Pengertian Strategi Pemasaran Strategi Pemasaran

commit to user 11

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

A. Strategi Pemasaran

1. Pengertian Strategi

Sebelum membahas mengenai strategi pemasaran, maka akan dibahas secara terpisah mengenai definisi tentang strategi da n pemasaran itu sendiri seperti apa. Menurut Basu Basu Swastha DH, 1988: 67, strategi adalah suatu rencana yang diutumakan untuk mencapai tujuan perusahaan. Definisi tersebut mengandung arti bahwa strategi dipakai sebagai alat untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan terlebih dahulu. Hal ini dapat ditarik kesimpulan bahwa strategi dibuat berdasarkan tujuan yang dimiliki oleh suatu perusahaan, yang mana nantinya akan menjadi titik tolak dala m pencapaian tujuan perusahaan tersebut. Beberapa perusahaan bahka n mungkin mempunyai tujuan yang sama, akan tetapi strategi yang digunakan mungkin saja berbeda-beda, tergantung pada pandanga n tiap perusahaan untuk memvisualisasikan kegiatan pasar yang terjadi. Dengan demikian, strategi adalah pola dari tujuan dan kebijakan serta perencanaan untuk mencapai tujuan yang dinyatakan dalam berbagai cara untuk menetapkan usaha apa yang akan dilakukan oleh perusahaan. commit to user 12

2. Pemasaran

Kegiatan pemasaran sudah diketahui semenjak manusia mulai mengenal sistem pembagian kerja dalam masyarakat, sehingga kelompok masyarakat hanya membuat suatu barang dan melakuka n kegiatan barter tukar-menukar yang membentuk pola pemasaran sederhana. Pemasaran adalah semua kegiatan untuk memperlancar arus barang atau jasa kepada konsumen secara efisien dengan maksud untuk menciptakan permintaan efektif Alex S. Nitisemito, 2001:13. Gambaran yang lebih luas tentang pengertian ini adalah petika n pendapat seorang ahli marketing William J. Stanton dalam buku Bas u Sawastha, 1999, halaman 83, sebagai berikut: “ Pemasaran adalah sistem keseluruhan dari kegiatan usaha yang ditujukan untuk direncanakan, menentukan harga, mempromosikan, mendistribusikan barang dan jasa yang dapat memuaskan kebutuhan kepada pembeli yang besar maupun pembeli potensial” Definisi lainnya, pemasaran adalah kegiatan manusia yang diarahkan pada usaha untuk memuaskan keinginan dan kebutuha n melalui proses pertukaran Philip Kotler, 2005:52. Jadi pemasaran merupakan suatu interaksi yang berusaha untuk menciptakan hubungan pertukaran, tetapi pemasaran bukanlah merupakan suatu cara yang sederhana, yaitu hanya untuk commit to user 13 menghasilkan penjualan saja. Pertukaran yang demikian hanyalah merupakan suatu tahap dalam proses pemasaran, tetapi pemasaran sebenarnya dilakukan baik sebelum maupun sesudah pertukaran. Titi k tolak dari proses pertukaran adalah memenuhi kebutuhan da n keinginan konsumen dengan melakukan penjualan terhadap produk yang bermutu, harga yang layak dan pendistribusian yang cepat untuk mencapai penjualan dan laba yang memuaskan baik bagi produse n maupun konsumen. Pemasaran diperlukan oleh perusahaan karena terdapat berbagai kegiatan yang di dalamnya ditujukan untuk memberika n suatu nilai lebih kepada konsumen melalui sebuah produk berupa barang atau jasa dibanding dengan pesaing. Pemasaran diperluka n sebagai konsep suatu bisnis yang strategis bagi suatu perusahaan yang ingin menjadi the real marketing company, karena perusahaan selalu memberikan kepuasan yang berkelanjutan kepada pelanggan, pemegang saham dan karyawan di dalam perusahaan itu sendiri. Pemasaran yang baik akan membangun suatu hubungan jangka panjang, saling percaya, saling menguntungkan antara produse n dengan konsumen. Pemasaran yang baik dapat dicapai denga n memberikan produk yang bermutu serta pelayanan yang baik denga n harga wajar, sehingga tercipta suatu hubungan yang berkesinambungan. commit to user 14

3. Strategi Pemasaran