Spesifikasi Produk yang Dikembangkan Manfaat Penelitian

10 b. Sumber belajar merupakan segala bentuk atau segala sesuatu yang ada di luar diri seseorang yang dapat digunakan untuk memudahkan terjadinya proses pembelajaran. c. Stategi pembelajaran merupakan tipe pendekatan spesifik untuk menyampaikan informasi serta kegiatan yang mendukung proses pembelajaran. d. Media pembelajaran merupakan salah satu alat yang digunakan untuk menyampaikan informasi dari guru kepada siswa untuk mendukung pencapaian tujuan pembelajaran. e. Evaluasi pembelajaran merupakan alat indikator untuk menilai pencapaian tujuan pembelajaran serta menilai proses pelaksanaan pembelajaran. Sedangkan menurut Sujarwo 2012:5-11 komponen pembelajaran yaitu : a. Tujuan pembelajaran merupakan segala sesuatu yang dicapai dalam proses pembelajaran. b. Pendidik merupakan komponen belajar yang di dalam perkembangannya bukan menjadi sumber dari segala sumber belajar, tetapi berperan sebagai fasilitator yang menfasilitasi kebutuhan-kebutuhan belajar peserta didik. c. Peserta didik merupakan subyek yang mengalami dan merespons informasi dari pendidik dengan sikap dan aktivitas belajar. d. Kurikulum merupakan seperangkat rencana kegiatan pembelajaran yang berisi tujuan, materi pembelajaran, metode pembelajaran dan penilaian dalam mencapai tujuan pembelajaran yang ditetapkan. 11 e. Strategi merupakan suatu penataan mengenai cara mengelola, mengorganisasi dan menyampaikan sejumlah materi pembelajaran untuk mewujudkan tujuan pembelajaran. f. Media pembelajaran merupakan segala sesuatu yang dapat digunakan untuk menyalurkan pesan dan dapat merangsang pikiran, dapat membangkitkan semangat, perhatian dan kemauan peserta didik, sehingga dapat mendorong terjadinya proses pembelajaran pada diri peserta didik. g. Evaluasi pembelajaran merupakan suatu kegiatan yang terencana untuk mengetahui keadaan suatu objek dengan menggunakan instrumen dan hasilnya dibandingkan dengan tolak ukur untuk memperoleh kesimpulan. Komponen pembelajaran menurut Hermawan 2008:94 yaitu a. Tujuan pembelajaran merupakan rumusan perilaku yang telah ditetapkan sebelumnya sebagai akibat dari perbuatan belajar yang telah dilakukan. b. Pendidik merupakan posisi kunci strategi dalam menciptakan suasana belajar yang kondusif dan menyenangkan untuk mengarahkan siswa agar dapat mencapai tujuan pembelajaran yang optimal. c. Peserta didik merupakan orang yang berperan didalam proses pembelajaran atau sebagai subjek utama dalam proses pembelajaran. d. Kurikulum merupakan segala usaha lembaga pendidikan yang menghasilkan lulusan baik secara kualitatif maupun kuantitatif. e. Startegi merupakan pokok-pokok yang menjadi acuan untuk bertindak mencapai tujuan pembelajaran yang telah ditetapkan. f. Media pembelajaran merupakan suatu alat, benda yang dapat digunakan sebagai sarana dalam penyampaian informasi, pesan sehingga dapat diterima dengan baik oleh penerima pesan. 12 g. Evaluasi pembelajaran merupakan suatu proses atau kegiatan penilain hasil belajar yang dilakukan secara sistematis, berkelanjutan dan menyeluruh. Berdasarkan pendapat di atas dapat disimpulkan bahwa komponen pembelajaran merupakan seperangkat pembelajaran yang terdiri dari tujuan pembelajaran, strategi pembelajaran, sumber belajar, media pembelajaran, evaluasi pembelajaran yang saling berkaitan untuk mencapai tujuan pembelajaran.

B. Media Pembelajaran

1. Pengertian Media Media pembelajaran menurut Arief Sadiman, dkk 2011:7 yaitu segala sesuatu yang dapat digunakan untuk menyalurkan pesan dari pengirim ke penerima, sehingga dapat merangsang pikiran, perasaan, perhatian dan minat siswa sehingga proses belajar terjadi. Media pembelajaran menurut Sukiman 2012:29 adalah segala sesuatu yang dapat digunakan untuk menyalurkan pesan dari pengirim ke penerima sehingga merangsang pemikiran, perasaan, perhatian dan minat serta kemauan peserta didik sedemikian rupa sehingga proses belajar terjadi pada dalam rangka mencapai tujuan pembelajaran secara efektif. Media dalam proses pembelajaran merujuk pada perantara atau pengantar sumber pesan dengan penerima pesan, merangsang pikiran, perasaan, perhatian dan kemauan sehingga terdorong serta terlibat dalam pembelajaran Sedangkan kata media berasal dari bahasa latin medium yang secara harfiah berarti perantara atau pengantar, dalam bahasa Arab media adalah