Tujuan dan Fungsi Pendidikan Karakter

16 analysis approach, Pendekatan pembelajaran berbuat action learning approach dan pendekatan klarifikasi nilai values clarification approach Zubaedi 2011:209 Menurut Zubaedi 2011, pendekatan penanaman nilai adalah suatu pendekatan dengan memberikan penekanan pada penanaman nilai-nilai social dalam diri peserta didik. Adapun pendekatan perkembangan kognitif adalah pendekatan yang memberikan penekanan pada aspek kognitif dan perkembangannya. Pendekatan ini mendorong peserta didik untuk berpikir aktif tentang masalah-masalah yang ada. Sementara itu pendekatan analisis nilai lebih menekankan pada perkembangan kemampuan peserta didik untuk berpikir logis. Adapun pendekatan pembelajaran berbuat memberi penekanan pada usaha memberi kesempatan kepada peserta didik untuk melakukan perbuatan moral, baik secara perseorangan ataupun berkelompok. Sementara itu, pendekatan klasifikasi nilai lebih memberi penekanan pada usaha membantu peserta didik dalam mengkaji perasaan dan perbuatannya sendiri, untuk meningkatkan kesadaran mereka tentang nilai-nilai mereka sendiri.

5. Tujuan dan Fungsi Pendidikan Karakter

Tujuan Pendidikan karakter adalah penanaman nilai dalam diri siswa dan pembaharuan tata kehidupan bersama yang lebih menghargai kebebasan individu. Tujuan jangka panjangnya tidak lain adalah mendasarkan diri pada tanggapan aktif kontekstual individu atas implus natural sosial yang diterimanya, yang pada gilirannya semakin mempertajam visi hidup yang 17 akan diraih lewat proses pembentukan diri secara terus menerus. Asmani 2012:42 Menurut Zubaedi 2011:18 pendidikan karakter secara terperinci memiliki lima tujuan. Pertama, mengembangkan potensi kalbunurani efektif peserta didik sebagai manusia da warga Negara yang memiliki nilai-nilai karakter bangsa. Kedua, mengembangkan kebiasaan dan perilaku peserta didik yang terpuji dan sejalan dengan nilai-nilai universal dan tradisional budaya bangsa yang religius. Ketiga, menanamkan jiwa kepemimpinan dan tanggung jawab peserta didik sebagai generasi penerus bangsa. Keempat, mengembangkan kemampuan peserta didik menjadi manusia yang mandiri, kkreatif dan berwawasan kebangsaan. Kelima, mengembangkan lingkungan kehidupan sekolah sebagai lingkungan belajar yang aman, jujur, penuh kreativitas dan persahabatan, dan dengan rasa kebangsaan yang tinggi dan penuh kekuatan dignity Pendidikan karakter berfungsi 1 membangun kehidupan kebangsaan yang multikultural; 2 membangun peradaban bangsa yang cerdas, berbudaya luhur, dan mampu berkontribusi terhadap pengembangan kehidupan umat manusia, mengembangkan potensi dasar agar berhati baik, berpikiran baik, dan berperilaku baik serta keteladanan baik; 3 membangun sikap warganegara yang mencintai damai, kreatif, mandiri, dan mampu hidup berdampingan dengan bangsa lain dalam suatu harmoni. Tim Penyusun 2011:3 Menurut Zubaedi 2011:18 Pendidikan karakter memiliki tiga fungsi utama. Pertama, fungsi pembentukan dan pengembangan potensi peserta didik agar berpikiran baik, berhati baik, dan berperilaku baik sesuai dengan filsafat Pancasila. Kedua, fungsi perbaikan dan penguatan. Peran keluarga, satuan pendidikan, masayarakat dan pemerintah untuk ikut berpartisipasi dan bertanggung jawab dalam pengembangan potensi warga 18 Negara dan pembangun bangsa menuju bangsa yang maju dan mandiri. Ketiga, fungsi penyaring, dimana pendidikan karakter mmemilah budaya sendiri dan menyaring budaya bangsa lain yang tidak sesuai dengan budaya dan karakter bbangsa yang bermartabat.

B. Pendidikan Karakter Peduli Lingkungan

Dokumen yang terkait

IMPLEMENTASI PENDIDIKAN KARAKTER PEDULI LINGKUNGAN DI SEKOLAH ALAM UNGARAN KABUPATEN SEMARANG

0 10 116

PELAKSANAAN OUTBOUND SEBAGAI MODEL PEMBELAJARAN UNTUK MELATIH KEMANDIRIAN SISWA DI SMP ALAM AR RIDHO KOTA SEMARANG

0 3 142

PENANAMAN NILAI KEWIRAUSAHAAN MELALUI PROGRAM BISNIS DI SMP ALAM AR RIDHO KOTA SEMARANG

0 20 141

IMPLEMENTASI PENDIDIKAN KARAKTER PEDULI LINGKUNGAN MELALUI PEMBELAJARAN PENDIDIKAN LINGKUNGAN HIDUP Implementasi Pendidikan Karakter Peduli Lingkungan melalui Pembelajaran Pendidikan Lingkungan Hidup (PLH) di Sekolah Dasar Muhammadiyah Alam Surya Mentari

0 2 17

IMPLEMENTASI PENDIDIKAN KARAKTER PEDULI LINGKUNGAN MELALUI PEMBELAJARAN PENDIDIKAN LINGKUNGAN HIDUP Implementasi Pendidikan Karakter Peduli Lingkungan melalui Pembelajaran Pendidikan Lingkungan Hidup (PLH) di Sekolah Dasar Muhammadiyah Alam Surya Mentari

1 4 17

PENGELOLAAN PENDIDIKAN KARAKTER BERBASIS PEDULI LINGKUNGAN Pengelolaan Pendidikan Karakter Berbasis Peduli Lingkungan Di SMP Negeri 6 Salatiga.

0 4 16

PERILAKU BELAJAR MATEMATIKA SISWA SEKOLAH ALAM (Studi Situs Sekolah Alam Ar Ridho Semarang) PERILAKU BELAJAR MATEMATIKA SISWA SEKOLAH ALAM (Studi Situs Sekolah Alam Ar Ridho Semarang).

0 1 14

IKLIM PEMBELAJARAN MATEMATIKA SEKOLAH ALAM (Studi Etnografi di SMP Alam Ar Ridho Semarang).

0 1 9

MODEL PENDIDIKAN KEWIRAUSAHAAN DI SMP ALAM AR RIDHO KOTA SEMARANG TAHUN 2016 | Syaifuddin | QUALITY 2175 7426 1 SM

0 1 19

ANALISIS PENERAPAN KARAKTER PEDULI LINGKUNGAN MELALUI PROGRAM SEKOLAH BERBASIS ALAM

0 0 5