Packetloss DATA PENELITIAN dan ANALISIS BERDASARKAN HARI

Tabel 4.9 Data Pengukuran rata-rata packetloss berdasarkan node dalam packetloss normal 1 MB packetloss sibuk 1 MB packetloss normal 5 MB packetloss sibuk 5 MB packetloss normal 30 MB packetloss sibuk 30 MB Node 1 0.16 0.92 0.16 1.76 Node 2 0.2 0.8 0.4 1.28 Node 3 0.12 0.96 0.44 1.16 Packetloss di semua node menunjukkan perbedaan yang tidak cukup besar. Kondisi sibuk masih mempunyai packet loss ratio paling besar di semua ukuran file. Packetloss di node 2 dan node 3 baik keadaan normal maupun keadaan sibuk untuk ukuran 1 MB menunjukkan tidak ada paket yang dibuang sehingga tidak mengurangi efisiensi jaringan sedangkan untuk node lainya selain ukuran 1 MB masih terdapat paket yang terbuang. Untuk node 3 ukuran 1 MB terlihat adanya packetloss sedangkan untuk node lainnya tidak terlihat adanya paketloss ini terjadi karena banyaknya pengguna jaringan di node 1 dibandingkan dengan node lainnya dan besarnya packetloss di node 1 memiliki packetloss terbesar diantara node lainnya. Gambar 4.9 Grafik pengukuran packetloss berdasarkan node. 0.2 0.4 0.6 0.8 1 1.2 1.4 1.6 1.8 2 Node 1 Node 2 Node 3 Pac k e tlo ss Packetloss packetloss normal 1 MB packetloss sibuk 1 MB packetloss normal 5 MB packetloss sibuk 5 MB packetloss normal 30 MB packetloss sibuk 30 MB

4.4 ANALISIS KESELURUHAN DI NODE 1, NODE 2 dan NODE 3

Kinerja ketiga node CDMA 2000 1X-EVDO di BTS Simpang Lima milik PT.Telkom Semarang termasuk dalam kategori baik. Delay latency untuk semua node dalam kategori excellent sesuai dengan standar delay dari ITU-T X.642. Ukuran file 1 MB, 5 MB dan 30 MB termasuk dalam kondisi excellent yaitu kurang dari 150 ms0.15 second. Sedangkan untuk besarnya throughput pada keadaan normal kondisinya lebih besar daripada kondisi sibuk karena semakin besar throughput maka semakin baik kualitas jaringan tersebut. Ini terjadi karena banyaknya pengguna pada keadaan sibuk dibandingkan dengan keadaan normal sehingga traffic menjadi lebih tinggi. Ketiga besar packetloss dalam kondisi normal di masing-masing node dalam kategori sangat bagus sesuai dengan standar ITU-T X.642 yaitu kurang dari 1 sedangkan dalam kondisi sibuk ketiga besar packetloss masuk dalam kategori bagus karena antara 1 sd 3.