Hari dan Jam Kerja Aturan dan Tata Tertib Kerja Penghargaan Kompensasi

14

4.2 Ketenagakerjaan

Klasifikasi karyawan pada bagian produksi PT. Pindo Deli Pulp and Paper yaitu :

4.2.1 Karyawan Harian Tetap

Karyawan harian tetap adalah karyawan yang bekerja pada perusahaan atas dasar Perjanjian Kerja Bersama dari perusahaan.

4.2.2 Karyawan BoronganOutsourcing

Karyawan borongan adalah karyawan yang perekrutannya dilaksanakan atas kerjasama perusahaan dengan supplier tenaga kerja yaitu CV. Kopkar dan Guna Jaya. Sistem pengupahan berdasarkan hasil produksi per hari.

4.3 Hari dan Jam Kerja

PT. Pindo Deli Pulp and Paper pada bagian produksi beroperasi selama 24 jam sehari dengan pembagian 3 shift. Karyawan dibagi menjadi dua bagian, yakni karyawan shift dan karyawan non-shift. Hari dan jam kerja yang berlaku adalah sebagai berikut: a. Karyawan shift Shift 1 : 07.00-15.00 Shift 2 : 15.00-23.00 Shift 3 : 23.00-07.00 b. Karyawan non-shift Senin : 08.00-17.00 Selasa-Jumat : 08.00-16.00 Sabtu : 08.00-12.00 15

4.4 Aturan dan Tata Tertib Kerja

a. Tertib waktu Tiap karyawan tidak diijinkan masuk terlambat dan pulang terlalu cepat, sesuai dengan waktu yang telah ditetapkan perusahaan. Begitu juga dengan jam istirahat tidak boleh melebihi waktu yang ditetapkan. b. Tertib berpakaian seragam dan kartu perusahaan Setiap karyawan wajib memakai pakaian seragam dan kartu tanda pengenal pekerja untuk absensi yang telah ditetapkan oleh perusahaan. c. Tertib kehadiran Setiap karyawan wajib melakukan absensi scan dengan menggunakan kartu pengenal pekerja pada waktu masuk dan pulang kerja. Apabila tidak melakukan scan baik disengaja ataupun tidak disengaja maka dianggap tidak masuk bekerja pada hari tersebut. d. Tertib kerja Sebelum memulai bekerja, karyawan dan staf diwajibkan mengikuti meeting di lapangan sesuai dengan bagian masing-masing.

4.5 Penghargaan

a. Perusahaan memberikan penghargaan kepada pekerja karena telah memberikan kontribusi kepada perusahaan dalam peningkatan kualitas produk. b. Perusahaan memberikan penghargaan kepada pekerja teladan setiap tahun dengan ketentuan yang ditetapkan perusahaan. c. Perusahaan memberikan penghargaan masa kerja dan pin emas kepada pekerja yang sudah berkerja selama 20 tahun. 16

4.6 Kompensasi

Pemberian upah pada karyawan tidak lebih rendah dari upah minimum yang ditetapkan pemerintah, dalam hal ini oleh kabupaten UMK. Jika ada perubahan ketentuan UMK, maka perusahaan akan menyesuaikan kembali dengan ketentuan yang baru tersebut. Karyawan akan mendapatkan kenaikan-kenaikan upah dari perusahaan berdasarkan prestasi kerja dan masa kerja.

4.7 Tunjangan, Bonus, Fasilitas