Rumusan Masalah Batasan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian Metodologi Penelitian

Berdasarkan pada masalah di atas, maka penulis mencoba membuat suatu “Model Pembelajaran Berbasis Komputer Mengenai Sistem Pencernaan Manusia Pada Siswa SMA Kelas XI ” , untuk membantu siswa dalam belajar, terutama dalam bidang pendidikan IPA, khususnya mengenai sistem pencernaan pada manusia. Aplikasi ini ditujukan untuk siswa tingkat Sekolah Menengah Atas. Diharapkan dengan adanya animasi ini, siswa akan mendapatkan proses pembelajaran yang interaktif dan meningkatnya aktivitas pemahaman siswa mengenai pokok pembahasan yang dipelajari.

1.2 Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang masalah tersebut maka perumusan masalah yang dibahas adalah “Bagaimana media materi pembelajaran sistem pencernaan pada manusia dalam bentuk animasi untuk siswa Sekolah Menengah Atas?”.

1.3 Batasan Masalah

Adapun batasan masalah dari topik penelitian ini yaitu : 1. Materi pelajaran sistem pencernaan pada manusia dalam bentuk animasi pembelajaran ini dibuat untuk siswa Sekolah Menengah Atas kelas XI. 2. Materi pelajaran dalam format animasi ini hanya memuat materi dan evaluasi tidak berbasis web. Universitas Sumatera Utara

1.4 Tujuan Penelitian

Adapun tujuan penelitian yang dilakukan adalah untuk mengembangkan model materi pelajaran dalam format digital.

1.5 Manfaat Penelitian

Adapun manfaat penelitian yang didapatkan adalah : 1. Membantu guru dalam proses belajar mengajar. 2. Menambah model variasi materi belajar yang interaktif dan dinamis. 3. Membantu siswa dalam memahami materi pembelajaran.

1.6 Metodologi Penelitian

Dalam penelitian penulis menggunakan beberapa metode penelitian untuk mendapatkan data-data yang diperlukan. Beberapa metode yang digunakan adalah sebagai berikut : 1. Melakukan Metode Studi Pustaka Metode dilakukan dengan mengumpulkan data atau informasi dari berbagai literatur baik buku maupun literatur dari internet. Topik-topik yang akan dikaji antara lain meliputi: model pembelajaran, pengenalan sistem pencernaan manusia, pembelajaran berbasis macromedia flash 8, penerapan elemen-elemen multimedia pada aplikasi yang telah ada. 2. Metode Pembangunan Perangkat Lunak a. Analisis, yaitu menganalisa kebutuhan dari aplikasi Pembelajaran sistem pencernaan manusia yang akan dibangun. Universitas Sumatera Utara b. Perancangan, yaitu mendapatkan deskripsi arsitektural perangkat lunak, antarmuka, data dan prosedural. Membuat desain dari animasi pengenalan sistem pencernaan manusia menggunakan Macromedia 8 yang akan dibuat. c. Pembuatan program, yaitu proses penerjemahan dari desain yang telah dibuat kebahasa pemrograman. Membuat program Animasi Pengenalan sistem pencernaan manusia menggunakan Macromedia Flash 8. d. Debugging yaitu tahap pencarian kesalahan dalam program. e. Compiling yaitu membuat program menjadi executable. f. Membuat petunjuk untuk mengoperasikan program 3. Uji Aplikasi Pengujian aplikasi yang telah dibuat apakah sesuai dengan yang telah direncanakan dan mencari kesalahan aplikasi untuk diperbaiki. 4. Perbaikan Memperbaiki kesalahan atau kelemahan yang ditemukan dan memperbaiki untuk memaksimalkan aplikasi. 5. Membuat Laporan Tugas Akhir Membuat laporan tugas akhir sebagai laporan kejurusan.

1.7 Sistematika Penulisan