajar dalam pendidikan formal dan olahraga sebagai atlet sepenuhnya, diunduh dari http:forumtjk.blogspot.com201209pendidikan-atlet-era-global.html pada hari Selasa, 24 Maret 2015 pukul 11.00 WIB. Setiap calon siswa yang akan mendaftar masuk ke kelas khusus olahraga KKO harus memenuhi persyaratan administrasi dan teknis. Persyaratan administrasi meliputi pengusulan dari kepala SMPMTS yang bersangkutan, diizinkan orangtua atau wali murid dan juga menyertakan nilai hasil kelulusan dari SMP serta hasil prestasi yang telah diraih pada cabang olahraga yang diminati. Sementara untuk persyaratan teknis, di antaranya sehat jasmani dan rohani, memenuhi kriteria untuk tes keterampilan cabang olahraga yang dipilih.

2. Karakteristik Remaja Sebagai Siswa SMA

Menurut Hurlock 1980: 207 bahwa karakteristik masa remaja sebagai berikut: a. Masa remaja sebagai masa mencari identitas Remaja mulai mendambakan identitas diri dan tidak puas lagi dengan menjadi sama dengan teman-teman seperti masa sebelumnya. Tetapi ada sifat yang mendua yang menimbulkan dilema sehingga menyebabkan krisis identitas. Pada saat ini remaja berusaha menunjukakan siapa diri dan peranannya dalam kehidupan masyarakat. Remaja mencari identitas dirinya dengan 39 simbol status, sehingga menarik perhatian pada diri sendiri dan dipandang sebagai individu oleh orang lain. b. Masa remaja merupakan usia bermasalah Pada masa remaja pemecahan masalah akan diselesaikan secara mandiri dan mereka menolak bantuan dari orang lain ataupun orang tuanya. Hal ini dilakukannya untuk menunjukkan bahwa dirinya mampu dan peralihan menuju masa dewasa. c. Masa remaja sebagai masa yang tidak realistik Bertambahnya pengalaman pribadi dan sosial serta berpikir rasional, remaja memandang dirinya, keluarga, teman-teman dan kehidupan pada umumnya lebih realistik. Pada masa remaja akhir biasanya sering terganggu dengan idealisme yang berlebihan bahwa dirinya akan melepaskan masa kehidupan yang bebas bila mencapai status orang dewasa. d. Masa remaja sebagai usia yang menimbulkan ketakutan Masa remaja sering timbul pandangan yang kurang baik atau bersifat negatif. Persepsi demikian mempengaruhi konsep diri dan sikap remaja terhadap dirinya, sehingga menjadikan remaja sulit melakukan peralihan menuju masa dewasa. Hal ini menimbulkan pertentangan antara anak dengan orang tua sebagai penghambat anak untuk meminta bantuan orang tua dalam menyelesaikan masalah. 40 e. Masa remaja sebagai ambang masa dewasa Pada masa remaja akhir, remaja merasa gelisah untuk meninggalkan masa belasan tahunnya, dan untuk memberikan kesan bahwa mereka sudah hampir dewasa. Berpakaian dan bertindak seperti orang dewasa ternyata belumlah cukup, sehingga remaja mulai memusatkan diri pada perilaku yang dihubungkan dengan status dewasa. Dari penjelasan di atas, maka karakteristik masa remaja dapat disimpulkan bahwa masa remaja akhir ditandai dengan ciri-ciri khusus meliputi masa mencari identitas, masa bermasalah, masa yang menimbulkan kesulitan, masa yang tidak realistik, dan ambang masa dewasa.

3. Tugas Perkembangan Remaja sebagai Siswa SMA