Buku Besar dan Kegunaannya

pengertian bukti memorial bentuk memo dari pejabat perusahaan kepada bagian akuntansi, untuk mencatat suatu peristiwa atau keadaan intern yang pengaruhnya mengakibatkan perubahan terrhadap aktiva aset, kewajiban dan ekuitas perusahaan, misalnya keputusan penghapusan piutang yang dipandang tidak mungkin dapat ditagih, dan penghentian aktiva aset tetap dari penggunaannya. 4. Sebutkan 3 pengaruh jika di perusahaan terjadi kenaikan aset 1. Penurunan aset yang lain 2. Kenaikan kewajiban tertentu 3. Kenaikan ekuitas 5. Apa yang dimaksud dengan nota kredit? Dokumen transaksi penerimaan kembali barang yang telah dijual secara kredit retur penjualan, atau pengurangan harga faktur karena sebagian rusak atau kualitas yang tidak sesuai dengan pesanan. Jumlah Skor yang diperoleh siswa 1 Penskoran Essay  Skor 4, jika jawaban benar dan lengkap.  Skor 3, jika jawaban benar tetapi kurang lengkap.  Skor 2, jika jawaban sebagian benar dan kurang lengkap.  Skor 1, jika jawaban sebagian benar dan tidak lengkap. 2 Pengolahan Skor Skor maksimal essay : 20 Skor perolehan peserta didik : SP Nilai Pengetahuan yang diperoleh peserta didik : SP skor maksimal x 4 Rentang nilai Pengetahuan : No Nilai Predikat 1 0,00 Nilai ≤ 1,00 D 2 1,00 Nilai ≤ 1,33 D+ 3 1,33 Nilai ≤ 1,66 C- 4 1,66 Nilai ≤ 2,00 C 5 2,00 Nilai ≤ 2,33 C+ 6 2,33 Nilai ≤ 2,66 B- 7 2,66 Nilai ≤ 3,00 B 8 3,00 Nilai ≤ 3,33 B+ 9 3,33 Nilai ≤ 3,66 A- 10 3,66 Nilai ≤ 4,00 A Lampiran 4 MODUL AKUNTANSI PENGANTAR DAN KEUANGAN KD 7: TRANSAKSI BISNIS PERUSAHAAN OLEH: DWI ERNAWATI JURUSAN PENDIDIKAN AKUNTANSI FE UNY

BAB 1 PENDAHULUAN

A. Deskripsi

Modul transaksi bisnis perusahaan ini membahas tentang pengertian transaksi bisnis, kelompok transaksi bisnis, jenis transaksi bisnis dan pengaruh transaksi bisnis pada proses pencatatan. B. Prasyarat Sebelum kalian mempelajari modul ini, kalian harus memahami tahap-tahap proses pencatatan transaksi terlebih dahulu, meliputi: pencatatan transaksi dalam dokumen, dokumen transaksi dicatat dalam jurnal, posting dari jurnal ke buku besar, menyusun neraca saldo dan menyusun laporan keuangan yang tentunya sudah kalian pelajari sebelumnya.

C. Petunjuk Penggunaan Modul

Bacalah petunjuk penggunaan modul ini dan pahamilah isinya, untuk memudahkan anda dan guru instruktur menggunakan modul ini dalam proses pembelajaran.

1. Langkah-langkah yang harus kalian tempuh:

Bacalah dengan cermat rumusan tujuan akhir dari kegiatan belajar ini. a. Bacalah dengan cermat rumusan tujuan akhir dari kegiatan belajar ini yang memuat kinerja yang diharapkan, kriteria keberhasilan, dan kondisi yang diberikan dalam rangka membentuk kompetensi kerja yang akan dicapai melalui modul ini. b. Diskusikan dengan sesama siswa apa yang telah anda cermati untuk mendapatkan pemahaman yang baik tentang tujuan belajar dan kompetensi yang ingin dicapai dalam modul. Bila masih ragu, maka tanyakanlah pada guru sampai paham. c. Bacalah dengan cermat materi setiap kegiatan belajar, rencanakan kegiatan belajar, kerjakan tugasnya, dan jawablah pertanyan tes.

2. Peranan Guru

a. Pastikan bahwa siswa yang akan mempelajari modul ini telah mempelajari modul-modul prasyarat secara tuntas. b. Bantulah siswa dalam menyusun rencana kegiatan belajar dalam rangka mempelajari modul ini. Berikan perhatian khusus pada perencanaan jenis kegiatan, tempat kegiatan belajar dan waktu penyelesaian akhir pembelajaran, agar mereka dapat belajar efektif dan efisien untuk mencapai sub-kompetensi standar. c. Berikan motivasi, bimbingan dan pendampingan pada siswa agar semngat belajarnya meningkat.

D. Tujuan Akhir

Setelah mempelajari modul ini Anda diharapkan dapat menjelaskan pengertian transaksi bisnis, kelompok transaksi bisnis, jenis transaksi bisnis dan pengaruh transaksi bisnis pada proses pencatatan.

BAB II. PEMBELAJARAN

A. Tujuan Kegiatan Pembelajaran 1:

1. Menjelaskan Pengertian Transaksi Bisnis 2. Menjelaskan Kelompok Bisnis 3. Menjelaskan Jenis Transaksi Bisnis 4. Menjelaskan Pengaruh Transaksi Bisnis pada Proses Pencatatan

B. Pendahuluan

Sebuah sistem akuntansi akan terdiri dari 3 tiga bagian penting, yang meliputi sebagaimana dalam ilustrasi 1 Ilustrasi 1 : Bagian dalam Sistem Akuntansi

1. Pengertian Transaksi Bisnis Perusahaan

Sebagai suatu organisasi yang berorientasi paa perolehan laba, perusahaan akan berusaha untuk menghasilkan barang atau jasa untuk dijual ke konsumen dengan harga tertentu hingga perusahaan mendapatkan keuntungan. Untuk melaksanakan kegiatannya, tentunya perusahaan memerlukan dana. Dana ini akan digunakan untuk pembayaran tagihan telpon, pebayaran gaji karyawan, dan sebagainya. Kejadian ekonomis dari suatu perusahaan yang secara langsung mempengaruhi kondisi keuangan atau hasil operasi dan harus dicatat oleh perusahaan yang bersangkutan itulah yang disebut transaksi bisnis business transaction. Transaksi bisnis menyebabkan perubahan dalam aset danatau kewajiban, danatau ekuitas.

2. Kelompok Transaksi bisnis

Transaksi bisnis dikelompokkan menjadi 2 dua, yaitu a. Transaksi eksternal merupakan kejadian dengan pihak luar perusahaan. Contoh: pembelian perlengkapan kepada pemasok, pembayaran uang muka sewa gedung, pembelian mesin. 1 Menyelenggarakan pencatatan transaksi bisnis perusahaan. 2 Menganalisis pengaruh transaksi bisnis ini terhadap asset dan ekuitas perusahaan. 3 Menyiapkan laporan untuk pengambilan keputusan