Aspek Geografi dan Demografi Luas dan Batas Wilayah Administrasi

BAB II EVALUASI HASIL PELAKSANAAN RKPD TAHUN 2013 DAN CAPAIAN KINERJA PENYELENGGARAAN PEMERINTAHAN

A. Gambaran Umum Kondisi Daerah

2.1. Aspek Geografi dan Demografi

2.1.1. Karakteristik Lokasi dan Wilayah Provinsi Kepulauan Riau

Karakteristik Lokasi dan wilayah Provinsi Kepulauan Riau memberikan suatu gambaran secara umum terkait dengan luas dan batas wilayah, Kondisi Geografis, klimatologi, hingga gambaran umum peruntukan penggunaan lahan yang ada di Provinsi Kepulauan Riau.

a. Luas dan Batas Wilayah Administrasi

Provinsi Kepulauan Riau dibentuk berdasarkan Undang-undang Nomor 25 Tahun 2002 yang pada awalnya terdiri dari 2 Kota dan 3 Kabupaten. Pada tahun 2003 Kabupaten Kepulauan Riau dimekarkan menjadi Kabupaten Lingga dan Kabupaten Kepulauan Riau yang kemudian menjadi Kabupaten Bintan pada tahun 2006. Pada tahun 2008, Kabupaten Natuna dimekarkan menjadi Kabupaten Natuna dan Kabupaten Kepulauan Anambas. Sehingga sampai tahun 2010, Provinsi Kepulauan Riau memiliki 7 Kabupaten Kota yaitu Kabupaten Bintan, Kota Batam, Kota Tanjungpinang, Kabupaten Karimun, Kabupaten Lingga, Kabupaten Natuna dan Kabupaten Kepulauan Anambas. Sesuai dengan Undang-undang pembentukan Provinsi Kepulauan Riau luas wilayahnya adalah sebesar 251.810,71 Km², terdiri dari luas lautannya sebesar 241.215,30 Km² 95,79 dan sisanya seluas 10.595,41 Km² 4,21 merupakan wilayah daratan. Berdasarkan perhitungan dari Bakosurtanal, Provinsi Kepulauan Riau mempunyai luas wilayah 425.214,676 km 2 . Dari luas wilayahnya, Provinsi Kepulauan Riau terdiri dari 9.982,88 km2 berupa daratan dan 415.231,79 km 2 berupa lautan. II-1 Sedangkan jumlah Kecamatan yang ada pada Provinsi Kepulauan Riau saat ini sebanyak 59 Kecamatan yang terdiri dari 353 KelurahanDesa yang dijelaskan pada tabel berikut ini. Tabel 2.1 Wilayah Administrasi Provinsi Kepulauan Riau No. KabupatenKota Luas Daratan km 2 Kecamatan Desa Kelurahan 1 Kab. Karimun 7.984 12 42 29 2 Kab. Bintan 87.393,01 10 36 15 3 Kab. Natuna 264.198,37 12 70 6 4 Kab. Lingga 211,722 9 75 7 5 Kab. Kepulauan Anambas 46.664 7 52 2 6 Kota Batam 426.563,28 12 - 64 7. Kota Tanjungpinang 239,5 4 - 18 PROVINSI KEPRI 426.563,28 66 275 141 Sumber: Biro Pemerintahan Provinsi Kepulauan Riau Tahun 2013 Tabel 2.2 Nama Ibukota KabupatenKota dan Jarak Ke Ibukota No. Kabupaten Kota Nama Ibu Kota Jarak Ke Ibukota Provinsi Mil 1 Tanjungpinang Tanjungpinang 2 Batam Batam 44 3 Bintan Bintan Buyu 20 4 Karimun Tanjung Balai 75,5 5 Natuna Ranai 440 6 Lingga Daik 60 7 Kepulauan Anambas Tarempa 194 Sumber: Biro Pemerintahan Provinsi Kepulauan Riau Tahun 2011 Berdasarkan data Tabel diatas dapat dilihat bahwa daerah yang paling luas daratannya adalah Kabupaten Karimun dan yang terkecil luas daratannya adalah Kota Tanjungpinang, sedangkan kabupaten yang paling jauh dari Ibukota Provinsi adalah Kabupaten Natuna sedangkan yang terdekat adalah Kota Tanjungpinang. II-2

b. Letak dan Kondisi Geografis