Tindak Belajar Hasil Pengamatan

masalah dalam lembar kerja siswa dan mengkondisikan siswa agar tidak gaduh. Masing-masing kelompok menuliskan hasil diskusinya pada folio. Setelah selesai mengerjakan guru menunjuk salah satu perwakilan kelompok untuk menyampaikan hasil diskusinya di depan kelas, sedangkan kelompok lainnya diberi kesempatan untuk menanggapi jawaban hasil diskusi dari kelompok yang presentasi. Kemudian guru dan siswa membahas hasil jawaban bersama-sama. Pada pembelajaran diakhiri dengan mengajak siswa untuk menyimpulkan materi yang telah dipelajari serta memberikan kesempatan kepada siswa untuk menanyakan materi yang belum paham. Guru juga mengingatkan untuk mempelajari materi selanjutnya di rumah untuk pertemuan berikutnya, kemudian guru mengakhiri pembelajaran dengan doa dan salam.

b. Tindak Belajar

Pada siklus III siswa sudah terlaksana dengan baik. Siswa sudah terbiasa menggunakan media sederhana dalam proses pembelajaran. Hal ini dapat dilihat dari suasana kelas yang mulai kondusif dan siswa lebih berani menyampaikan pendapat dan maju ke depan kelas untuk menyelesaikan soal. Setelah menerapkan media sederhana siswa dalam mengemukakan ide matematika dengan berbicara sebanyak 20 siswa, siswa menuliskan ide matematika sebanyak 19 siswa, siswa dalam mengungkapkan gagasan melalui symbol, tabel, diagram atau gambar sebanyak 17 siswa, kemampuan siswa menjelaskan, mendengarkan, menanyakan dan bekerjasama dalam berdiskusi sebanyak 22 siswa dan hasil belajar siswa dilihat dari KKM yaitu 75 sebanyak 25 siswa. 4. Refleksi Refleksi tindakan kelas siklus III dilaksanakan tanggal 8 Mei 2015 setelah pembelajaran berakhir. Dalam kegiatan refleksi ini peneliti dan guru matematika kelas VII E bersama-sama mendiskusikan hasil observasi siklus III. Dari hasil observasi tersebut diperoleh beberapa hal yang dapat dijadikan masukan untuk melakukan perbaikan tindakan siklus IV, yaitu : a. Tindak Mengajar 1 Peneliti telah melaksanakan pembelajaran pada siklus III sesuai dengan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran RPP dan menggunakan media sederhana. Penerapannya sudah maksimal karena peneliti dan siswa sudah menyesuaikan kondisi dikelas, pembelajaran tidak hanya berpusat pada guru 2 Siswa tidak gaduh dan berbicara sendiri saat pembelajaran terutama saat diskusi 3 Sudah efektif dalam mempergunakan waktu karena siswa yang masuk kelas terlambat sudah tidak ada 4 Dalam proses diskusi, kemampuan berkomunikasi siswa sudah baik. Hal ini dapat dilihat dari siswa dalam menyampaikan dan mempresentasikan hasil diskusi di depan kelas, Tidak ada siswa yang menggantungkan diri dengan teman diskusinya b. Tindak Belajar Terdapat peningkatan komunikasi dan hasil belajar siswa kelas VII E meskipun belum signifikan. Hal ini terlihat dari fokus penelitian indikator komunikasi antara lain : 1 Siswa yang mampu menyatakan ide matematika dengan berbicara sebanyak 15 siswa, meningkat menjadi 20 siswa 2 Siswa yang mampu menuliskan ide matematika sebanyak 14 siswa, meningkat menjadi 19 siswa 3 Siswa yang mampu mengungkapkan gagasan melalui symbol, tabel, diagram atau gambar sebanyak 10 siswa, meningkat sebanyak 17 siswa 4 Siswa yang mampu menjelaskan, mendengarkan, menanyakan dan bekerjasama dalam diskusi sebanyak 13 siswa, meningkat sebanyak 22 siswa Sedangkan fokus penelitian indikator dari hasil belajar siswa antara lain : siswa yang mendapatkan nilai kriteria ketuntasan minimal 75 sebanyak 18 siswa, meningkat sebanyak 25 siswa. Untuk menyusun rencana tindakan kelas pada siklus IV perlu adanya perbaikan dari tindakan siklus III. peneliti dan guru matematika sepakat untuk melakukan tindakan perbaikan pada siklus IV. Beberapa perbaikan yang telah didiskusikan antara peneliti dan guru matematika kelas VII E adalah sebagai berikut : 1 Dalam tindakan selanjutnya sebaiknya guru harus memberikan pengarahan kepada siswa tentang media sederhana supaya siswa mengetahui tentang media sederhana dan guru lebih optimal dalam menggunakan media sederhana saat proses pembelajaran. 2 Guru harus lebih tegas supaya siswa tidak gaduh saat pembelajaran dan saat masuk kelas tidak terlambat 3 Dalam diskusi, siswa harus aktif menyampaikan tanggapan dan mempresentasikan hasil diskusi di depan kelas sehingga diharapkan siswa mampu berkomunikasi dan hasil belajar matematika meningkat

E. Deskripsi Hasil Siklus IV

Dokumen yang terkait

Hasil Belajar Matematika Siswa Kelas VII

0 16 114

Peningkatan Hasil Belajar IPA Terpadu Melalui Metode Demonstrasi Pada Siswa Kelas VIII SMP Negeri 2 Sano Nggoang Manggarai Barat Tahun Pelajaran 2017/2018

0 0 18

Peningkatan Hasil Belajar IPS Materi Aktivitas Manusia dalam Memenuhi Kebutuhan Melalui Model Pembelajaran Jigsaw pada Siswa Kelas VII Semester II Tahun Pelajaran 20172018 di SMP Negeri 2 Gandusari Trenggalek

0 0 7

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN - Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Peningkatan Hasil Belajar Matematika Melalui Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Numbered Heads Together Siswa Kelas 4 SD Negeri Ledok 06 Salatiga Semest

0 0 17

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Peningkatan Hasil Belajar Matematika Menggunakan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe TGT Siswa Kelas V SD Negeri 2 Wonoroto Kabupaten Wonosobo Semester II Tahun Ajaran 2014 / 2015

0 0 17

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Peningkatan Hasil Belajar Matematika Menggunakan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe TGT Siswa Kelas V SD Negeri 2 Wonoroto Kabupaten Wonosobo Semester II Tahun Ajaran 2014 / 2015

0 0 14

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1. HASIL PENELITIAN - Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Upaya Peningkatan Hasil Belajar IPS Melalui Model Pembelajaran Problem Based Learning Berbantuan Media Gambar Siswa Kelas IV SD Ne

0 0 24

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN A. Hasil Penelitian - Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe TAI (Team Assisted Individualization) Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Pada Materi Zat dan Wujudnya Siswa Kelas VII MTsN 2 Palangka Raya Tahun Ajaran

0 0 61

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN A. Hasil Penelitian - Peranan Model Pembelajaran Novick dalam Pemahaman Konsep Kalor Bagi Siswa Kelas VII Semester II MTsN 1 Model Palangka Raya Tahun Ajaran 2013/2014 - Digital Library IAIN Palangka Raya

0 0 25

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN - Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Peningkatan Hasil Belajar IPA Melalui Pendekatan Inquiry Siswa Kelas IV SD Negeri Bugel 01 Kecamatan Sidorejo Kota Salatiga Semester 2 Tahun 2014/2015

0 0 51