VISI, MISI DAN TUJUAN UPT PERPUSTAKAAN UPN “VETERAN” STRUKTUR ORGANISASI

xxxv Indonesia, Jurnal Keuangan, Jurnal Primatologi Indonesia, Media Teknik, Duta Rimba dan Majalah Ilmiah Pembangunan. Ø Terbitan berkala yang di terbitkan oleh Fakultas dan UPT yaitu Buletin Perpustakaan, Agrivet, Info Kampus, Paradikma, Media Klipping, Jurnal Fakultas Ekonomi, dan Buletin teknik Mineral. Ø Majalah yang berasal dari hadiah antara lain Warta Pertamina, Petroleum Engineering, OPEL, Bina Widya, Indonesia Mining Journal, Jurnal Teknologi Industri, Jurnal Geologi dan Sumber Daya Mineral. 5 Koleksi Khusus Koleksi khusus berupa arsip-arsip rektor. Pengelolaan arsip-arsip rektor dimulai pada tahu 1966, bersifar rahasia dan khusus. Untuk itu tidak setiap orang dapat menggunakan koleksi tersebut. Apabila menggunakan harus dengan ijin orang kepercayaanya atau petugas perpustakaan yang mengelolanya.

D. VISI, MISI DAN TUJUAN UPT PERPUSTAKAAN UPN “VETERAN”

YOGYAKARTA 1. Visi Visi UPT Perpustakaan UPN “Veteran” Yogyakarta adalah menjadi pusat informasi ilmu pengetahuan dan teknologi yang berbasis elektronik dan mampu bersaing di era globalisasi dalam rangka menunjang pelaksanaan Tri Dharma Perguruan Tinggi. 2. Misi Misi UPT Perpustakaan “Veteran” Yogyakarta adalah sebagai berikut: a. Mengembangkan koleksi secara terus – menerus dan berkelanjutan xxxvi b. Mengembangkan jenis layanan di perpustakaan sesuai dengan perkembangan yang terjadi di era globalisasi. c. Mengembangkan kemampuan SDM dalam rangka meningkatkan mutu layanan kepada pemakai. d. Memberikan layanan yang cepat, tepat dan akurat kepada semua pemakai melalui pengembangan automasi perpustakaan. e. Mengembangkan layanan informasi secara on-line dan terintegerasi. Sehingga dapat diakses melalui fakultas atau program studi yang lokasinya jauh dari UPT Perpustakaan UPN “Veteran” Yogyakarta. f. Menjalin kerjasama dengan perpustakaan Perguruan Tinggi lain. 3. Tujuan Tujuan yang ingin dicapai adalah meningkatkan mutu layanan yang berorientasi kepada pemakai, melalui penyediaan berbagai sumber informasi ilmu pengetahuan dan teknologi dan layanan elektronik dengan pemanfaatan jaringan LAN Local Area Network maupun jaringan internet sehingga dapat diakses dari berbagai tempat.

E. STRUKTUR ORGANISASI

Struktur organisasi perpustakaan yang disusun oleh seorang atau beberapa staf pimpinan, tidak asal tersusun namun penyusunanya harus berdasarkan persyaratan atau asas prinsip organisasi. Struktur organisasi perpustakaan akan menggambarkan struktur tata pembagian kerja dan struktur tata hubungan kerja di perpustakaan. UPT Perpustakaan UPN “Veteran” Yogyakarta mempunyai dua macam struktur organisasi, yaitu: xxxvii 1 Struktur Makro Organisasi makro adalah penegasan dan penggambaran kedudukan perpustakaan sebagai unit kerja dalam organisasi yang bersangkutan Daryanto: 1986: 14. Susunan kepengurusan dalam struktur makro ini berada dibawah Rektor UPN “Veteran” Yogyakarta. Rektor dibantu oleh pembantu rektor, ketua lembaga dan dekan. UPT Perpustakaan “Veteran” Yogyakarta kepengurusanya berada dibawah pembantu rektor. 2 Struktur Mikro Organisasi mikro adalah penegasan dan penggambaran tentang macam, kedudukan, scope, system dan kewenangan secara hirarki dari sub-unit kerja yang ada dalam lingkungan perpustakaan yang kemudian tertuang dalam bentuk struktur organisasi Daryanto: 1986: 15. Susunan kepengurusan dalam struktur mikro ini berada dibawah Kepala UPT Perpustakaan UPN “Veteran” Yogyakarta, yang dibantu oleh Kepala Sub bagian tata usaha dan Kepala Sub bagian teknik serta Kepala Sub bagian pelayanan dibantu oleh pustakawan maupun bukan pustakawan.

F. SUMBER DAYA MANUSIA