Analisa View Analisa Aksesibilitas. Konsep Rancangan.

51 BAB V KONSEP PERANCANGAN Dalam sebuah proses perancangan, diperlukan adanya analisa dan pembuatan konsep yang didasari atas hasil analisa yang di dalamnya terdapat penyelesaian – penyelesaian terhadap permasalahan yang ada di lokasi site. Dalam bab ini akan dijelaskan mengenai analisa dan konsep rancangan yang diinginkan untuk direalisasikan pada rancangan tersebut.

5.1. Analisa View

Analisa view pada lokasi Tempat Pelelangan Ikan di Sidoarjo ini di bagi menjadi dua antara lain :  View ke dalam. View ke dalam lokasi dihadirkan dengan ruang – ruang luar yang direncanakan untuk mendukung kehadiran bangunan utama dan penunjang di dalam site. Ruang – ruang luar tersebut mengunakan sirkulasi radial yang melintas atar ruang untuk mempermuda pengunjung dan membedakan ruang berdasarkan fungsinya Gb. 5.1 View dalam Site Sumber : Analisa pribadi + + 52  View ke luar. Untuk view keluar, pada site Tempat Pelelangan Ikan di Sidoarjo ini memiliki beberapa alternatif, yaitu menghadap ke sungai dan Jalan Lingkar Timur. Namum, karena ingin mempermuda pemasaran ikan, maka perlu terlalu berorientasi keluar site.

5.2. Analisa Aksesibilitas.

Aksebilitas dipertimbangkan terhadap : a. Ruang yang memiliki potensi sebagai titik pandang pengamat untuk mengenali obyek. b. Kecepatan arus lalu lintas yang ada. c. Kenyamanan pengunjung dalam melihat bangunan dan akses menuju bangunan. Jalan utama pada area ini terletak pada jalur propinsi sebelah timur memiliki tingkat kepadatan lalu lintas padat. Untuk mengantisipasi terhadap potensi kepadatan lalu lintas serta mempertimbangkan kenyamanan pengunjung dalam melihat bangunan, maka Main Entrance diletakkan pada bagian timur site yang menghadap langsung ke jalan lingkar Timur. Gb. 5.2 View luar site Sumber : Analisa pribadi + + 53 = Entrence = Peletakannya berada di sisi timur site dengan maksud agar pengunjung dapat menikmati bangunan dengan leluasa dan nyaman dimana kecenderungan manusia dalam menikmati sebuah obyek adalah dengan memperlambat irama geraknya. Sirkulasi ini berlaku terhadap pengunjung dan pengelola.

5.3. Konsep Rancangan.

Konsep dasar rancangan didapat dari sebuah tema rancang yang ingin dihadirkan, yaitu berupa tolak ukur dasar atas ide tampilan, pola sirkulasi, pola tatanan massa dan lainnya. Konsep rancangan pada Tempat Pelelangan Ikan di Sidoarjo ini sendiri karena merupakan pusat pemasaran ikan di sidoajo maka rancangan berusaha mengacu pada karakter bangunan yang mewakili konten dan menyediakan sarana yang mampu memenuhi kekurangan dari bangunan – bangunan yang ada antara lain : 1. Bangunan permanen yang didirikan diusahakan agar tidak berada di dalam garis sempadan. 2. Memiliki fasilitas – fasilitas penunjang yang menopang keberadaan maksud dan tujuan didirikannya Tempat Pelelangan Ikan di Sidoarjo. Outrance Gb. 5.3 Penempata In dan Out Sumber : Analisa pribadi 54 3. Menanam vegetasi pada ruang luar, yang berfungsi sebagai penegas dan pembatas jalur sirkulasi baik pejalan kaki maupun kendaraan.

5.4. Konsep Bentuk dan Tampilan.