Kesimpulan Saran Pengaruh Pengawasan Terhadap Disiplin Kerja Pegawai di Kantor Kecamatan Pancur Batu Kabupaten Deli Serdang

101 BAB VI PENUTUP

6.1 Kesimpulan

Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan di Kantor Kecamatan Pancur Batu Kabupaten Deli Serdang dengan judul pengaruh Pengawasan Terhadap Disiplin Kerja Pegawai di Kantor Kecamatan Pancur Batu Kabupaten Deli Serdang, maka dapat disimpulkan bahwa: 1. Bersadarkan data-data yang diperoleh dari kuisioner menunjukkan bahwa pengawasan kantor Kecamatan Pancur Batu Kabupaten Deli Serdang tergolong berada pada kategori sangat tinggi. Sehingga dapat disimpulkan bahwa pimpinan dalam menjalankan pengawasan dapat dikatakan dengan baik. 2. Disiplin kerja pegawai kantor Kecamatan Pancur Batu Kabupaten Deli Serdang tergolong berada pada kategori sangat tinggi. Sehingga dapat disimpulkan bahwa pegawai dalam melaksanakan disiplin kerja dapat dikatakan baik. 3. Berdasarkan ha sil perhitungan koefisien determinasi sebesar � = 0,888 menunjukkan bahwa variabel Pengawasan mempengaruhi secara simultan atau bersama-sama terhadap variabel Disiplin Kerja Pegawai sebesar 88,8, sisanya sebesar 11,2 dipengaruhi oleh faktor-faktor lain. 4. Dari hasil perhitungan uji signifikansi koefisien regresi parsial secara individu Tabel 5.7, diketahui nilai probabilitas atau Sig. dari variabel perencanaan adalah 0,000 nilainya sangat kecil hampir mendekati nilai 0. Karena nilai Universitas Sumatera Utara probabilitas perencanaan, yakni 0,000, lebih kecil dari tingkat signifikansi, yakni 0,05 maka disimpulkan bahwa pengaruh yang terjadi antara pengawasan dengan variabel disiplin kerja pegawai berpengaruh signifikan secara statistik, dalam hal ini dapat dibuktikan bahwa hipotesis diterima.

6.2 Saran

Dalam hal ini, peneliti memberikan beberapa masukan atau saran sebagai berikut: 1. Perlu adanya peningkatan pengawasan yang dilakukan pimpinan benar-benar berdasarkan pada pedoman dan kriteria dari pengawasan. 2. Pimpinan hendaknya lebih memperhatikan faktor-faktor yang mempengaruhi pembentukan disiplin, sehingga dengan menggunakan faktor tersebut secara berdaya guna, dihasilkan para pegawai mempunyai disiplin yang sangat tinggi muncul atas kesadarannya sendiri, faktor-faktor tersebut antara lain penegakan aturan, keteladanan pimpinan, komunikasi yang efektif antara pimpinan dan bawahan, dan lain-lain. 3. Pimpinan seharusnya memperhatikan fasilitas, kebersihan, kenyamanan, dan menambah fentilasi udara agar tidak gelap di wilayah kantor. 4. Pimpinan harus membuat peraturan wajib dilarang merokok di dalam kantor dan diberikan sanksi bagi pegawai yang kedapatan merokok di dalam kantor serta pegawai yang datang terlambat ke kantor. Universitas Sumatera Utara 24 BAB II METODE PENELITIAN

2.1 Bentuk Penelitian