Rumusan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian

perusahaan besar. Investor menginginkan laba return yang lebih besar pada perusahaan kecil, tetapi risiko kebangkrutan juga lebih besar dibandingkan perusahaan besar. Menurut Ang 1997 semakin baik kinerja keuangan perusahaan yang tercermin dari rasio-rasionya maka semakin tinggi laba return perusahaan. Demikian juga jika kondisi ekonomi baik, maka refleksi harga saham akan baik pula. Penelitian mengenai return saham telah banyak dilakukan mengingat pentingnya faktor fundamental dalam mempengaruhi nilai return saham. Namun berdasarkan bukti empiris yang menghubungkan faktor-faktor fundamental dengan return saham masih menunjukkan hasil yang berbeda-beda sehingga perlu dilakukan penelitian lanjutan untuk membuktikan bagaimana pengaruh keempat faktor fundamental tersebut ROA, EPS, BV, Firm size terhadap return saham terutama pada perusahaan manufaktur yang listed di Bursa Efek Indonesia. Oleh karena itu, peneliti tertarik untuk mengambil judul penelitian “Determinan return saham Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia”.

1.2. Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang yang telah diuraikan sebelumnya, maka dapat diambil rumusan masalah sebagai berikut : 1. Bagaimana pengaruh Book value terhadap Return On Asset ? 2. Bagaimana pengaruh Book value terhadap Earning Per Share ? 3. Bagaimana pengaruh Firm size terhadap Earning Per Share ? 4. Bagaimana pengaruh Return On Asset terhadap Earning Per Share ? 5. Bagaimana pengaruh Firm size terhadap return saham ? 6. Bagaimana pengaruh Earning Per Share terhadap return saham ? 7. Bagaimana pengaruh Return On Asset terhadap return saham ?

1.3. Tujuan Penelitian

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendapatkan bukti empiris mengenai hal-hal sebagai berikut : 1. Untuk mengidentifikasi pengaruh variabel Firm size, Book value, Earning Per Share, Return On Asset terhadap return saham. 2. Untuk membuat model pengembangan pengaruh variabel Firm size, Book value, Earning Per Share, Return On Asset terhadap return saham.

1.4. Manfaat Penelitian

Penelitian ini diharapkan akan memberikan manfaat kepada berbagai pihak antara lain : 1. Bagi Akademisi Penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi dalam pengembangan teori mengenai Firm size, Book value, Earning Per Share, Return On Asset yang diterapkan pada suatu perusahaan serta pengaruhnya terhadap return saham. 2. Bagi Masyarakat Penelitian ini bisa digunakan sebagai alat analisis untuk mengukur kinerja perusahaan-perusahaan yang didasarkan pada informasi keuangan serta rasio analisis. 3. Bagi Investor Penelitian ini bisa dijadikan alat bantu analisis terhadap saham yang diperjual-belikan di bursa melalui variabel-variabel yang digunakan dalam penelitian ini sehingga para investor dapat memilih pilihan investasi yang dinilai paling tepat. 4. Bagi Emiten Penelitian ini diharapkan bisa digunakan sebagai salah satu dasar pertimbangan dalam pengambilan keputusan di bidang keuangan, terutama dalam rangka memaksimalkan kinerja perusahaan dan pemegang saham, sehingga saham perusahaan dapat terus bertahan dan mempunyai return saham yang besar. 12

BAB II TINJAUAN PUSTAKA