Fungsi dan Manfaat Maskara Muliyawan dan Suriana, 2013. Jenis-Jenis Maskara

14 Merawat dan membersihkan kulit di sekitar mata jadi kewajiban yang harus dilakukan setelah menggunakan berbagai makeup mata seperti maskara, karena menggunakan kosmetik pada bagian mata bisa membuat organ mata dan area sekitarnya merasa lelah. Oleh karena itu, pastikan untuk selalu menghapus maskara setiap malam sebelum tidur. Daerah mata sangat sensitif, maka disarankan untuk menggunakan larutan penghapus make up khusus untuk mata dan bibir Muliyawan dan Suriana, 2013. Membersihkan area di sekitar mata, sebaiknya dilakukan dengan gerakan- gerakan yang lembut. Menggosok-gosok mata dengan gerakan yang kasar, bisa memicu munculnya keriput. Menggunakan larutan pembersih dengan formula keras juga bisa membuat mata lebih mudah berkerut Muliyawan dan Suriana, 2013. Pembersih mata atau eye make up remover terutama dibutuhkan untuk mereka yang biasa memakai make up mata atau tata rias wajah. Krim mata yang sesuai, tabir surya yang sesuai, dan kaca mata pelindung UV ultraviolet, sangat bermanfaat untuk dipakai sehari-hari. Jika memang diperlukan, tak ada salahnya sekali waktu menyempatkan diri untuk melakukan perawatan mata, dengan tujuan mengurangi, mencegah, dan mengatasi masalah yang ada. Untuk perawatan tersebut di atas, ada baiknya konsultasikan terlebih dahulu pada dokter spesialis kulit Erlandari, 2013.

2.4.1 Fungsi dan Manfaat Maskara Muliyawan dan Suriana, 2013.

1. Fungsi - Mempertegas bentuk dan ukuran bulu mata asli semaksimal mungkin. Universitas Sumatera Utara 15 - Bulu mata tampak lebih tebal dan panjang, sehingga semakin mempercantik dan mempertegas bentuk mata. 2. Manfaat - Menggunakan maskara untuk melentikkan bulu mata membuat mata tampak lebih indah, besar, dan berbinar.

2.4.2 Jenis-Jenis Maskara

Berdasarkan bentuknya, maskara terdiri atas 4 jenis, yaitu Muliyana dan Suriana, 2013. a. Cake mascara Maskara berbentuk padat ini dikemas dalam kotak kecil mirip dengan kemasan eye shadow. Maskara ini digunakan dengan cara mengoleskannya menggunakan brush berbentuk sikat kecil. b. Cream mascara Maskara jenis ini disebut juga maskara tahan air waterproof. Bahan dasar maskara ini terbuat dari cairan, bukan air. c. Cream mascara emulsified Maskara ini dibuat dalam basis emulsi minyak di dalam air. d. Liquid mascara Selain dapat dibedakan dari bentuknya, maskara juga bisa dibagi menjadi beberapa golongan sesuai fungsinya Muliyawan dan Suriana, 2013. a. Long lash mascara Maskara jenis ini memberi efek bulu mata terlihat lebih panjang dan lentik. Universitas Sumatera Utara 16 b. Volume mascara Bila ingin bulu mata terlihat lebih tebal, gunakanlah maskara jenis ini. Formulanya memberi kesan bulu mata menjadi lebih tebal. c. Waterproof mascara Ingin maskara yang awet dan tidak mudah luntur? Pilihlah waterproof mascara. Maskara jenis ini tidak luntur walaupun terkena air. d.Color mascara Tidak semua maskara berwarna hitam, tersedia juga maskara dalam warna lain untuk berbagai acara. e. No color mascara Agar bulu mata terlihat panjang dan alami, bisa menggunakan no color mascara. Maskara jenis ini berbentuk gel bening. No color mascara juga bisa digunakan setelah maskara hitam atau berwarna untuk memberi efek lapisan coating. f. Base mascara Base mascara digunakan sebelum mengoleskan maskara hitam agar bulu mata terlihat lebih panjang dan tebal. g. Mascara fixer Jenis maskara ini terbuat dari campuran base mascara dan no color mascara. Fungsinya membuat maskara lebih tahan lama. Mascara fixer bisa digunakan sebelum atau sesudah menggunakan maskara.

2.4.3 Cara Penggunaan Maskara