Fokus Penelitian Sumber Data

Informan dalam penelitian ini adalah Kepala Balai Woro Wiloso Salatiga, Kasi Bimbingan Sosial, Pembimbing Sosial, Kasubbag TU dan Anak Asuh Balai Woro Wiloso Salatiga, dengan harapan agar keterangan atau informasi yang didapatkan lebih bervaritif.

3.5 Fokus Penelitian

Fokus penelitian adalah batasan masalah dalam penelitian kualitatif yang berisi pokok masalah yang masih bersifat umum Sugiyono, 2010: 32. Penetapan fokus berfungsi untuk memenuhi kriteria inklusi-eksklusi atau kriteria masuk- keluar suatu informasi yang baru diperoleh di lapangan Moleong, 2010: 94. Fokus penelitian memuat rincian pertanyaan tentang cakupan atau topik- topik pokok yang akan diungkap atau digali dalam penelitian. Jadi fokus dalam penelitian ini adalah: 2. Apa saja perencanaan program yang diselenggarakan di Balai Pelayanan Sosial Asuhan Anak Woro Wiloso Salatiga. 3. Bagaimana pelaksanaan program di Balai Pelayanan Sosial Asuhan Anak Woro Wiloso Salatiga. 4. Apa saja kendala yang dihadapi dalam implementasi program di Balai Pelayanan Sosial Asuhan Anak Woro Wiloso Salatiga.

3.6 Sumber Data

Sumber data penelitian adalah subjek darimana data dapat diperoleh Arikunto, 2010: 172. Sumber data diperoleh dari kenyataan di lapangan melalui subjek penelitian. Data yang diperoleh dari subjek yang banyak mengetahui dan mempunyai kemampuan lebih yang terkait dengan permasalahan yang menjadi topik penelitian. 3.6.1 Data Primer Sumber data primer adalah sumber data yang diperoleh langsung dari sumbernya, diamati dan dicatat untuk pertama kalinya Marzuki, 2000: 55. Sumber data primer dalam penelitian ini adalah kepala, pegawai, dan anak asuh di Balai Woro Wiloso Salatiga. Sumber data primer diperoleh melalui pengamatan dan wawancara. 3.6.2 Data Sekunder Sumber data sekunder adalah data yang bukan diusahakan sendiri pengumpulannya oleh peneliti. Jadi data sekunder berasal dari tangan kedua, ketiga, dan seterusnya. Artinya melewati satu atau lebih pihak yang bukan peneliti Marzuki, 2000: 56. Sumber data sekunder dalam penelitian ini adalah dokumen, modul, dan buku. Data sekunder diperoleh melalui dokumentasi dan pustaka yaitu dengan menelaah buku-buku ilmiah yang berhubungan dengan implementasi program Balai Woro Wiloso Salatiga.

3.7 Teknik Pengumpulan Data