Deskripsi Lokasi Penelitian Hasil Penelitian

74

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. Hasil Penelitian

1. Deskripsi Lokasi Penelitian

Lokasi penelitian ini berada di TK N 3 Sleman Kaliurang, Hargobinangun, Pakem, Sleman. Lokasi TK ini berdekatan dengan SD N Kaliurang I dan berada di tengah pedesaan. TK N 3 Sleman memiliki 4 ruang kelas, yaitu untuk kelompok bermain, kelompok A, kelompok B1, kelompok B2, kelompok B3, ruang kantor, 3 kamar mandi, dapur, ruang makan anak, ruang gugus, UKS, ruang tamu dan kepala sekolah, serta gudang. TK N 3 Sleman juga memiliki tempat bermain outdoor dengan permainan yang cukup beragam serta kolam renang, hanya saja kolam renang ini sangat jarang digunakan. Secara umum, kondisi TK ini sudah cukup baik, ruang-ruang kelas di TK ini cukup luas untuk ruang gerak anak, sehingga ketika mengerjakan kegiatan inti di ruang kelas anak bebas memilih untuk mengerjakan di meja kursi maupun di lantai. Tiap anak juga mempunyai masing-masing rak yang diisi dengan barang- barang kebutuhan mereka ketika di kelas, seperti: krayon, gunting, penghapus pensil, dan lain-lain. Di rak yang lain juga terdapat buku-buku yang digunakan untuk kegiatan pembelajaran. Fasilitas lain yang terdapat di dalam kelas antara lain : meja, kursi, almari, papan tulis, karpet, alat permainan edukatif, rak buku bacaan, TV, dan rak sepatu. Lingkungan pembelajaran di TK N 3 Sleman ini sudah dirancang agar aman bagi anak. Hal ini terbukti dengan adanya pagar-pagar di sekolah, pagar 75 pada bagian-bagian sekolah yang cukup tinggi serta gerbang sekolah. Hanya saja gerbang sekolah ini jarang sekali ditutup, sehingga ada kemungkinan bagi anak untuk keluar masuk lingkungan sekolah. Tenaga pengajar dan karyawan di TK N 3 Sleman pada tahun ajaran 20132014 terdiri dari 11 orang, yang terdiri dari : 1 kepala sekolah, 8 guru kelas, 1 orang tenaga kebersihan, dan 1 bagian tata usaha. Selain itu juga terdapat 3 guru ekstrakulikuler yaitu ekstrakulikuler tari, drum band, serta seni lukis. Jumlah keseluruhan siswa di TK N 3 Sleman ini berjumlah 64 anak yang terdiri dari 19 anak di kelompok A, 15 anak di kelompok B1, 15 anak kelompok B2, dan 15 anak di kelompok B3. Dalam penelitian ini, kelas yang akan diberi tindakan adalah kelas B3.

2. Pelaksanaan Pra Tindakan