Spesies yang dilindungi Indeks Kerentanan Ekosistem Terumbu Karang Terhadap Tumpahan Minyak. Studi Kasus Ekosistem Terumbu Karang Di Kepulauan Seribu

III. Kapasitas Adaptif Adaptive Capacity

Kemampuan adaptasi menunjuk pada perangkat kelembagaan, perangkat teknikal, perangkat sosial, dan perangkat finansial yang dimiliki oleh aktor komunitas yang bergantung pada terumbu karang untuk merespon atau menyesuaikan diri terhadap gangguan tumpahan minyak.

a. Perangkat penanganan tumpahan minyak oil spill contigency system

Keberadaan sistem penanggulangan tumpahan minyak di suatu area perairan menentukan seberapa cepat dan efektif suatu kejadian tumpahan minyak dapat ditanggulangi. Semakin siap dan efektif sistem penanggulangan minyak di suatu kawasan maka dampak tumpahan minyak terhadap terumbu karang khususnya dapat lebih cepat ditangani.

b. Institusi konservasi terumbu karang

Keberadaan suatu lembaga konservasi baik itu pemerintah, maupun non-pemerintah di suatu kawasan akan sangat membantu objek konservasi terumbu karang untuk terjaga, baik dari ancaman maupun dalam membantu ekosistem pulih dari kerusakan. Contoh lembaga konservasi pemerintah adalah Balai Taman Nasional, sedangkan lembaga non- pemerintah umumnya berbentuk LSMNGO yang memiliki fokus dalam konservasi sumberdaya terumbu karang.

c. Kekuatan komunitas social capital

Parameter kekuatan komunitas social capital mencerminkan kemampuan adaptasi komunitas yang bergantung pada terumbu karang terhadap gangguan yang terjadi pada terumbu karang akibat tumpahan minyak. Kekuatan komunitas ini dapat diukur dari pengalaman menghadapi dan pulih dari kasus tumpahan minyak sebelumnya, struktur sosial masyarakatorganisasi penanganan bencana.

d. Kekuatan finansial komunitas

Parameter kekuatan finansial komunitas ini untuk mencerminkan kemampuan adaptasi masyarakat secara finansial jika terjadi gangguan pada sumberdaya terumbu karang. Kekuatan finansial ini dapat dilihat dari kepemilikan aset finansial.

e. Alternatif sumber penghasilan

Parameter alternatif sumber penghasilan juga digunakan untuk mengukur kemampuan adaptasi masyarakat secara finansial jika terjaddi gangguan pada ekosistem terumbu karang akibat tumpahan minyak. Alternatif sumber penghasilan ini dilihat dari ketersediaan sumber penghasilan alternatif atau keterampilan individu untuk mendapatkan sumber penghasilan lain selain terumbu karang. Formulir Isian Kelompok Parameter Kapasitas Adaptif Adaptive Capacity Mohon diisi oleh responden. Berikan tanda silang X pada kolom yang tersedia . Kapasitas Adaptif Adaptive Capacity 9 8 7 6 5 4 3 2 1 2 3 4 5 6 7 8 9 Institusi konservasi terumbu karang Perangkat penanganan tumpahan minyak oil spill contigency system Kekuatan komunitas social capital Perangkat penanganan tumpahan minyak oil spill contigency system Kekuatan finansial komunitas Perangkat penanganan tumpahan minyak oil spill contigency system Alternatif sumber penghasilan Perangkat penanganan tumpahan minyak oil spill contigency system