Alat yang Digunakan Alat dan Bahan

3.2 Alat dan Bahan

3.2.1 Alat yang Digunakan

Alat-alat yang digunakan untuk membuat komposit berpenguat serat tandan kosong kelapa sawit adalah sebagai berikut: a. Cetakan Kaca Pada proses pembuatan komposit berpenguat serat tandan kosong kelapa sawit, dibutuhkan cetakan. Cetakan yang dibutuhkan terbuat dari kaca yang memiliki ukuran panjang 30 cm, lebar 20 cm, dan tinggi 0,5 cm. Cetakan yang digunakan dapat dilihat pada Gambar 3.2. Fungsi dari cetakan kaca untuk membentuk dimensi komposit yang akan dibuat. Cetakan yang digunakan juga memiliki tutup yang berfungsi untuk menekan komposit. Hal ini dilakukan untuk mendapatkan hasil permukaan yang halus pada proses pencetakan komposit. Gambar 3.2 Cetakan Komposit PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI b. Sekrap Tangan Kape Sekrap tangan kape yang digunakan memiliki gagang yang terbuat dari kayu dan pelat berbahan aluminium, seperti pada Gambar 3.3. Sekrap tangan kape berfungsi untuk membersihkan cetakan kaca dan penutup cetakan dari kotoran dan bekas resin. Selain itu sekrap juga digunakan untuk mengeluarkan komposit dari cetakan kaca. Gambar 3.3 Sekrap Tangan Kape c. Kuas Kuas dalam penelitian ini digunakan untuk membersihkan cetakan kaca dari sisa-sisa kotoran. Agar komposit yang akan dicetak terhindar dari kotoran. Selain itu kuas juga digunakan untuk mengoleskan release agent di cetakan kaca. Kuas yang digunakan dapat dilihat pada Gambar 3.4. PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI Gambar 3.4 Kuas d. Gelas Ukur 1000 ml Gelas ukur yang digunakan berbahan plastik, seperti pada Gambar 3.5. Gelas ukur digunakan untuk mengukur volume resin dan juga berfungsi sebagai wadah untuk mencampur resin dan katalis sebelum dituangkan ke dalam cetakan. Gambar 3.5 Gelas Ukur 1000 ml PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI e. Pengaduk Pengaduk yang digunakan terbuat dari kaca, seperti pada Gambar 3.6 digunakan untuk mencampurkan resin dan katalis yang telah dimasukkan ke dalam gelas ukur. Gambar 3.6 Pengaduk f. Sarung Tangan Sarung tangan yang digunakan berbahan karet seperti pada Gambar 3.7, digunakan untuk melindungi tangan dari bahan kimia. Gambar 3.7 Sarung Tangan PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI g. Masker Masker pada Gambar 3.8, digunakan untuk melindungi pernapasan dari aroma menyengat bahan kimia pada saat pencetakan komposit. Gambar 3.8 Masker h. Suntikan Suntikan pada Gambar 3.9, digunakan untuk mengukur katalis yang dibutuhkan dalam proses pembuatan komposit. Gambar 3.9 Suntikan PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI i. Timbangan Digital Timbangan pada Gambar 3.10, digunakan untuk menimbang serat tandan kosong kelapa sawit sesuai dengan fraksi volume yang telah ditentukan . Gambar 3.10 Timbangan Digital Sumber www.google.com j. Gunting Gunting pada Gambar 3.11, digunakan untuk memilah-milih serat tandan kosong kelapa sawit. Gambar 3.11 Gunting PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI k. Gerinda Gerinda pada Gambar 3.12, digunakan untuk memotong benda uji yang telah selesai dicetak. Gambar 3.12 Gerinda l. Amplas Amplas pada Gambar 3.13, berfungsi untuk proses finishing benda uji komposit. Gambar 3.13 Amplas

3.2.2 Bahan yang Digunakan