Mengidentifikasi konsep pendekatan Membuat urutan aktivitas pada pendekatan Membuat contoh pembelajaran salah satu KD dengan KD yang ditetapkan adalah KD semester 1.

Materi Pelatihan 2.1: Konsep Pendekatan Scientific Langkah Kegiatan Inti Diskusi Kelompok Pendekatan Scientific Diskusi Kelompok Contoh- contoh Pendekata n Scientific dan Penerapan- nya 45 Menit 45 Menit Diskusi Kelompok 1. Mengkaji pendekatan scientific yang mengacu pada tayangan video.

2. Mengidentifikasi konsep pendekatan

scientific yang disampaikan pada tayangan video.

3. Membuat urutan aktivitas pada pendekatan

scientific. Pemaparan Hasil Diskusi Kelompok 1. Masing-masing kelompok memaparkan hasil diskusinya, kelompok lain dapat dijadikan pembahas dan penanya. 2. Instruktur memberikan masukan terhadap hasil diskusi kelompok. 3. Pada akhir diskusi instruktur menyimpulkan hasil diskusi kelompok. Paparan Materi Fasilitator menyampaikan Konsep Pendekatan Scientific dengan menggunakan PPT-2.2.1 dan Contoh Penerapan Pendekatan Scientific dalam Pembelajaran dengan menggunakan PPT-2.2-2 yang disisipkan dalam kegiatan diskusi. Diskusi Kelompok Diskusi kelompok Contoh-contoh Penerapan Pendekatan Scientific dalam Pembelajaran, tugas diskusi kelompok sebagai berikut.

1. Membuat contoh pembelajaran salah satu KD dengan

menggunakan pendekatan scientific.

2. KD yang ditetapkan adalah KD semester 1.

Matematika – SMAMASMK | 172 Pemaparan Hasil Diskusi Kelompok 1. Masing-masing kelompok memaparkan hasil diskusinya, kelompok lain dapat dijadikan pembahas dan penanya. 2. Instruktur memberikan masukan terhadap hasil diskusi kelompok. 3. Pada akhir diskusi instruktur menyimpulkan hasil diskusi kelompok. Matematika – SMAMASMK | 173 Matematika – SMAMASMK | 174 Matematika – SMAMASMK | 175 PENDEKATAN ILMIAH DALAM PEMBELAJARAN A. Esensi Pendekatan Ilmiah Proses pembelajaran dapat dipadankan dengan suatu proses ilmiah. Karena itu Kurikulum 2013 mengamanatkan esensi pendekatan ilmiah dalam pembelajaran.Pendekatan ilmiah diyakini sebagai titian emas perkembangan dan pengembangan sikap, keterampilan, dan pengetahuan peserta didik. Dalam pendekatan atau proses kerja yang memenuhi kriteria ilmiah, para ilmuan lebih mengedepankan pelararan induktif inductive reasoningketimbang penalaran deduktif deductivereasoning. Penalaran deduktif melihat fenomena umum untuk kemudian menarik simpulan yang spesifik. Sebaliknya, penalaran induktif memandang fenomena atau situasi spesifik untuk kemudian menarik simpulan secara keseluruhan. Sejatinya, penalaran induktif menempatkan bukti-bukti spesifik ke dalam relasi idea yang lebih luas. Metode ilmiah umumnya menempatkan fenomena unik dengan kajian spesifik dan detail untuk kemudian merumuskan simpulan umum. Metode ilmiah merujuk pada teknik-teknik investigasi atas suatu atau beberapa fenomena atau gejala, memperoleh pengetahuan baru, atau mengoreksi dan memadukan pengetahuan sebelumnya. Untuk dapat disebut ilmiah, metode pencarian method of inquiry harus berbasis pada bukti-bukti dari objek yang dapat diobservasi, empiris, dan terukur dengan prinsip-prinsip penalaran yang spesifik.Karena itu, metode ilmiah umumnya memuat serangkaian aktivitas pengumpulan data melalui observasi atau ekperimen, mengolah informasi atau data, menganalisis, kemudian memformulasi, dan menguji hipotesis.

B. Pendekatan Ilmiah dan Non-ilmiah dalam Pembelajaran