Alasan Memilih Judul PENDAHULUAN

3 masyarakat dalam mengaplikasikan ajaran agama secara umum dalam bidang sosial kemasyarakatan. 10 Berdasarkan uraian diatas, maka yang dimaksud judul skripsi ini adalah sebuah penelitian tentang makna sesajen dalam Ritual Tilem yang diadakan secara rutin setiap satu bulan sekali pada saat bulan mati serta implikasinya terhadap pola perilaku manusia terhadap sosial keagamaan baik secara vertikal maupun horizontal yang dilakukan oleh umat Hindu di Desa Bali Sadhar Tengah Kecamatan Banjit Kabupaten Way Kanan.

B. Alasan Memilih Judul

Adapun yang menjadi alasan peneliti memilih judul ini adalah sebagai berikut: 1. Sesajen merupakan suatu persembahan atau tanda penghormatan yang dilaksanakan secara turun temurun dari nenek moyang sejak dahulu hingga sekarang, dikarenakan sesajen yang dibawa oleh nenek moyang pada jaman dahulu hingga saat ini belum tentu sama pelaksanaanya dan makna dari sesajen itu sendiri, serta jika dilihat dari makna yang terdapat di dalam buku- buku yang menjelaskan tentang apa itu sesajen belum tentu juga sama arti dan isinya pada sebuah realita yang ada khusunya di daerah Bali Sadhar Tengah itu sendiri. 2. Dapat diketahui bahwa ritual Tilem yaitu salah satu ritual yang sangat berpengaruh pada masyarakat Bali Sadhar Tengah dikarenakan ritual ini 10 M. Rasyidi, Empat Kuliyah Agama -Agama Islam Pada PerguruanTinggi Jakarta: Bulan Bintang, 1971, h. 58 4 dianggap sebagai hari yang suci yang bertujuan untuk menyucikan diri dari hal-hal yang negatif. Karena itu peneliti merasa tertarik akan adanya ritual Tilem yang ada di Desa Bali Sadhar Tengah ini serta implikasiya terhadap kehidupan sosial keagamaan, apakah Ritual Tilem sangat membawa dampak yang positif dan sangat berpengaruh besar dalam sebagian kehidupan sehari- hari atau hanya sebatas formalitas saja. Khususnya di Desa Bali Sadhar Tengah Kecamatan Banjit Kabupaten Way Kanan. Peneliti juga ingin memperkenalkan budaya yang diimplementasikan melalui sebuah ritual yakni ritual Tilem yang lebih mendalam, khusunya di jurusan Studi Agama-Agama yang belum tentu semua mengetahui akan keberadaan ritual tersebut dikarenakan ritual Tilem belum banyak dikenal oleh masyarakat umum. Maka dari itu peneliti ingin meneliti lebih dalam dan menggambarkan dengan fakta yang ada dilapangan untuk dijadikan dalam sebuah karya tulis. 3. Tersedianya literatur pustaka maupun data yang ada dilapangan cukup memadai mengenai judul pada penelitian tersebut, serta lokasi yang dapat dijangkau oleh peneliti di Desa Bali Sadhar Kecamatan Banjit Kabupaten Way Kanan.

C. Latar Belakang Masalah.