Rekapitulasi Persepsi Pemakai Terhadap Layanan Perpustakaan Freedom Institute

Tabel 31 Saran-saran Responden No Saran-saran dari responden F P 1 2 3 4 5 6 7 Menambah koleksi referensi Membolehkan buku dipinjam untuk dibawa pulang Harga fotokopi harus lebih terjangkau Disediakan beberapa komputer untuk mengakses layanan internet di dalam perpustakaan Kecepatan internet di tingkatkan Keramahan dan ketegasan petugas harus lebih ditingkatkan Responden yang tidak memberikan saran 28 19 7 5 4 3 14 35 23,75 8,75 6,25 5 3,75 17,5 JUMLAH 80 100 Dari hasil tersebut sebagian kecil responden menyarankan untuk menambah koleksi referensi 35 dan membolehkan buku dipinjam untuk dibawa pulang 23,75. Kemudian layanan fotokopi yang harus lebih terjangkau lagi harganya 8,75. Dan dengan disediakannya fasilitas internet dari perpustakaan maka responden sebesar 6,25 memberikan saran agar berkenan disediakannya beberapa unit komputer untuk mengakses internet di dalam perpustakaan, dengan meningkatkan koneksi internetnya juga 5, yang terakhir adalah lebih ditingkatkannya lagi ketegasan dan keramahan dari petugas perpustakaan 3,75, sedangkan responden yang tidak menjawab kuesioner dan tidak memberikan saran kepada Perpustakaan Freedom Institute sebesar 17,5.

BAB V PENUTUP

A. Kesimpulan

Setelah peneliti mendapatkan hasil dari penelitian yang dilakukan maka peneliti mendapatkan kesimpulan dari jawaban para responden. Kesimpulan mengenai persepsi pemakai terhadap layanan di Perpustakaan Freedom Institute, yaitu: 1. Pada saat penelitian berlangsung responden berjumlah 80 orang adalah 100 berkewarganegaraan Indonesia. Responden laki-laki sebesar 71,25 dan responden perempuan sebesar 28,75. Kemudian, responden sebesar 71,25 adalah berusia 20-29 tahun, 57,5 dari responden berpendidikan terakhir sebagai sarjana, dan ini artinya responden berasal dari kalangan pelajar atau mahasiswa, karena 48,75 adalah berasal dari pelajar atau mahasiswa. 2. Persepsi secara umum atau secara keseluruhan adalah puas dengan hasil skor rata-rata keseluruhan variabel yaitu 3,15 penilaian tersebut terletak diantara 2,52 – 3,27. Dengan rincian sebagai berikut: a. Persepsi pemakai terhadap layanan sirkulasi yaitu puas, dengan hasil penilaian sebesar 3,06, yang terletak di interval 2,52 - 3,27. b. Persepsi pemakai terhadap layanan referensi perpustakaan yaitu puas, dengan hasil penilaian 3,27 dan terletak di interval 2,52 – 3,27. c. Persepsi pemakai terhadap layanan keanggotaan perpustakaan yaitu sangat puas, dengan hasil penilaian 3,51 dan terletak di interval 3,28 – 4,00. d. Persepsi pemakai terhadap layanan foto copy perpustakaan yaitu puas, 73 dengan hasil penilaian 2,96 dan terletak di interval 2,52 – 3,27. e. Persepsi pemakai terhadap layanan ketersediaan koleksi perpustakaan yaitu puas, dengan hasil penilaian 3,04 dan terletak di interval 2,52 – 3,27. f. Persepsi pemakai terhadap layanan OPAC perpustakaan yaitu puas, dengan hasil penilaian 3,16 dan terletak di interval 2,52 – 3,27. g. Persepsi pemakai terhadap layanan internet perpustakaan yaitu puas, dengan hasil penilaian 3,06 dan terletak di interval 2,52 – 3,27.

B. Saran

Dari hasil penelitian yang dilakukan oleh peneliti, peneliti mengajukan saran-saran sebagai berikut: 1. Pada layanan sirkulasi agar tetap menjaga kenyamanan perpustakaan dan untuk petugas perpusatakaan harus lebih tegas dan ramah dalam melayani para pemakai perpustakaan. 2. Pada layanan referensi sebaiknya buku yang dipinjam dapat di bawa pulang oleh pemakai, khususnya bagi yang sudah menjadi anggota perpustakaan. 3. Pada layanan keanggotaan yang sudah cukup baik dengan kecepatan menjadi anggota perpustakaan, selain itu juga ditambahkannya fasilitas bagi anggota dengan memperbolehkan untuk membawa pulang buku dan diberikan agenda untuk mengikuti setiap acara seminar atau lokakarya yang diadakan oleh Perpustakaan Freedom Institute. 4. Pada layanan fotokopi harus lebih terjangkau untuk harga fotokopi perlembarnya, dan lebih di percepat lagi proses dalam fotokopi buku. 5. Perlu ditambahkan lebih banyak lagi koleksi buku terbaru dan koleksi buku dari berbagai bidang, agar pemakai lebih dapat menemukan buku sesuai