Susunan dan Pemasangan Tempat Tidur dengan Dua Sheet

tamu sudah meninggalkan hotel, barang temuan harus dibawa ke kantor Housekeeping, melaporkan kepada Floor Supervisior, serta memberikannya kepada Office Clerk agar ditulis di dalam buku lost and found dan disimpan dalam almari khusus. 9. Mengeluarkan alat-alat bekas makan-minum tamu yang ada di dalam kamar, seperti piring, sendok, garpu, gelas, dan lain-lain bila ada, serta menyimpanya di dalam room attendant counter atau pantry, atau memberitahukannya kepada waiterwaitress room service untuk mengambilnya. 10. Langkah berikutnya adalah melakukan making bed menata tempat tidur.

1. Susunan dan Pemasangan Tempat Tidur dengan Dua Sheet

Susunan tempat tidur dengan dua sheet adalah sebagai berikut : - Pertama paling bawah : striping bed, tempat tidur yang memakai roda, untuk memudahkan room attendant bekerja, serta berpegas per agar tamu nyaman saat tidur. - Kedua, bed skirt : penutup spring bed, yang warnanya disesuaikan dengan interior kamar. - Ketiga, matress yang bahannya bisa bermacam-macam, seperti kapuk, busa, dan sebagainya. - Keempat, bed pad atau bed protector yang berfungsi sebagai peredam panas pada kasur busa serta untuk menahan keringat dan kotoran lain agar tidak membasahi matress. Universitas Sumatera Utara - Kelima, sheet pertama untuk membungkus matress secara keseluruhan dan sebagai alas tidur, di atas bed pad. - Keenam, sheet kedua, untuk melapisi blanket dari bawah, agar bulu-bulu selimut tidak langsung mengenai kulit tubuh tamu, yang mungkin dapat menimbulkan alergi, gatal-gatal, dan sebagainya. Di samping itu juga supaya blanket tidak cepat kotor. - Ketujuh, blanket untuk menahan udara dingin. - Kedelapan, pillow dan pillow case, yaitu bantal dan sarung bantalnya sebagai alas kepala saat tidur. - Kesembilan, paling atas : bed cover atau bed spread sebagai penutup bed agar tetap bersih, rapi dan indah. Oleh sebab itu biasanya warna dan ornamen bed cover disesuaikan dengan interior kamar. a Adapun prosedur making bed dengan dua sheet adalah sebagai berikut : - Tariklah bed terlebih dahulu untuk memudahkan pekerjaannya - Ambilah kertas-kertas berkas atau hanger yang bekas dipakai tamu dan taruh di tempat masing-masing agar tidak mengganggu. - Lepaskan lena yang kotor, mulai dari pillow case, top sheet, blanket, sheet kedua dan sheet pertama, satu per satu sambil memeriksa kalau-kalau ada barang milik tamu yang tertinggal di antara sheet tersebut, serta meletakkannya secara terpisah. - Periksalah lena. Apabila ada yang rusak atau terkena noda, lena itu harus dipisahkan dan langsung diserahkan kepada Linen atenndant agar segera ditindaklanjuti. Universitas Sumatera Utara - Mengangkat lena-lena kotor dan memasukkannya ke dalam Linen container pada room attendan car yang ada di luar kamar. - Masuk ke dalam kamar sambil membawa lena-lena bersih sesuai kebutuhan kamar tersebut, meletakkannya di atas night table atau tempat yang berdekatan dengan Room attendant saat making bed. - Memeriksa roda bed, apakah ada yang rusak. Balikkan matress untuk melihat kondisi, rapikan posisinya, rapikan bed skirt serta bed pad, sambil melihat kalau ada barang-barang milik tamu yang jatuh dan tertinggal di bawah bed. - Membuka sheet pertama bottom sheet dan mengibaskannya dengan keras, memasang sheet dengan posisi lipatan tengah tepat pada bagian tengah bed, sehingga simetris, sisa sheet di kiri-kanan bed sama atau hampir sama, dan lipatan jahitan menghadap ke bawah. Room attendan berdiri di bagian atas bed, dekat dengan head board. Sisakan sheet bagian atas lebih kurang 20 cm agar dapat menutup matress bagian atas. Melipat sheet bagian atas ke bawah matress dengan rapi. Sisa sheet di kiri- kanan bed dilipat ke bawah matress membentuk sudut segitiga 45 derajat. Menghaluskan dan merapikan sheet yang sudah terpasang di atas bed. - Membenarkan sheet kedua di atas sheet pertama dengan lipatan jahitan menghadap ke atas, atau bagian sheet yang harus menghadap ke bawah. Sisa sheet di kiri-kanan bed harus diusahakan agar sama atau hampir sama, tapi sheet bagian atas berada tepat di atas tepi mattress bagian kepala, posisi lipatan berada di tengah-tengah bed. Universitas Sumatera Utara - Memasang blanket di atas second sheet dengan ujung blanket bagian kepala lebih ke bawah dari tepi mattress bagian atas lebih kurang 40 cm selebar pillow. - Melipat sheet kedua ke atas blanket, dihaluskan dan dirapikan. - Memasang pillow case. - Sisa sheet maupun blanket di kiri-kanan bed dilipat dimasukkan ke bawah mattress, mulai dari bagian bawahnya. Caranya: - Haluskan sheet dan blanket yang sudah terpasang di atas bed dari atas sampai ke bawah. - Tangan kiri dimasukkan ke bawah mattress, sedang tangan kanan merapikan sheet dan blanket, di bagian bawah kaki, kemudian memasukkannya ke dalam mattress, sejauh tangan bisa menjangkaunya. - Tangan kiri ditarik keluar, sambil merapikan sheet dan blanket yang berada di sisi kiri bed, kemudian dinaikkan. Sisa sheet dan blanket di samping bed dimasukkan ke bawah mattress, disusul sheet dan blanket yang tadi dinaikkan, sekarang diturunkan dan dilipat masuk ke bawah mattress embentuk sudut segitiga 45 derajat atau 90 derajat. - Selanjutnya semua sheet dan blanket di samping kiri bed dilipat masuk ke bawah mattress dengan rapi. - Berikutnya dari sisi kanan, tangan kanan masuk ke bawah mattress, tanagn kiri menghaluskan sheet dan blanket yang ada di atas bed, kemudian melipat serta memasukkan sisa sheet dan blanket yang ada di bagian bawah ke bawah mattress. Tangan kanan menarik dan merapikan sheetdan blanket yang ada di bawah mattress, dan tangan ditarik keluar, Universitas Sumatera Utara mengangkat sheet dan blanket yang ada di sisi kanan bed. Sisa sheet dan blanket dilipat, masuk ke bawah mattress dengan membentik sudut segitiga 45 atau 95 derajat. - Tahap berikutnya adalah memasang bed cover. Bed cover dipasang dari bagian bawah kaki, bukan dari bagian atas dekat head board seperti saat memasang sheet. Biasanya lebar bed cover selebar bed, baik single bed maupun double bed, sedang untuk sisi kiri-kanan maupun bagian bawah menjuntai ke lantai, ditambah sambungan bed cover yang dijahit menjadi satu. Sambunag ini dipakai sebagai patokan saat memasang bed cover sehingga bentuknya serasi dan rapi. Namun ada kalanya bed cover merupakan satu kesatuan tanpa sambungan. Cara memasang bed cover agar rapi adalah sebagai berikut : - Buka lipatannya dan pasang bed cover itu dari bagian bawah. Jika pada bed cover ada jahitan sambungan, pancangkan jahitan tersebut tepat di tepi mattress. Perhatikan bahwa sisa bed cover yang menutup samping kiri- kanan bed harus sama. - Setelah lurus dan rapi, tarik ujung bed cover ke atas dan luruskan serta kencang. Perhatikan, sisa bed cover kiri-kanan harus sama dari bawah ke atas. - Sisa bed cover bagian atas dilipat masuk ke bawah pillow dekat head board, lebih kurang 15 cm, sedang sisa bed cover yang lain dilipat masuk ke bawah pillow bagian depan. Rapikan bed cover di samping kiri-kanan dan kencangkan sehingga pillow terbungkus bed cover di bagian atasdan bawah dengan rapi. Universitas Sumatera Utara - Setelah making bed selesai, dorong bed kembali ke posisi semula. Atur bed sedemikian rupa agar serasi dengan benda-benda di sekitarnya Yayuk Sri Pewarni,1993:34; Agustinus Darsono,1995: 55; dan Rumekso,2002:63. b Making Bed dengan Tiga Sheet Making bed menggunakan tiga sheet memiliki prosedur yang sama dengan making bed dua sheet. Yang selebihnya adalah : - Pada making tiga sheet, setelah blanket ditebarkan di atas sheet kedua, dengan tepi blanket bagian atas dekat head board turun 40 cm dari tepi mattress, sheet ketiga atau top sheet dipasang di atasnya. - Top sheet ditebarkan dengan posisi lipatan jahitan menghadap ke bawah atau bagian yang halus berada di atas. - Tepi jahitan top sheet bagian atas ditarik lebih kurang 15 cmdi atas tepi blanket sehinggan dapat dilipat masuk ke kebawah blanket. - Ujung sheet kedua bagian kepala dilipat ke atas dan top sheet dihaluskan dan dirapikan. - Pillow case dipasang, kemudiaan pillow diletakkan ke atas bed dekat head board. - Semua sheet dan blanket pada bagian kaki dilipat, dimasukkan ke bawah mattress. - Sheet dan blanket yang ada di kiri-kanan bed dilipat, dimasukkan ke bawah mattress, membentuk sudut segitiga 45 atau 90 derajat pada kedua sudut mattress. Universitas Sumatera Utara - Bed yang telah ditata ditutup bed cover dari bagian bawah kaki, ditarik ke bagian kepala. - Kedua sisi dirapikan, sementara sisa bed cover bagian atas dilipat dimasukkan ke bwah pillow, serta dibagian depan sehingga seluruh pillow tertutup bed cover dengan rapi. - Rapikan lipatan-lipatan bed cover kedua sisi kiri-kanan bed. - Mengembalikan bed pada posisi semua Agustinus Darsono, 1995: 56; Agusanwar, 2002: 92; Rumekso, 2002: 63.

2. Pembersihan Kamar Mandi