Salat Tahajud Surah At-Ti

148 Pendidikan Agama Islam Kelas IX

a. Salat Tahajud

Secara bahasa, tahajud memiliki pengertian bangun dari tidur di malam hari. Oleh karena itu, salat tahajud dapat didefinisikan sebagai salat sunah yang dikerjakan pada waktu malam hari dan dilaksanakan setelah tidur terlebih dahulu, walaupun tidurnya hanya sebentar. Salat tahajud juga disebut dengan s.ala -tul-lail salat malam atau qiya-mul-lail melak- sanakan salat malam. Ensiklopedi Islam 4. 1994: halaman 234 Walaupun salat tahajud dapat dilaksanakan sepanjang malam mulai selepas isya hingga subuh menjelang, tetapi salat tahajud lebih utama dilaksanakan pada sepertiga malam terakhir atau kira-kira pukul 2–3 dini hari. Mengapa demikian? Hal ini karena pada saat sepertiga malam terakhir doa kepada Allah lebih mungkin dikabulkan. Salat tahajud hukumnya sunah muakkad, yaitu sunah yang sangat dianjurkan untuk dilaksanakan. Adapun yang mendasarinya adalah firman Allah dan hadis nabi sebagai berikut. Wa minal-laili fatahajjad bihi - na-filatal-laka, ‘asa- ay yab‘as . aka rabbuka maqa-mam-mah.mu -da-n Artinya: Dan pada sebagian malam, lakukanlah salat tahajud sebagai suatu ibadah tambahan bagimu: mudah-mudahan Tuhanmu mengangkatmu ke tempat yang terpuji. Q.S. al-Isra-’ [17]: 79 Artinya: Dari Bilal, bahwasanya Rasulullah saw. bersabda: ”Biasakanlah sembahyang malam sebab ia kebiasaan orang-orang s.a -lihi-n yang sebelummu, dan sesungguhnya sembahyang malam itu mendekatkan kamu kepada Allah, mencegah kamu dari dosa, menebus dosa-dosa, dan mengusir pe- nyakit dari badan. H.R. Tirmiz . i - Tata cara pelaksanaan salat tahajud sebagai berikut. 1 Membersihkan diri sehabis tidur dan berwudu. 2 Menunaikan salat sunah ringan dua rakaat atau salat iftita-h. pembukaan. Sumber: Dokumen Penerbit ▲ ▲ ▲ ▲ ▲ Gambar 12.3 Berdoalah kepada Allah, niscaya Dia akan mengabulkannya. Di unduh dari : Bukupaket.com Pendidikan Agama Islam Kelas IX 149 3 Berniat salat tahajud, sebagaimana berikut ini. Artinya: Sengaja aku salat tahajud dua rakaat karena Allah Ta’ala. 4 Salat tahajud dengan dua rakaat satu kali salam. 5 Jika sudah merasa cukup rakaatnya 8 atau 10 rakaat, kemudian diakhiri dengan salat witir tiga rakaat. 6 Berzikir dan berdoa. Jumlah Rakaat Salat Tahajud Tidak ada batasan yang tetap tentang jumlah rakaat dalam salat tahajud. Ada yang mengatakan jumlahnya 13 rakaat, 3 rakaat di antaranya adalah salat witir. Ada pula yang mengatakan 11 rakaat, 3 rakaat di antaranya witir. Namun demikian, Ibnu Qudamah menyimpulkan bahwa Rasulullah pernah menunaikan salat tahajud 11 rakaat dan pernah pula 13 rakaat. Bahkan, untuk umat Muhammad saw. tidak ada batas minimal dan maksimal untuk jumlah rakaat salat tahajud. Jadi, jumlah rakaat salat tahajud boleh berapa saja walaupun hanya dua rakaat ditambah satu witir atau sebanyak-banyaknya.

b. Salat Istikha-rah