Sistem Penerimaan Mahasiswa Baru

38

BAB V ADMINISTRASI PENDIDIKAN

A. Sistem Penerimaan Mahasiswa Baru

Penerimaan mahasiswa baru program pascasarjana magister dan doktor dilakukan pada semester ganjil dan semester genap. Waktu pendaftaran untuk semester ganjil dimulai awal bulan Maret sd akhir bulan Juli, sedangkan untuk semester genap dimulai bulan September sd bulan Desember. Seleksi masuk mahasiswa baru program magister dan doktor dilakukan dengan tahapan: 1 seleksi administrasiberkas, 2 ujian tulis, dan 3 wawancara. Dari hasil seleksi tersebut calon mahasiswa yang kurang memenuhi persyaratan akademik diharuskan mengikuti program penataran alih tahun PAT atau matrikulasi. Pelaksanaan PATmatrikulasi diatur oleh program studi yang bersangkutan. Penerimaan mahasiswa baru Program Magister dan Doktor pada Fakultas MIPA dilaksanakan dengan mempertimbangkan hal-hal sebagai berikut: 1 Memenuhi persyaratan akademik 2 Memenuhi kelengkapan persyaratan administrasi 3 Memenuhi kapasitas daya tampung program studi. Prosedur pendaftaran mahasiswa baru program pascasarjana Fakultas MIPA-UB adalah sebagai berikut: 1 Pelamar mengisi secara online form yang telah disediakan di alamat web mipa.ub.ac.id, setelah mendapatkan pin password-nya. 2 Form yang telah diisi kemudian dicetak didownload untuk selanjutnya dikirimkan langsung perpos ke Program Pascasarjana Fakultas MIPA-UB, dengan alamat: Bagian Program Pasca Sarjana Fakultas MIPA Universitas Brawijaya Jl. Veteran 2 Malang 65245 Telp.Fax. 0341 554403 Email: pascamipaub.ac.aid; pascamipagmail.com Berkas lamaran dengan dilampiri: a Pas Foto terbaru ukuran 4x6 4 lembar. b Salinan ijazah dan transkrip akademik yang telah dilegalisit: S1 untuk program magister, S1 dan S2 untuk program doktor. c Surat rekomendasi dari dua orang yang dapat memberikan penilaian kelayakan akademik pelamar. d Surat tugasijin belajar dari atasan apabila pelamar sudah bekerja. e Surat keterangan penanggungjawab dana studi. f Daftar riwayat hidup CV pelamar. g Foto copy uji kompetensi bahasa inggris mis: TOEFL h Foto copy serifikat TPA OTO-BAPPENAS. i Foto copy KTPPaspor yang masih berlaku. j Karya ilmiah: jurnal, buku, makalah yang sudah diterbitkan dalam proseding, atau bentuk makalah akademik lainnya apabila ada. k Outline rencana penelitian wajib bagi program doktor l Bukti pembayaran biaya pendaftaran mahasiswa yang dibayarkan melalui Rekening Rektor Universitas Brawijaya. 39 Calon mahasiswa yang dinyatakan memenuhi syarat lolos seleksi berkas akan dipanggil untuk mengikuti tes tulis dan wawancara. Tujuan tes tulis dan wawancara adalah untuk mengetahui kemampuan calon akademik peserta dalam mengikuti program pascasarjana di Fakultas MIPA. Dari hasil tes yang telah dilakukan, tim seleksi Program Pascasarjana Fakultas MIPA sebagai badan yang berwenang menetapkan kelulusan seleksi akan mengajukan nama-nama calon yang lolos seleksi kepada Dekan Fakultas MIPA. Dekan Fakultas MIPA selanjutnya akan menerbitkan SK tentang nama-nama calon mahasiswa yang diterima menjadi mahasiswa di Program Pascasarjana Fakultas MIPA-UB.

B. Daftar Ulang Mahasiswa