Bentuk Komunikasi Deskripsi Teori 1.

14

2. Bentuk Komunikasi

Bentuk-bentuk komunikasi berlaku didalam semua hubungan sosial, baik di sekolah, maupun di dalam pergaulan masyarakat yang lebih luas dan di dalam bentuk masyarakat dengan struktur dan fungsinya masing-masing. Menurut Euis Honiatri 2004: 14 bentuk komunikasi pada dasarnya ada dua, antara lain: a. Komunikasi Verbal verbal communication Komunikasi verbal adalah salah satu cara berkomunikasi yang disampaikan kepada orang lain dalam bentuk tulisan dan lisan. b. Komunikasi Non Verbal non verbal communication Komunikasi Non Verbal adalah komunikasi dengan: 1 Gerakan-gerakan tubuh atau bahasa isyarat biasanya ditandai dengan ekspresi wajah sedih, gembira, marah, berkerut dahinya dan gerakan tubuh bertepuk tangan, mengangkat tangan, menggelengkan kepala. 2 Memakai sesuatu seperti seragam uniform. Suranto, A.W. 2010: 13 menyatakan bahwa bentuk komunikasi dapat diklasifikasikan menurut jumlah pihak yang terlibat dalam proses komunikasi, meliputi: a. Komunikasi Interpersonal intrapersonal communication, ialah proses komunikasi yang terjadi dalam diri sendiri. Misalnya proses berpikir untuk memecahkan masalah pribadi. Dalam hal ini ada proses tanya jawab dalam diri, sehingga dapat diperolehh keputusan tertentu. b. Komunikasi antarpersonal interpersonal communication, adalah komunikasi antara seseorang dengan orang lain, bisa berlangsung secara tatap muka maupun dengan bantuan media. c. Komunikasi kelompok group communication, yaitu proses komunikasi yang berlangsung dalam satu kelompok. Contohnya diskusi kelompok, seminar, dan sidang kelompok. d. Komunikasi massa mass communication, yaitu komunikasi yang melibatkan banyak orang. Ada sebagian ahli mengatakan bahwa komunikasi massa, komunikasi yang melalui media massa, tetapi sebagian ahli lain berpendapat bahwa komunikasi massa tidak harus menggunakan media massa. Contohnya kampanye politik yang disampaikan secara langsung 15 dihadapan massa yang berkumpul di lapangan, adalah komunikasi massa. Onong Uchana Effendy 1991: 36 menyatakan bahwa bentuk- bentuk komunikasi atau disebut sebagai tautan komunikasi terbagi menjadi tiga bagian diantaranya: a. Komunikasi persona persona communicatioan, adalah penyataan manusia yang didasarkan pada satuan tunggal. b. Komunikasi kelompok group communicatioan, adalah pernyataan manusia didasarkan pada kelompok manusia tertentu atau komunikasi antara seseorang dengan jumlah orang yang berkumpul bersama-sama dalam bentuk kecil atau besar. Komunikasi kelompok bersifat lebih formal, terorganisir dan lebih bersifat melembaga daripada komunikasi persona. c. Komunikasi massa mass communicatoan, merupakan bentuk komunikasi dengan komunikan secara massal, berjumlah banyak, bertempat tinggal jauh, sangat heterogen, dan menimbulkan efek-efek tertentu. Kesimpulan yang dapat diambil dari beberapa pendapat diatas agar komunikasi terlaksana dengan baik diperlukan bentuk-bentuk komunikasi antara lain komunikasi lisan atau komunikasi verbal, komunikasi tertulis atau komunikasi non verbal, komunikasi persona komunikasi interpersonal dan komunikasi antarpersonal, komunikasi kelompok, dan komunikasi massa. Guru dalam pembelajaran akan menggunakan bentuk-bentuk komunikasi agar proses belajar mengajar berjalan dengan tujuan yang sudah direncanakannya. Guru juga akan menggunakan bentuk-bentuk komunikasi untuk memudahkan komunikasi dalam memahami pesan yang disampaikan, sehingga dapat secara langsung memberikan reaksi yang berpa umpan balik. Komunikasi 16 yang terjadi dalam pembelajaran tersebut akan terlihat aktif baik dari guru ke peserta didik maupun peserta didik ke guru.

3. Hakikat Komunikasi

Dokumen yang terkait

RPP SMK MELAKUKAN PROSEDUR ADMINISTRASI

2 18 31

PENGARUH KOMPETENSI KEPRIBADIAN GURU AKHLAK TERHADAP PERILAKU PESERTA DIDIK DI SMK Pengaruh Kompetensi Kepribadian Guru Akhlak Terhadap Perilaku Peserta Didik Di Smk Muhammadiyah 5 Surakarta.

0 5 17

PENDAHULUAN Pengaruh Kompetensi Kepribadian Guru Akhlak Terhadap Perilaku Peserta Didik Di Smk Muhammadiyah 5 Surakarta.

0 7 4

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN COOPERATIVE TYPE LEARNING TOGETHER DALAM MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK PADA STANDAR KOMPETENSI MELAKUKAN PROSEDUR ADMINISTRASI : Studi Kuasi Eksperimen Pada Kelas X Program Keahlian Administrasi Perkantoran di SMK W

0 0 59

PENGARUH KOMUNIKASI PEMBELAJARAN TERHADAP HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK PADA STANDAR KOMPETENSI MEMAHAMI PRINSIP-PRINSIP ADMINISTRASI PERKANTORAN DI SMK PGRI 2 CIMAHI : Studi tentang Efektivitas Komunikasi Guru dengan Peserta didik dalam Proses Pembelajaran

0 0 53

PELAKSANAAN PRAKTIK KERJA INDUSTRI PESERTA DIDIK KELAS XI KOMPETENSI KEAHLIAN ADMINISTRASI PERKANTORAN SMK BOPKRI YOGYAKARTA.

0 0 156

PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN VIDEO TUTORIAL PADA MATA PELAJARAN KOMPETENSI KEJURUAN STANDAR KOMPETENSI MELAKUKAN PEKERJAAN DENGAN MESIN BUBUT DI SMK MUHAMMADIYAH 1 PLAYEN.

0 2 169

KOMPETENSI PEDAGOGIK GURU ADMINISTRASI PERKANTORAN DI SMK MUHAMMADIYAH 2 MOYUDAN.

0 0 132

PELAKSANAAN KOMUNIKASI INTERPERSONAL KEPALA SEKOLAH DENGAN GURU DI SMK MUHAMMADIYAH KARANGMOJO.

16 43 127

PELAKSANAAN KOMUNIKASI INTERPERSONAL WALI KELAS X ADMINISTRASI PERKANTORAN UNTUK MENUMBUHKAN MOTIVASI BELAJAR DAN DISIPLIN SISWA DI SMK MUHAMMADIYAH 1 TEMPEL.

0 0 149