Uji Hipotesis Validasi dan Reliabilitas Instrumen

37

3. Uji Hipotesis

Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen yang akan membuktikan pengaruh olahraga lari terhadap peningkatan produksi suara dalam bernyanyi mahasiswa PIM 2-Vokal Tahun Angkatan 20152016. Permasalahan penelitian yang ada dalam rumusan masalah akan dijawab dengan melakukan serangkaian pengujian hipotesis dengan taraf signifikan si α = 0,5 dan menggunakan uji-t untuk mengetahui pengaruh pengaruh olahraga lari. Arikunto 2010: 349 menyatakan bahwa “untuk menganalisis hasil eksperimen yang menggunakan pretest and posttest one group design menggunakan uji-t ” dengan rumus sebagai berikut: t = Keterangan: Md = mean dari perbedaan pre tes dan pos tes xd = deviasi masing-masing subjek Σx 2 d = jumlah kuadrat deviasi N = subjek pada sampel d.b. = ditentukan dengan N-1 t = nilai hitung yang dicari Hasil analisis penghitungan data dengan rumus uji-t tersebut dibantu dengan program SPSS for windows 13.0 yang kemudian dikonsultasikan dengan harga dalam t tabel pada taraf signifikansi atau α = 0,05. Jika t hitung lebih besar dari harga t tabel , maka dapat diasumsikan bahwa ada pengaruh olahraga lari terhadap peningkatan produksi suara dalam bernyanyi mahasiswa Jurusan Pendidikan Seni Musik Fakultas Bahasa Dan Seni PIM 2-Vokal Universitas Negeri Yogyakarta antara kelompok eksperimen dan kelompok kontrol. 38 Demikian pula sebaliknya, jika t hitung lebih kecil dari harga t tabel , maka dapat diasumsikan bahwa tidak ada pengaruh olahraga lari terhadap peningkatan produksi suara dalam bernyanyi mahasiswa PIM 2-Vokal Jurusan Pendidikan Seni Musik Fakultas Bahasa Dan Seni Universitas Negeri Yogyakarta antara kelompok eksperimen dan kelompok kontrol. 39

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. Hasil Penelitian

1. Deskripsi Data Penelitian

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh olah raga lari terhadap produksi suara dalam bernyanyi pada mahasiswa PIM 2-Vokal Tahun Angkatan 20152016 Jurusan Pendidikan Seni Musik Fakultas Bahasa Dan Seni Universitas Negeri Yogyakarta. Data-data dalam penelitian ini diperoleh dari nilai pretest dan posttest produksi suara dalam bernyanyi pada mahasiswa. Adapun uraiannya sebagai berikut.

1. Kelas Eksperimen

Kelas eksperimen dilakukan pada hari Senin tanggal 7 Maret 2016. Kelas eksperimen yang terdiri dari kelas pretest dan kelas posttest. Adapun hasil penelitian pada kelas eksperimen di sajikan sebagai berikut:

a. Pretest Kelas Eksperimen

Pada kelas pretest eksperimen merupakan data produksi suara dalam bernyanyi pada mahasiswa PIM 2-Vokal Tahun Angkatan 20152016 sebelum diberi perlakuan berupa olah raga lari. Data pretest terdiri dari 5 aspek yaitu sikap badan, pernapasan, resonansi, intonasi, dan ketebalan suara dengan jumlah responden sebanyak 12 mahasiswa. Berdasarkan data hasil produksi suara dalam bernyanyi pada mahasiswa PIM 2-Vokal Tahun Angkatan 20152016 sebelum diberi perlakuan berupa olah raga lari, diperoleh nilai terendah sebesar 16,00; nilai tertinggi sebesar 22,5; median