Perumusan Masalah Batasan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian

1.2. Perumusan Masalah

Berdasar pada latar belakang di atas, maka dapat dirumuskan masalah sebagai berikut: a. Bagaimana rekayasa trafik pada jaringan tera router dapat meningkatkan kualitas layanan meskipun terjadi peningkatan trafik yang pesat ? b. Bagaimana meningkatkan Service Level Agreement SLA speedy melalui rekayasa trafik dengan tidak mempengaruhi SLA layanan lain mengingat SLA speedy berada paling bawah dari layanan lain ?

1.3. Batasan Masalah

Rumusan masalah dibatasi dengan beberapa hal sebagai berikut: a. Rekayasa trafik MPLS dilaksanakan menggunakan simulasi jaringan tera router di laboratorium. b. Simulasi memfokuskan pada kondisi normal dan kondisi gangguan. Kondisi gangguan hanya memfokuskan pada kondisi kemacetan congestion, kegagalan link link failure dan jalur sibuk busy link. c. Implementasi simulasi rekayasa trafik MPLS dalam rangka meningkatkan kualitas layanan dilakukan dengan mengintegrasikan pembagian trafik berdasar kelas layanan Diffserv. d. Fokus pengukuran kualitas layanan jaringan tera router pada penelitian ini meliputi throughput, packet loss, dan delay. Universitas Sumatera Utara

1.4. Tujuan Penelitian

Tujuan yang ingin dicapai pada penelitian ini yaitu mengembangkan prosedur rekayasa trafik untuk meningkatkan kualitas layanan jaringan tera router.

1.5. Manfaat Penelitian

Manfaat penelitian ini adalah: a. Memberikan kontribusi penambahan data bagi penelitian lanjutan dalam bidang rekayasa trafik pada jaringan tera router. b. Hasil penelitian ini diharapkan dapat digunakan oleh manajemen perusahaan sebagai bahan uji coba untuk peningkatan kualitas layanan pada pelanggan, peningkatan perancangan, perencanaan, operasi dan pemeliharaan jaringan, serta evaluasi bagaimana rekayasa trafik MPLS dapat memperbaiki kinerja jaringan berkapasitas tera. Universitas Sumatera Utara BAB 2 TINJAUAN PUSTAKA Teori penunjang penelitianmeliputi teori tentang Teknologi Tera Router, Teknologi Transport DWDM, Rekayasa Trafik, Multiprotocol Label Switching, Differentiated Service dalam Jaringan MPLS dengan Rekayasa Trafik dan Telkom sebagai Pengguna Tera dengan Teknologi Transport DWDM.

1.6. 2.1. Teknologi Tera Router