Tinjauan Umum Sistematika Pembuatan Program Memulai Pemodelan Pembuatan Algoritma Pemodelan Perhitungan Struktur Beton Bertulang Tahan Gempa dan Pemodelan

commit to user 37 BAB 3 METODOLOGI PENELITIAN

3.1. Tinjauan Umum

Program Perhitungan Struktur Beton Bertulang Tahan Gempa yang diberi nama QuakeCon dibuat dengan menggunakan dasar SNI 03-2847-2002 dengan bantuan program bahasa Visual Basic untuk pembuatan programnya. Pembuatan program dengan memodelkanmenterjemahkan perhitungan struktur beton bertulang tahan gempa ke dalam bahasa pemrograman berdasarkan peraturan dan batasan-batasan yang ditentukan di dalam SNI 03-2847-2002. Melakukan uji validasi program sebelum program dikompilasi dan didokumentasikan.

3.2. Sistematika Pembuatan Program

a. Flow Chart Langkah-langkah untuk membuat program QuakeCon dijelaskan dalam diagram alir pada gambar 3.1 berikut : commit to user 38 Gambar 3.1. Diagram alir pembuatan program

3.3. Memulai Pemodelan

Pemodelan dimulai dengan mengumpulkan berbagai landasan teori, metode yang akan digunakan, bahasa computer yang digunakan, serta berbagai hal yang menunjang pemodelan. Ya Pembuatan Algoritma perhitungan struktur beton bertulang tahan gempa Kompilasi Tidak Mulai Manual perhitungan struktur beton bertulang tahan gempa dan pemodelan Pemodelan perhitungan struktur beton bertulang tahan gempa Validasi Program Pembahasan dan dokumentasi program Selesai Pembuatan laporan commit to user 39 3.4. Manual Perhitungan Struktur Beton Bertulang Tahan Gempa dan Pemodelan Pada tahap kedua setelah melakukan pengumpulan dasar teori dan metode yang akan digunakan maka tahap selanjutnya adalah melakukan perhitungan struktur beton bertulang tahan gempa secara manual, yaitu dengan melakukan perhitungan struktur beton bertulang tahan gempa sesuai dengan metode yang telah ditentukan secara manual. Setelah melakukan perhitungan secara manual maka tahap selanjutnya adalah melakukan studi pemodelan guna mengetahui dan memahami alur perhitungan dari metode yang digunakan.

3.5. Pembuatan Algoritma

Algoritma program dibuat berdasarkan alur langkah demi langkah dari perhitungan manual perhitungan struktur beton bertulang tahan gempa sesuai dengan metode yang sudah ditentukan. Algoritma disusun secara bertahap dengan memperhatikan alur dari manual perhitungan struktur beton bertulang tahan gempa dan kemungkinan-kemungkinan yang terjadi pada hasil program yang akan dihasilkan.

3.6. Pemodelan Perhitungan Struktur Beton Bertulang Tahan Gempa dan Pemodelan

Pembuatan program pemodelan dilakukan berdasarkan algoritma yang sudah dibuat dengan bahasa program. Program dibuat dengan pertimbangan kemudahan dalam penggunaannya, sehingga sebisa mungkin mudah untuk digunakan.

3.7. Validitas Program