Lokasi Penelitian Subjek Penelitian Informan

dilakukan secara triangulasi gabungan, analisis dan bersifat induktif, dan hasil penelitian kualitatif lebih menekankan makna daripada generalisasi Sugiyono, 2010: 1. Metode kualitatif digunakan untuk mendapatkan data yang mendalam, suatu data yang mengandung makna. Sesuai dengan judul yaitu Implementasi Program Balai Pelayanan Sosial Pada Anak Penyandang Masalah Kesejahteraan Sosial PMKS Di Panti Woro Wiloso Salatiga, maka penelitian ini menggunakan metode kualitatif karena mendeskripsikan, menguraikan dan menggambarkan tentang permasalahan yang akan dibahas yang berkenaan dengan program-program apa yang diselenggarakan, bagaimana pelaksanaan program, dan kendala-kendala apa saja yang dihadapi dalam mengimplementasi program terhadap anak PMKS Woro Wiloso Salatiga.

3.2 Lokasi Penelitian

Penentuan lokasi penelitian dimaksudkan untuk mempermudah atau memperjelas lokasi yang menjadi sasaran dalam penelitian. Dengan demikian lokasi penelitian yang peneliti ambil berada di Jl. Diponegoro 85 Salatiga. Alasan peneliti mengambil lokasi penelitian di balai woro wiloso Salatiga karena di balai ini memiliki anak asuh yang yang berjumlah 130 anak asuh. Semua anak asuh tersebut difasilitasi pendidikan formalnya mulai dari pendidikan tingkat dasar, pendidikan tingkat menengah, dan pendidikan tingkat atas. Melihat keunggulan- keunggulan di atas maka tidak menutup kemungkinan terdapat beberapa kendala dan bagaimana cara menyelesaikannya kendala tersebut. Hal-hal tersebut di atas bisa menjadi alasan mengapa peneliti mengambil lokasi peneliti di Balai Pelayanan Sosial Asuhan Anak Woro Wiloso Salatiga.

3.3 Subjek Penelitian

Dalam upaya menjaring informasi dan data yang sesuai dengan kebutuhan penelitian, maka dilakukan pemilihan subjek. Pemilihan subjek didasarkan pada beberapa pertimbangan antara lain subjek tersebut terlibat secara langsung dalam implementasi program anak PMKS, memahami dan mengerti secara mendalam tentang permasalahan dan mampu memberikan penjelasan yang diperlukan peneliti sesuai dengan fungsi subjek tersebut dalam implementasi program anak PMKS. Subjek dalam penelitian ini adalah Anak Asuh di Balai Woro Wiloso Salatiga.

3.4 Informan

Sementara itu pemilihan informan didasarkan pada beberapa pertimbangan antara lain yaitu informan mengetahui tentang implementasi program anak PMKS namun tidak secara langsung berpatisipasi dalam mengimplementasi program anak PMKS. Informan yakni data yang diperoleh dari penelitian perpustakaan library research berupa lingkungan, orang terdekat, dokumen-dokumen, buku-buku literature, laporan hasil penelitian, makalah dan artikel dalam surat kabar yang berkaitan dengan objek penelitian yang akan mendukung data dilapangan. Informan dalam penelitian ini adalah Kepala Balai Woro Wiloso Salatiga, Kasi Bimbingan Sosial, Pembimbing Sosial, Kasubbag TU dan Anak Asuh Balai Woro Wiloso Salatiga, dengan harapan agar keterangan atau informasi yang didapatkan lebih bervaritif.

3.5 Fokus Penelitian