Pr amuk Panggan g Har ap Ke lap

44 Nilai skor parameter dalam kategori exposure di lokasi penelitian menunjukkan nilai yang hampir sama. Sedikit perbedaan hanya pada parameter tinggi gelombang dan kedalaman habitat terumbu karang. Hal ini disebabkan karena pulau-pulau ujicoba merupakan wilayah yang memiliki karakteristik oseanografi dan ekosistem yang relatif sama. Hal ini juga terlihat dalam ukuran bubble pada Gambar 31 yang menggambarkan ukuran yang hampir sama dalam ketegori medium exposure. Hal ini juga sama seperti yang diungkapkan oleh Eestradivari et al. 2009 yang menyatakan bahwa kondisi ekosistem terumbu karang di Kepulauan Seribu cenderung mirip antar pulau, kecuali beberapa pulau yang letaknya berdekatan atau terletak di Teluk Jakarta Kelurahan Pulau Untung Jawa. Pulau Pramuka, pulau Harapan dan pulau Kelapa memiliki nilai indeks kerantanan dalam kategori yang sama. Perbedaan skor antara pulau Pramuka dan Harapan terdapat pada parameter dalam kategori kepekaan sensitivity, dan kedalaman habitat exposure, sedangkan untuk parameter kapasitas adaptif, keduanya memiliki kesamaan dimana dua pulau ini memiliki karakter masyarakat dan kelembagaan yang hampir sama. Terdapat sedikit perbedaan kapasitas adaptif antara pulau Harapan dan Kelapa, dimana pulau Kelapa memiliki masyarakat yang mayoritas masih mengandalkan usaha penangkapan ikan di terumbu karang. Kemiripan karakter parameter penyusun indeks kerentanan ini juga terlihat pada pulau Panggang, Kelapa dan Pulau Sebira. Dalam kategori kapasitas adaptif, pulau Panggang dan Kelapa memiliki nilai skor yang sama, tetapi pengecualian untuk Pulau Sebira untuk parameter instusi konservasi dimana pulau Sebira tidak memilikinya. Untuk parameter dalam kategori keterpaparan umumnya semua pulau memiliki nilai skor yang tidak berbeda jauh. Perbedaan banyak terdapat pada parameter dalam kategori kepekaan yang mencerminkan kondisi ekosistem terumbu karang di masing-masing wilayah. Gambar 31 Bubble plot indeks kerentanan ekosistem terumbu karang di lokasi penelitian P. Pramuka P. Panggang P. Harapan P. Kelapa P. Belanda