Desain Penelitian Lokasi dan Waktu Penelitian Pengumpulan Data

BAB 4 METODE PENELITIAN

4.1. Desain Penelitian

Sesuai dengan tujuan penelitian maka jenis penelitian yang digunakan adalah deskriptif yang bertjuan untuk mengetahui pengetahuan ibu hamil tentang gizi semasa kehamilan di wilayah kerja Puskesmas Tukka Kabupaten Tapanuli Tengah. 4.2. Populasi dan sampel 4.2.1. Populasi Populasi pada penelitian ini adalah seluruh wanita hamil diwilayah kerja Puskesmas Tukka dengan jumlah populasi 75 orang Rekapitulasi laporan PWS- KIA Puskesmas Tukka bulan April 2011

4.2.2. Sampel

Pengambilan sampel pada penelitian ini yaitu dengan tekhnik total sampling dimana seluruh populasi digunakan sebagai responden akan tetapi ketika penelitian dilaksanakan, 12 orang responden telah melahirkan sehingga tidak memenuhi syarat dari penelitian. Maka sampel dari penelitian ini berjumlah 63 orang Nursalam, 2003. 32 Universitas Sumatera Utara

4.1. Lokasi dan Waktu Penelitian

Penelitian ini dilaksanakan di wilayah kerja Puskesmas Tukka Kecamatan Tukka Kabupaten Tapanuli Tengah. Adapun daerah ini dipilih peneliti karena pertimbangan wilayah ini belum pernah dilakukan penelitian sebelumnya tentang pengetahuan ibu hamil tentang gizi semasa kehamilan dan pada wilayah ini memungkinkan peneliti untuk lebih muda mendapatkan sampel yang memadai sesuai dengan kriteria penelitian. Penelitian ini dilaksanakan pada akhir bulan Agustus sampai bulan September 2011.

4.2. Pengumpulan Data

Metode yang dilakukan dengan cara mengajukan permohonan izin pelaksanaan penelitian pada institusi Program Ilmu Keperawatan Universitas Sumatera Utara kemudian surat permohonan izin yang diperoleh di ajukan ketempat penelitian Puskesmas Tukka. Setelah mendapatkan ijin dari puskesmas peneliti melaksanakan pengumpulan data penelitian. Peneliti menentukan responden sesuai dengan kriteria yang sudah ditentukan sebelumnya. Setelah mendapatkan calon responden peneliti selanjutnya menjelaskan kepada responden tentang tujuan, manfaat dan pengisian quisioner. Peneliti meminta kesedian responden untuk mengikuti penelitian dan meminta responden untuk menana tangani informed consent. Bila calon responden bersedia, maka penelitian dilakukan. Responden diberi lembaran quisioner dan diberi kesempatan untuk bertanya apabila ada pertanyaan yang kurang jelas. Universitas Sumatera Utara Untuk memperoleh informasi dari responden, peneliti menggunakan lembar quisioner yang disusun secara terstruktur dan berisikan pertanyaan yang harus dijawab responden. Instrumen ini terdiri dari dua bagian instrumen yaitu instrumen yang pertama berupa data demografi dan yang kedua pengetahuan gizi ibu semasa kehamilan. Quisioner tentang data demografi meliputi inisial nama, umur, tingkat pendidikan, pekerjaan, dan paritas. Quisioner yang kedua berisi pengetahuan ibu tentang gizi semasa kehamilan. Dengan jumlah pertanyaan 27 soal. Jika pertanyaan dijawab benar skornya 2 dan jika jawaban salah maka skornya 1. Total skor terendah 27 dan skor tertinngi 54.

4.3. Instrumen Penelitian

Dokumen yang terkait

Pengetahuan Ibu Hamil tentang Asupan Zat Gizi Mikro selama Kehamilan di Wilayah Kerja Puskesmas Helvetia Medan

2 21 122

HUBUNGAN PENGETAHUAN DAN SIKAP IBU HAMIL TENTANG PEMERIKSAAN KEHAMILAN DENGAN KUNJUNGAN Hubungan Pengetahuan Dan Sikap Ibu Hamil Tentang Pemeriksaan Kehamilan Dengan Kunjungan Pemeriksaan Kehamilan Di Wilayah Kerja Puskesmas Gatak Sukoharjo.

0 2 14

PENDAHULUAN Hubungan Pengetahuan Dan Sikap Ibu Hamil Tentang Pemeriksaan Kehamilan Dengan Kunjungan Pemeriksaan Kehamilan Di Wilayah Kerja Puskesmas Gatak Sukoharjo.

0 5 9

DAFTAR PUSTAKA Hubungan Pengetahuan Dan Sikap Ibu Hamil Tentang Pemeriksaan Kehamilan Dengan Kunjungan Pemeriksaan Kehamilan Di Wilayah Kerja Puskesmas Gatak Sukoharjo.

0 3 4

HUBUNGAN PENGETAHUAN GIZI IBU HAMIL DAN FREKUENSI PEMERIKSAAN KEHAMILAN DENGAN STATUS GIZI IBU HAMIL Hubungan Pengetahuan Gizi Ibu Hamil Dan Frekuensi Pemeriksaan Kehamilan Dengan Status Gizi Ibu Hamil Di Puskesmas 2 Colomadu.

0 0 17

PENDAHULUAN Hubungan Pengetahuan Gizi Ibu Hamil Dan Frekuensi Pemeriksaan Kehamilan Dengan Status Gizi Ibu Hamil Di Puskesmas 2 Colomadu.

0 0 4

HUBUNGAN PENGETAHUAN DAN SIKAP IBU HAMIL TENTANG RESIKO TINGGI KEHAMILAN DENGAN KETERATURAN PEMERIKSAAN KEHAMILAN (Di Wilayah Kerja Puskesmas Slawe Kabupaten Trenggalek).

0 0 1

1 GAMBARAN PENGETAHUAN IBU HAMIL TENTANG PERUBAHAN PSIKOLOGIS KEHAMILAN DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS PARIAMAN

0 1 9

Pengetahuan Ibu Hamil tentang Asupan Zat Gizi Mikro selama Kehamilan di Wilayah Kerja Puskesmas Helvetia Medan

0 0 40

HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN IBU HAMIL TENTANG TANDA BAHAYA KEHAMILAN DENGAN PEMILIHAN TEMPAT PERSALINAN DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS KARANGLEWAS KABUPATEN BANYUMAS

0 0 15