Persepsi Terhadap Rehabilitasi Mangrove

dan sampah padat organik dan anorganik yang mengalir di sepanjang sungai, tidak hanya disebabkan oleh aktivitas yang terjadi di sekitar muara, melainkan akumulasi dari berbagai pembuangan sampah di sekitar daerah aliran sungai khususnya Sub DAS Sungai Angke. Partisipasi stakeholder lainnya juga perlu ditingkatkan melalui pelaksanaan kegiatan secara berkelanjutan dengan melibatkan stakeholder terkait. 4. Komponen Ekonomi Menurut PP Nomor 28 Tahun 2010 tentang Pengelolaan Kawasan Suaka Alam dan Kawasan Pelestarian Alam, suaka margasatwa dapat dimanfaatkan untuk kegiatan wisata alam terbatas. Selain itu, menurut PP Nomor 36 Tahun 2010 tentang Pengusahaan Pariwisata Alam di Suaka Margasatwa, Taman Nasional, Taman Hutan Raya dan Taman Wisata Alam, usaha pariwisata alam di SMMA dapat dilakukan berdasarkan Rencana Pengelolaan. Kegiatan wisata alam terbatas ini berupa kegiatan mengunjungi, melihat, menikmati keindahan alam dan keanekaragaman tumbuhan dan satwa di dalamnya. Selain itu, terdapat izin pengusahaan yang dikeluarkan oleh Menteri Kehutanan. Kawasan SMMA dapat dipergunakan secara keseluruhan untuk kegiatan wisata alam tersebut, dengan ketentuan hanya dalam bentuk usaha penyediaan jasa wisata alam, sedangkan usaha penyediaan sarana wisata alam seperti wisata tirta, akomodasi dan sarana petualangan, tidak diperbolehkan. Pengusahaan wisata alam ini dimaksudkan untuk meningkatkan pemanfaatan terhadap kawasan SMMA. Skala prioritas komponen yang perlu dibenahi ini ditentukan berdasarkan objek dari upaya rehabilitasi ini yaitu ekosistem mangrove SMMA. Ekosistem mangrove memiliki faktor pembatas yang mendukung keberlangsungan hidupnya, yaitu pada komponen ekologi. Perbaikan komponen ekologi ini tidak dapat berjalan dengan baik jika tidak didukung oleh kebijakan yang memihak pada perbaikan ekosistem secara menyeluruh. Sehingga komponen kebijakan merupakan prioritas kedua yang perlu dibenahi. Komponen sosial dalam hal ini masyarakat yang berinteraksi dengan kawasan baik langsung maupun tidak langsung, merupakan pihak yang mempunyai tingkat kepentingan tinggi terhadap ekosistem mangrove tersebut. Aktivitas masyarakat yang tidak menjaga kualitas lingkungannya dengan baik akan berdampak buruk bagi ekosistem mangrove dan kawasan. Sebaliknya menurunnya kualitas ekosistem mangrove di kawasan akan berdampak negatif pula bagi masyarakat tersebut. Selain itu, upaya rehabilitasi di SMMA dapat berjalan dengan baik apabila ada keterlibatan stakeholder Berdasarkan berbagai permasalahan tersebut, dapat dirumuskan upaya strategi rehabilitasi ekosistem mangrove di SMMA Tabel 14. Tabel 14 Strategi Rehabilitasi Ekosistem Mangrove di Kawasan SMMA. No Strategi Rehabilitasi Komponen yang perlu dibenahi Stakeholder yang terlibat 1 Strategi pada komponen ekologi, yaitu: Perbaikan habitat dan lingkungan di SMMA dan sekitarnya yang berpengaruh terhadap kondisi ekosistem mangrove di dalam kawasan a. Perbaikanpengaturan Sungai Angke, melalui pengurugan untuk mengurangi pendangkalan dan penyempitan badan sungai b. Pengangkutan sampah padat dan enceng gondok c. Pengelolaan limbah secara terpadu baik limbah cair maupun sampah padat, terutama plastik, sehingga dapat mengurangi tingkat pencemaran di sekitar Muara Angke dan Teluk Jakarta. d. Pemilihan jenis yang sesuai dengan habitat di SMMA untuk kegiatan penanaman mangrove, misalnya Sonneratia caseolaris e. Penertiban kapal nelayan yang ditambatkan di bantaran Sungai Angke dan dekat kawasan f. Penertiban aktivitas MCK dan pembuangan kulit kerang hijau di bantaran Sungai Angke untuk mengurangi pendangkalan dan pencemaran di sekitarnya Pemerintah Daerah, BPDAS, Dinas Pertanian dan Kelautan Provinsi DKI Jakarta, BKSDA DKI Jakarta, LSM terkait 2 Strategi pada komponen kebijakan, yaitu penerapan kebijakan pengelolaan ekosistem mangrove di SMMA secara menyeluruh dan adaptasi kebijakan pada level regional dan nasional pusat a. Penerapan rencana pengelolaan kawasan dan rencana pengelolaan tapak secara konsisten b. Koordinasi yang baik dan berkesinambungan dengan stakeholder lainnya mengenai pengelolaan kawasan SMMA. Hal ini dapat dilakukan melalui aktivasi dan mengoptimalkan fungsi dari Forum Kolaborasi Pengelolaan Kawasan Konservasi di Provinsi DKI Jakarta BKSDA DKI Jakarta, Dinas Pertanian dan Kelautan bidang Kehutanan Provinsi DKI Jakarta, serta anggota forum lainnya 3 Strategi pada komponen sosial, yaitu: penyadartahuan dan peningkatan partisipasi masyarakat sekitar terhadap pengelolaan ekosistem mangrove dan kawasan serta partisipasi stakeholder lainnya a. Peningkatan kegiatan sosialisasi dan penyuluhan secara rutin dan berkesinambungan mengenai kawasan SMMA, ekosistem mangrove dan rehabilitasinya b. Peningkatan kegiatan sosialisasi dan penyuluhan secara rutin dan berkesinambungan mengenai lingkungan bersih dan sehat c. Pelatihan dan penyuluhan mengenai pengolahan limbah domestik d. Pelibatan stakeholder terkait dalam berbagai upaya rehabilitasi BKSDA DKI Jakarta, Dinas Pertanian dan Kelautan bidang Kehutanan Provinsi DKI Jakarta, anggota Forum Kolaborasi Pengelolaan Kawasan Konservasi di Provinsi DKI Jakarta, LSM misalnya, LPP Mangrove, Yayasan Kehati, JGM, lembaga di tingkat masyarakat dan lembaga terkait 4 Strategi pada komponen ekonomi, yaitu: pemanfaatan kawasan untuk wisata alam terbatas a. Penyusunan dan penerapan rencana tapak site plan b. Perencanaan bentuk usaha penyediaan jasa wisata alam sesuai aturan yang berlaku c. Penawaran izin usaha wisata alam kepada pihak ketiga. BKSDA bekerjasama dengan stakeholder terkait Pemerintah daerah, LSM, akademisi, praktisi mangrove, swasta dan masyarakat

4.3.6. Zona Rehabilitasi

Zona rehabilitasi di dalam kawasan SMMA ini merupakan bagian dari komponen ekologi. Pembagian zona rehabilitasi ini dimaksudkan untuk lebih mempermudah pelaksanaan kegiatan rehabilitasi. Melalui penentuan zona ini, dapat diketahui kondisi tiap zona sesuai dengan kualitas vegetasi dan lingkungan perairannya. Penentuan zona rehabilitasi di dalam kawasan SMMA ini berdasarkan pada pertimbangan kondisi ekosistem. Zona rehabilitasi ini menunjukkan skala prioritas zona yang dapat diambil dalam melaksanakan upaya rehabilitasi di kawasan Gambar 26. Gambar 26 Peta Zona Rehabilitasi Ekosistem Mangrove SMMA. Rehabilitasi yan perlu dilakukan di kawasan SMMA merupakan kegiatan untuk rehabilitasi pada fungsi kawasan sebagai habitat bagi satwa penting. Di kawasan ini terdapat 10 jenis satwa penting burung yang beraktivitas di dalam kawasan, diantaranya burung Pecuk ular Anhinga melanogaster, Kuntul kerbau Bubulcus ibis, Kuntul besar Egretta alba, Kuntul perak Egretta intermedia, Kuntul kecil Egretta garzeta, Bubut jawa Centropus nigrorufus, Raja udang meninting Alcedo meninting, Raja udang biru Alcedo coerulescens, Cekakak