eyeOS Aplikasi Shell Command Menggunakan Cloud Computing

Gambar 3.1 Flowchart Perancangan eyeShell

3.2 eyeOS

eyeOS adalah sebuah open source web desktop yang mengambil konsep Cloud Computing yang memungkinkan kolaborasi dan komunikasi diantara penggunanya. eyeOS secara umum dibuat menggunakan HTML, PHP, Javascript. eyeOS bekerja sebagai sebuah platform untuk aplikasi-aplikasi web yang dibuat menggunakan eyeOS toolkit , ini sebuah lingkungan desktop dengan dukungan 67 aplikasi dan perlengkapan sistem lainnya yang dapat diakses menggunakan perangkat portable melalui sebuah mobile front end . Publikasi eyeOS pertama dilakukan pada tanggal 1 Agustus 2005 sebagai eyeOS 0.6.0 di Olessa de Monserrat, Barcelona Spanyol. Pada saat itu, eyeOS berpartisipasi secara luar biasa dalam menciptakan sebuah definisi dari sebuah web operating system dan yang digunakan sebagai sebuah konsep. Dengan cepat, komunitas pengembang dari seluruh dunia ambil bagian dalam proyek dengan cara menyediakan bantuan untuk menterjemahkannya, menguji, serta mengembangkannya. Setelah dua tahun pengembangannya, team eyeOS mempublikasikan eyeOS 1.0 pada tanggal 4 Juni 2007. Dibandingkan dengan versi sebelumnya, eyeOS 1.0 memperkenalan sebuah re-organisasi kode yang baru serta beberapa teknologi web yang baru, seperti eyeSoft, sebuah aplikasi portable yang bekerja sebagai sistem instalasi perangkat lunak. Terlebih lagi eyeOS 1.0 menyediakan sebuah eyeOS toolkit berupa sebuah set library yang memudahkan dan mempercepat pembuatan dan pengembangan sebuah aplikasi web. Dengan dipublikasikannya eyeOS 1.1 pada 2 Juli 2007, eyeOS bermigrasi dari GNU GPL versi 2 menuju versi 3. Versi 1.3 dipublikasikan 11 bulan kemudian dan memiliki kapabilitas untuk secara penuh terintegrasi dengan file Microsoft Word. eyeOS 1.5 Gala dipublikasikan pada 15 Januari 2008, versi ini adalah versi pertama yang mendukung format file dokumen, spreadsheet , presentasi untuk Microsoft Office dan Open Office. eyeOS 1.5 Gala juga mampu untuk meng-import dan meng-export dokumen dalam format Microsoft Office dan Open Office menggunakan server side script. eyeOS 1.6 dipublikasikan 25 April 2008 dan menyertakan banyak perkembangan seperti sinkronisasi dengan komputer lokal, drag and drop, versi mobile serta beberapa perkembangan multimedia. eyeOS 1.8 Lars dipublikasikan 8 Januari 2010 dan memiliki dilengkapi sebuah file manager yang secara utuh ditulis ulang dan Application Programming Interfaces suara yang baru untuk mengembangkan aplikasi yang kaya dengan multimedia. Kemudian, pada 1 April 2009 eyeOS 1.8.5 dipublikasikan dengan sebuah tema yang baru serta beberapa aplikasi yang ditulis ulang seperti Word processor dan Address book. Pada 13 Juli 2009 eyeOS versi 1.8.6 dipublikasikan dengan sebuah interface untuk iPhone dan sebuah versi baru dari eyeMail yang mendukung POP3 dan IMAP. eyeOS 1.9 dipublikasikan pada tanggal 29 Desember 2009, yang kemudian diperbaharui menjadi eyeOS versi 1.9.1 pada tanggal 18 Februari 2010, dua versi terakhir inilah menjadi versi terakhir classical eyeOS desktop. Sebuah pengerjaan ulang yang menyeluruh yang menjadi eyeOS versi 2.x diselesaikan pada maret 2010. Bagaimanapun, sekelompok kecil pengembang eyeOS masih melakukan maintenance pada script program dalam eyeOS forum, dimana dukungan disediakan, tetapi grup eyeOS itu sendiri telah memberhentikan pengembangan aktif pada eyeOS 1.x. eyeOS versi 2.0 pertama kali dipublikasikan pada tanggal 3 Maret 2010. Versi ini adalah sebuah restruktur total pada sebuah web operating system, yang menyertakan lebih banyak lagi pengembangan termasuk kolaborasi secara langsung dan banyak kemapuan sosial dibandingkan eyeOS 1.0. eyeOS mempublikasikan eyeOS versi 2.2.0.0 pada 28 Juli 2010. Pada 14 Desember 2010 sebuah group yang bekerja didalam komunitas eyeOS memulai pengembangan struktur dan upgrade yang lebih jauh pada eyeOS 1.9.x. Tujuan kelompok ini adalah melanjutkan pengerjaan eyeOS versi 1.x yang terhenti pada eyeOS 1.9. Bagi para pengembang, eyeOS menyediakan eyeOS toolkit, sebuah set library dan fungsi untuk mengembangkan aplikasi dalam eyeOS. Menggunakan sistem integrasi portabel eyeSoft, seseorang dapat membuat repositorynya sendiri dalam eyeOS dan menyebarkan aplikasi melalui itu. Setiap bagian core dari desktop adalah sebuah aplikasi, menggunakan javascript untuk mengirimkan server command sebagai sebuah interaksi pengguna. Aksi yang dilakukan menggunakan AJAX yang digunakan untuk mengirim informasi event kepada server, kemudian server mengirim kembali tugas-tugas kepada client untuk dikerjakan dalam format XML, seperti menciptakan sebuah widget. Pada bagian server , eyeOS menggunakan file XML untuk menyimpan informasi, memudahkan user mengatur server dikarenakan tidak memerlukan konfigurasi tambahan. Setiap informasi pengguna disimpan dalam file yang berbeda untuk menghindari efek “bottleneck”. eyeOS telah menerima banyak penghargaan internasional, antara lain: 1. 2007-finalis SourceForge’s community choice award dalam kategori “Best Project”. 2. 2007-memenangkan Yahoo Spain Revelation award dalam kategori “Technology”. 3. 2008-finalis Webware 100 award dalam kategori “browsing”. 4. 2008-finalis SourgrForge’s community choice award dalam kategori “Most Likely to Change the World”. Gambar 3.1 Tampilan Login eyeOS

3.3 Shell