Pengaruh Moralitas Manajemen Terhadap Kecenderungan Kecurangan Akuntansi

82 variabel kesesuaian kompensasi berpengaruh terhadap kecenderungan kecurangan akuntansi. 4.6.3. Pengaruh Asimetri Informasi Terhadap Kecenderungan Kecurangan Akuntansi Berdasarkan hasil uji hipotesis maka disimpulkan bahwa terdapat pengaruh positif dan signifikan antara asimetri informasi terhadap kecenderungan kecurangan akuntansi secara statistik. Hasil ini sejalan dengan penelitian Petra 2013 yang menyatakan bahwa asimetri informasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kecenderungan kecurangan akuntansi.

4.6.4. Pengaruh Ketaatan Aturan Akuntansi

Terhadap Kecenderungan Kecurangan Akuntansi Berdasarkan hasil uji hipotesis maka disimpulkan bahwa terdapat pengaruh negatif dan tidak signifikan antara ketaatan aturan akuntansi terhadap kecenderungan kecurangan akuntansi secara statistik. Hasil ini tidak sejalan dengan penelitian Rahmawati 2012 yang menyatakan bahwa ketaatan aturan akuntansi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kecenderungan kecurangan akuntansi.

4.6.5. Pengaruh Moralitas Manajemen Terhadap Kecenderungan Kecurangan Akuntansi

Berdasarkan hasil uji hipotesis maka disimpulkan bahwa terdapat pengaruh positif dan signifikan antara moralitas manajemen terhadap kecenderungan kecurangan akuntansi secara statistik. Universitas Sumatera Utara 83 Hasil inisejalan dengan penelitian Kusuma 2012 yang menyatakan bahwa moralitas manajemen berpengaruh positif dan signifikan terhadap kecenderungan kecurangan akuntansi. 4.6.6. Pengaruh Keefektifaan Pengendalian Internal, Kesesuaian Kompensasi, Asimetri Informasi, Ketaatan Aturan Akuntansi dan Moralitas Manajemen Terhadap Kecenderungan Kecurangan Akuntansi Berdasarkan hasil uji hipotesis maka disimpulkan bahwa terdapat pengaruh positif dan signifikan antara keefektifaan pengendalian internal, kesesuaian kompensasi, asimetri informasi, ketaatan aturan akuntansi dan moralitas manajemen terhadap kecenderungan kecurangan akuntansi secara statistik. Universitas Sumatera Utara 84

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN

5.1. Kesimpulan

Berdasarkan hasil analisa dan pengolahan data pada penelitian ini, maka penulis dapat membuat beberapa kesimpulan mengenai pengaruh faktor internal dan moralitas manajemen terhadap kecenderungan kecurangan akuntansi sebagai berikut: 1. Terdapat pengaruh positif dan tidak signifikan antara keefektifan pengendalian internal dengan kecenderungan kecurangan akuntansi secara statistik. Artinya yaitu jika keefektifan pengendalian internal ditingkatkan maka akan meningkatkan kecenderungan kecurangan akuntansi sebesar 0.051. Berdasarkan hasil ini maka H 1 ditolak. 2. Terdapat pengaruh positif dan signifikan antara kesesuaian kompensasi dengan kecenderungan kecurangan akuntansi secara statistik.. Yaitu jika kesesuaian kompensasi ditingkatkan maka akan meningkatkan kecenderungan kecurangan akuntansi sebesar 0.486. Berdasarkan hasil ini maka H 2 diterima. 3. Terdapat pengaruh positif dan signifikan antara asimetri informasi dengan kecenderungan kecurangan akuntansi secara statistik.. Yaitu jika asimetri informasi ditingkatkan maka akan meningkatkan kecenderungan kecurangan akuntansi sebesar 0.565. Berdasarkan hasil ini maka H 3 diterima. Universitas Sumatera Utara