Desain Website Wisata Pantai Lumbung

Gambar 4.57 Implementasi Desain Website Pantai Lumbung Wisata Sumber: Hasil Olahan Peneliti, 2015 Halaman “Wisata”menjelaskan tentang potensi wisata Pantai Lumbung dan narasi yang ada di bawah foto. Wisata Pantai Lumbung memiliki potensi pada pemancingan, panjat tebing, dekat dengan Goa Glodak sekitar 200 meter dari wisata Pantai Lumbung sehingga wisatawan dapat lebih mengetahui potensi dan keindahan yang dimiliki oleh wisata pantai dengan melihat website wisata Pantai Lumbung Kabupaten Tulungagung lihat pada gambar 4.57. Gambar 4.58 Implementasi Desain Website Pantai Lumbung Album Sumber: Hasil Olahan Peneliti, 2015 Halaman “Album”menjelaskan tentang potensi dan keindahan yang ada di wisata Pantai Lumbung dan beberapa narasi tentang pantai. Selain itu menggunakan teknik fotografi landscape. Wisata Pantai Lumbung memiliki keunikan pada batu besarnya, batu tersebut dapat di panjat oleh wisatawan namun harus didampingi oleh POKDARWIS Kelompok Sadar Wisata selaku pengelola pantai tersebut lihat pada gambar 4.58. Gambar 4.59 Implementasi Desain Website Pantai Lumbung Fasilitas Sumber: Hasil Olahan Peneliti, 2015 Pada halaman “Fasilitas” menjelaskan beberapa fasilitas yang ada di sekitar Pantai Lumbung yakni homestay, ojek, kuliner dan lain-lainnya. Halaman ini akan lebih dijelaskan bagi wisatawan yang ingin datang menuju wisata pantai agar dapat mengetahui fasilitas apa saja yang ada pada Pantai Lumbung, sehingga wisatawan dapat lebih mengetahui lokasi wisata Pantai Lumbung Kabupaten tulungagung lihat pada gambar 4.59. Gambar 4.60 Implementasi Desain Website Pantai Lumbung Peta Sumber: Hasil Olahan Peneliti, 2015 Halaman “Peta” lihat pada gambar4.60 memvisualkan tentang lokasi wisata Pantai Lumbung menggunakan google maps sehingga wisata pada mengetahui rute yang akan ditempuh untuk menuju wisata Pantai Lumbung Kabupaten Tulungagung.

4.10.5 Merchandise

Merchandise dalam promosi berperan penting bagi wisata, karena dengan adanya merchandise wisatawan dapat dijadikan cinderamata setelah mengunjungi wisata Pantai Lumbung. Dengan begitu wisata Pantai Lumbung dapat dikenal oleh wisatawan lokal maupun mancangeara. Merchandise dalam lingkungan bisnis dapat meraih keuntungan bagi bisnis dan promosi. Dengan cara mendistribusikan produk merupakan cara yang paling efektif karena promosi demikian cemderung hemat biaya namun dampak yang diterima sangat menguntungkan wisata Pantai Lumbung. Gambar 4.61 Implementasi Desain Merchandise Kalender Duduk 2016 Cover Sumber: Hasil Olahan Peneliti, 2015 Gambar 4.62 Implementasi Desain Merchandise Kalender Duduk 2016 Bagian Dalam Sumber: Hasil Olahan Peneliti, 2015 Pada gambar lihat pada gambar4.62 di atas adalah hasil desain merchandise kalender duduk 2016 wisata Pantai Lumbung, dengan ukuran 28cm x 12.5cm menggunakan kerta artpaper 210gsm serta laminasi doff. Halaman belakang berisikan fotografi wisata Pantai Lumbung dan potensi yang ada di pantai ini. Gambar 4.63 Implementasi Desain Merchandise Kaos Sumber: Hasil Olahan Peneliti, 2015 Merchandise kaos lihat pada gambar4.63 menggunakan kaos berwarna