Jenis Penelitian Lokasi Penelitian Unit Analisis dan Informan

BAB III METODOLOGI PENELITIAN

3.1. Jenis Penelitian

Jenis penelitian yang dipergunakan adalah metode kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Dimana studi kasus merupakan suatu analisa fenomena sosial yang mengacu pada objek studi, seperti individu, kelompok, komunitas masyarakat dan insitusi. Studi kasus adalah tipe pendekatan dalam penelitian yang penelaahannya terhadap suatu kasus dilakukan secara mendalam, mendetail dan komprehensif Faisal, 1999:22. Tujuan dari studi kasus adalah, untuk melihat bagaimana tindakan dan prilaku seseorang, sekelompok orang atau komunitas yang berkembang pada periode waktu tertentu. Studi kasus tepat digunakan bila pokok pertanyaan suatu penelitian berkenaan dengan “how’ atau “why” Yin,1997;1 . Peneliti menggunakan pendekatan ini dengan tujuan ingin melihat dan mengetahui bagaimana bentuk fenomena modal sosial dalam Serikat Tolong Menolong STM Dos Roha secara kualitatif serta bagaimana modal sosial bermanfaat bagi anggota serikat tolong menolong tersebut, sehingga diperoleh kajian yang lebih maksimal secara mendalam dan spesifik.

3.2. Lokasi Penelitian

Penelitian ini akan dilakukan di STM Dos Roha yang berada di Keluruhan Tanjung Sari Psr II Kecamatan Medan Selayang Medan. Pada daerah penelitian ini terdapat beberapa organisasi kemasyarakatan yang memiliki eksistensi yang tinggi Universitas Sumatera Utara dan mampu bertahan sampai saat ini. Salah satunya Adalah Serikat Tolong Menolong STM Dos Roha. Sehinga membuat peneliti tertarik untuk melakukan penelitian di daerah ini. Selain itu karena peneliti berdomisili pada daerah ini sehingga akan lebih memudahkan dalan melakukan proses pengumpulan data.

3.3. Unit Analisis dan Informan

Unit Analisis Unit analisis merupakan salah satu karakteristik dari penlitian sosial dimana objek penelitian meliput jumlah yang cukup luas, Adapun yang menjadi unit analisis pada penelitian ini di bagi atas : 1. Informan kunci : Pengurus STM yang dianggap mengetahui benar keseluruahan tetang STM karena selain sebagai pengurus secara otomatis pengurus juga adalah bagian dari anggota STM 2. Informan utama : Informan utama dalam penelitian ini adalah anggota STM dengan karakteristik sebagai berikut : - Terdafta sebagai anggota STM - Aktif mengahadiri berbagai kegiatan STM Dos Roha - Aktif membayar iuran keanggotaan. Universitas Sumatera Utara

3.4. Teknik Pengumpulan Data