Kinerja Usaha Terkini Sistem Pengendalian Intern Aktiva Tetap Pada PT Perkebunan Nusantara III (Persero) Medan

a. Menerapkan paradigma bahwa “Kepuasan Pelanggan menjadi prioritas utama untuk memenangkan persaingan”, b. Menjaga kobsistensi mutu dan mempertahankan ISO 9002 dan 14000, c. Mampu bersaing secara kualitas dan kuantitas. 3. Program Rencana Kerja Jangka Panjang Program Rencana Kerja Jangka Panjang terdiri dari Program- program Perusahaan dan Periode kerja Tahun Awal dan Akhir Kerja. a. Program-program Perusahaan : 1 pengembangan areal baru, 2 pembangunan dan pengembangan Kawasan Industri Sei Mangkei, 3 pembangunan dan pengembangan Industri Hilir Berbasis Sawit, 4 penyusunan rencana jangka panjang perusahaan. 5 penyusunan BlueprintMaster Plan Perusahaan. b. Periode kerja dan Tahun Awal dan Akhir Kerja yaitu rencana jangka panjang periode 2009 – 2013, company bank datadata warehouse, dan blueprintmaster plan periode 2014 - 2025. 23 BAB III SISTEM PENGENDALIAN INTERN AKTIVA TETAP PADA PT PERKEBUNAN NUSANTARA III PERSERO MEDAN Setelah mengadakan riset pada PT Perkebunan Nusantara III Persero Medan, maka penulis membahas terhadap keadaan-keadaan yang ditemukan dalam perusahaan. Pembahasan ini ditinjau dari segi sistem pengendalian intern aktiva tetap yang diterapkan oleh perusahaan. A. Pengertian dan Penggolongan Aktiva Tetap 1. Pengertian Aktiva Tetap Menurut PT Perkebunan Nusantara III Persero Medan aktiva tetap adalah merupakan aktiva berwujud yang diperoleh dalam bentuk siap pakai atau dibangun terlebih dahulu dan digunakan untuk kegiatan operasi perusahaan tidak untuk dijual dan masa manfaat lebih dari 1 tahun. Menurut Mulyadi 2001:591 aktiva tetap adalah kekayaan perusahaan yang memiliki wujud, mempunyai masa manfaat ekonomis lebih dari satu tahun, dan diperoleh perusahaan untuk melakukan kegiatan perusahaan, bukan untuk dijual kembali. Menurut Peneliti aktiva tetap adalah kekayaan perusahaan yang berwujud, mempunyai masa manfaat ekonomis lebih dari satu tahun yang diperoleh dalam bentuk siap pakai atau dibangun terlebih dahulu, digunakan untuk kegiatan perusahaan dan tidak untuk dijual kembali. Pengertian aktiva tetap pada PT Perkebunan Nusantara III Persero Medan tidak jauh berbeda dengan teori pada kutipan yang peneliti sajikan.